BMW M2 CS Racing Jadi Safety Car MotoGP 2022

BMW M2 CS Racing mendapat sedikit ubahan untuk menjadi Safety Car MotoGP 2022 dan bakal mencicipi Mandalika pada Maret

BMW M2 CS Racing Jadi Safety Car MotoGP 2022

TRENOTO – BMW M2 CS Racing akan menjadi unit safety car dalam ajang MotoGP 2022. Mobil berperforma ini juga akan digunakan pada MotoGP Mandalika 2022.

Di hari jadinya yang ke-50 BMW kembali menugaskan M2 CS sebagai safety car ajang balap motor paling terkenal di seluruh dunia. Menyambut hari jadinya, livery yang disematkan pada mobil ini memiliki makna tersendiri.

BMW M2 CS Racing menggunakan livery dengan warna dasar putih dan terdapat garis-garis biru, ungu dan merah. Livery tersebut dikatakan terinspirasi dari unit safety car pada 1973 dengan unit 3.0 CSL.

Mobil tersebut tidak sendiri, BMW juga menurunkan varian M lainnya dalam setiap perhelatan MotoGP 2022. Adapun unitnya M3 Competition, M4 Competition, M5 CS dan M8 Competition Gran Coupe.

Lebih jauh, BMW juga menyertakan X5M Competition sebagai unit medis atau medical car. Adapula sepasang motor M 1000 RR sebagai safety bikes dan i4 M50 yang akan menjadi safety car ajang FIM Enel MotoE 2022.

MotoGP dan BMW telah berkolaborasi sejak 1999 dan terus berjalan hingga saat ini. BMW selalu memberikan unit paling kencang dari jajaran produk-produknya untuk MotoGP.

Photo : carscoops

Pabrikan mobil asal Jerman ini tidak hanya menyediakan unit sebagai pendukung balapan MotoGP. Mereka juga menyediakan satu unit kendaraan bagi para pebalap yang berprestasi.

Marc Marquez merupakan salah satu pebalap yang paling banyak menerima unit BMW di akhir musim. BMW memberikan satu unit khusus bagi pebalap yang paling cepat di sesi kualifikasi setiap tahunnya.

Tercatat Marquez sudah mendapatkan BMW X4 M Competition, M3 CS, M4 CS, M2, M6 Convertible, M4 dan M6 Coupe. Selama tujuh-tahun berturut-turut, Ia mendapat hadiah satu unit mobil dari Munich.

Tahun lalu, Fabio Quartararo berhasil satu unit BMW M5 CS. Bahkan pada 2020 meskipun tidak menjadi juara dunia, rider tim Monster Yamaha tersebut diganjar BMW M2 CS.


Terkini

news
Cara dan Syarat Dapat Diskon Pertamax Selama Arus Balik 2025

Cara dan Syarat Dapat Diskon Pertamax Selama Arus Balik 2025

Pertamina memberikan diskon Pertamax, Pertamax Turbo dan Pertamina Dex selama masa arus balik Lebaran 2025

mobil
Kabar Pergantian Merek Daihatsu ke Toyota Dipastikan Hoax

Kabar Pergantian Merek Daihatsu ke Toyota Dipastikan Hoax

Astra Daihatsu Motor membantah kabar yang menyebut merek dan logo mereka bakal beralih menggunakan Toyota

news
Tarif tol Trans Sumatera

5 Ruas Tol Trans Sumatera Beroperasi Tanpa Tarif Saat Arus Balik

Sedikitnya ada lima ruas tol Trans Sumatera yang beroperasi tanpa tarif saat arus balik untuk melancarkan lalu lintas

mobil
Chery J6 Dilirik Konsumen Fleet, Berpeluang Dijadikan Taksi Online

Chery J6 Dilirik Konsumen Fleet, Bisa Dijadikan Taksi Online

PT CSI mulai incar konsumen fleet untuk Chery J6, berpeluang dijadikan armada taksi online di masa mendatang

news
Tol Probolinggo

Tol Probolinggo Banyuwangi Seksi 1 Buka Fungsional Saat Arus Balik

tol Probolinggo Banyuwangi seksi 1 dibuka secara fungsional saat arus balik Lebaran 2025 untuk hindari kemacetan

motor
Begini Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah

Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah

Melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat bakal berdampak ke harga motor Honda di Indonesia

news
Tol Japek II Selatan Mulai Dibuka Hari Ini, Tidak Dipungut Biaya

Tol Japek II Selatan Mulai Dibuka Hari Ini, Tidak Dipungut Biaya

Demi mengurangi kepadatan lalu lintas pada arus balik Lebaran 2025, Tol Japek II Selatan mulai dibuka hari ini

news
Tarif tol

Jasa Marga Bebaskan Tarif Tol Saat Arus Balik, Simak Aturannya

Jasa Marga bebaskan tarif tol saat arus balik untuk beri kemudahan kepada masyarakat saat arus balik