Honda Brio Virtual Drift Challenge Kembali Digelar

Honda Brio Virtual Drift Challenge kini dikemas lebih menarik dengan visual dan hadiah lebih besar dari sebelumnya

Honda Brio Virtual Drift Challenge Kembali Digelar

TRENOTO – Honda Brio Virtual Drift Challenge (BVDC) kembali digelar dengan tambahan pilihan unit terbarunya yakni RS Urbanite. Acara balap virtual yang diselenggarakan PT Honda Prospect Motor (HPM) kali ini menggandeng Anantarupa Studios.

Dalam gim ini, para peserta ditantang untuk melakukan adu slalom secara virtual menggunakan Honda Brio. Setiap peserta dituntut untuk melakukan atraksi sesuai arahan hingga garis finish.

Dalam acara ini, para peserta diharuskan mencatatkan waktu tercepat untuk bisa memenangkan permainan. Dalam hal ini, setiap pemain juga bisa mengumpulkan poin guna membantu perolehan waktu di akhir permainan.

BVDC 2 dikatakan memiliki 21 trek baru dengan 7 latar belakang kota besar di Indonesia meluputi Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Makassar, Banjarmasin, dan Medan. Setiap kota akan ditampilkan tempat-tempat ikoniknya.

Lalu ada 3 mode slalom yakni Easy Mode, Medium Mode dan Hard Mode di setiap kota yang dipilih. Ketiganya harus dimainkan secara bertahap untuk bisa melanjutkan ke kota selanjutnya.

Secara total, BVDC 2 akan digelar sebanyak 8 seri hingga terakhir. Sepuluh pemain tercepat akan kembali diadu untuk memperebutkan posisi pertama.

Photo : Honda prospect motor

Setiap serinya akan menggunakan trek khusus yang berbeda dan bisa dimainkan sebanyak 7 hari. Setiap pemain mendapat jatah 10 kali kesempatan untuk mencapai waktu tercepat.

Dikatakan bahwa 30 peserta terbaik berhak mendapatkan merchandise menarik dari Honda. Sementara 10 pemain teratas akan diganjar dengan uang tunai dengan total hadiah mencapai puluhan juta rupiah.

Kompetisi ini sendiri akan berlangsung mulai 21 Oktober 2021 hingga 7 Maret 2022.

“Setelah sukses dengan event sebelumnya, BVDC 2 hadir dengan lebih menarik secara visual dan cara bermain serta hadiah yang lebih besar. Kami berharap kompetisi ini juga mendapatkan antusiasme yang besar dari para gamers,” ucap Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM.

Untuk bisa mengikuti acara ini, Anda bisa mendapatkan game BVDC melalui aplikasi smartphone berbasis Android atau iOS. Pada event kali ini, HPM mendapat dukungan dari Wincos Indonesia dan Dunlop Indonesia sebagai sponsor.

Untuk keterangan lebih lanjut, gamers bisa mendaftarkan diri di laman resmi Honda Indonesia.


Terkini

mobil
Wuling

1 Unit Wuling BinguoEV Jadi Hadiah Utama di GJAW 2024

Wuling BinguoEV dipersiapkan sebagai hadiah utama dalam pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024

mobil
Menperin Beri Sinyal Insentif Mobil Hybrid Dikucurkan Awal 2025

Menperin Beri Sinyal Insentif Mobil Hybrid Dikucurkan Awal 2025

Agus Gumiwang mengaku tengah mengusulkan insentif mobil hybrid buat didiskusikan dan segera dikucurkan

mobil
Chery J6

Chery J6 Resmi Meluncur di GJAW 2024, Ada Varian Tambahan

CHery J6 resmi meluncur di GJAW 2024 dengan harga mulai dari Rp 498 juta dan tersedia varian tambahan yaitu Phantom

mobil
BYD Rayakan Tiga Dekade di GJAW 2024, Siapkan Satu Unit M6 Gratis

BYD Rayakan Tiga Dekade, Siapkan Satu Unit M6 Gratis di GJAW 2024

BYD merayakan 30 tahun eksistensi mereka di dunia EV dengan menghadirkan beragam promo menarik di GJAW 2024

mobil
Citroen Basalt Diperkenalkan Tanpa Harga di GJAW 2024

Citroen Basalt Dipamerkan Tanpa Harga di GJAW 2024

Mengusung konsep SUV Coupe, Citroen Basalt resmi diperkenalkan ke konsumen di pameran otomotif GJAW 2024

komunitas
Mazda tawarkan banyak promo di GJAW 2024

Mazda Tawarkan Promo Menarik di GJAW 2024, Ada Bunga 0 Persen

Mazda tawarkan promo menarik di GJAW 2024 termasuk bunga 0 persen untuk seluruh model yang mereka miliki

mobil
Maxus di GJAW 2024

2 MPV Listrik Maxus Debut di GJAW 2024, Lebih Murah dari Zeekr

Isi lini MPV listrik premium di RI, Maxus merilis dua model baru dengan harga mulai dari Rp 788 jutaan

mobil
Toyota dan Pertamina Berkolaborasi Uji Coba Bioetanol E10

Toyota dan Pertamina Berkolaborasi Uji Coba Bioetanol E10

Toyota berkolaborasi dengan Pertamaina dan Trac buat melakukan uji coba bahan bakar jenis bioetanol E10