Pantauan Arus Balik Lebaran 2022 Masih Lancar Sejak Pagi

Pantauan arus balik Lebaran 2022 pihak Kepolisian masih melakukan rekayasa lalu lintas model One Way dari tol Semarang

Pantauan Arus Balik Lebaran 2022 Masih Lancar Sejak Pagi

TRENOTO – Pantauan arus balik Lebaran 2022 masih terjadi hari ini (08/05) dan pihak kepolisian masih menerapkan rekayasa lalu lintas. Polisi menerapkan sistem lalu lintas satu arah atau one way dari arah Semarang, Jawa Tengah.

Bedanya hari ini sistem tersebut di atas lebih dibatasi hanya sampai Km 66 Jakarta – Cikampek. Selanjutnya diberlakukan sistem rekayasa lalu lintas model contraflow.

Contraflow atau pelebaran jalur dari arah timur diberlakukan hingga Km 28 Cikarang Barat, Bekasi.

“Rekayasa yang dilakukan adalah one way dari Semmarang sampai Km 66. Lalu Km 66 sampai Km 28 dan selanjutnya sampai Halim normal,” kata Sambodo Purnomo Yogo, Dirlantas Polda Metro dalam keterangan resminya.

Photo : TrenOto

Sebelumnya pihak kepolisian menerapkan sistem one way hingga Halim atau mulai Km 414 Tol Kalikangkung Semarag hingga Km 03 GT Halim, Jakarta Timur.

Namun dalam penerapannya berimbas pada penumpukan kendaraan di beberapa ruas arteri dari Jakarta Timur hingga Bekasi. Bahkan penumpukan juga terjadi pada beberapa ruas tol, dari kendaraan yang hendak melakukan perjalanan ke arah sebaliknya.

Hari ini kepolisian mulai membatasi kebijakan one way tersebut, guna mencegah terjadinya penumpukan seperti kemarin. Polisi juga minta maaf imbas kemacetan tersebut.

Pihaknya akan mengevaluasi kebijakan rekayasa lalu lintas selama arus balik.

“Atas diskresi Kepolisian, Jasa Marga mendukung pemberlakuan rekayasa lalu lintas one way mulai Km 28 Jalan Tol Semarang ABS sampai dengan Km 66 Jalan Tol Jakarta – Cikampek sejak pukul 09.00 WIB (08/05),” ucap Dwimawan Heru, Corporate Commnunications anda Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk.

Photo : TrenOto

Pihak Jasa Marga juga memohon maaf bagi para pengguna jalan dari arah Jakarta yang menuju ke Timur. Pihaknya berharap para pengendara tetap berhati-hati dalam berkendara,” tuturnya kemudian.

“Pantau kondisi lalu lintas melalui CCTV real time di jalan tol melalui aplikasi Travoy. Informasi dan pelayanan lalu lintas dapat diakses melalui One Call Center 24 jam Jasa Marga di nomor 14080,” jelasnya kemudian.

Berdasarkan pantauan TrenOto, sistem one way dari arah Semarang yang diberlakukan sejak pagi hari cukup efektif. Kedua jalur cukup efektif dan tidak tampak kemacetan.

Semua rest area di jalur kanan dibuka dan hampir tidak ditemui antrean kendaraan. Sedikit catatan bahwa pengendara yang mengambil jalur kanan, agar tidak menggunakan lajur darurat karena kontur jalan kurang baik.


Terkini

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor

komunitas
Honda Culture Indonesia 2025

Honda Culture Indonesia Kembali Digelar, Ajak Puluhan Komunitas

Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung

motor
Honda ADV 160

Jelajah Jawa Barat Pakai Honda ADV 160 Roadsync Menuju HBD 2025

Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025

mobil
Toyota Calya bekas

Toyota Calya Bekas Lansiran 2024 Pilihannya Makin Banyak

Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang