Transjakarta Ubah Rute Perjalanan Akibat Pembangunan LRT

Transjakarta ubah sejumlah rute perjalanan akibat pembangunan LRT fase 1 B rute Velodrome - Manggarai

Transjakarta Ubah Rute Perjalanan Akibat Pembangunan LRT

KatadataOTO – Adanya pembangunan LRT Jakarta fase 1B rute Velodrome – Manggarai diperkirakan bakal mengganggu mobilitas masyarakat. Pasalnya sejumlah rekayasa lalu lintas harus dilakukan dan berdampak pada rute Transjakarta.

Dilansir dari Antara, Transjakarta akan melakukan rekayasa pada beberapa rute layanan mulai 27 Januari 2025 - 31 Agustus 2026. Ada pun perjalanan yang terdampak adalah Pulogadung - Galunggung (Koridor 4), Pulogadung - Kuningan (4D), Stasiun Manggarai - Blok M (6M) dan Stasiun Manggarai - Universitas Indonesia (4B).

Dengan ini maka untuk rute Pulogadung - Galunggung (Koridor 4), kendaraan yang seharusnya lurus ke Galunggung harus berputar balik di Halte Terminal Manggarai menuju jalan Dr. Saharjo. Kemudian berputar balik lagi di Toba Dream ke Minangkabau Barat kemudian mengarah Sultan Agung dan seterusnya sampai Galunggung.

Kemudian rute Pulogadung - Kuningan (4D) setelah Halte Manggarai arah Galunggung bakal berputar balik di depan Toba Dream menuju Minangkabau Barat lalu ke Sultan Agung hingga seterusnya.

Cek Tarif dan Rute LRT Jabodebek, Beroperasi Mulai Hari Ini
Photo : TrenOto

Selanjutnya Stasiun Manggarai - Blok M (6M), yakni setelah Halte Manggarai arah Galunggung berputar balik di depan Toba Dream menuju jalan Minangkabau Barat untuk ke Sultan Agung dan seterusnya.

Lalu rute Stasiun Manggarai - Universitas Indonesia (4B). Untuk menuju Stasiun Manggarai dari UI mengambil Minangkabau Barat sampai lampu merah (TL) Sultan Agung belok kiri mengarah halte Pasar Rumput kemudian putar balik ke Stasiun Manggarai.

Khusus rute Pulogadung - Galunggung (Koridor 4), Pulogadung - Kuningan (4D) dan Stasiun Manggarai - Blok M (6M) dari Galunggung, Blok M, Kuningan menuju Manggarai mengikuti lalu lintas dari Barat/Galunggung arah Tambak/Matraman.

Transjakarta
Photo : KatadataOTO

"Terdapat penyesuaian pintu dermaga di halte Manggarai arah Galunggung, namun pelanggan tidak perlu khawatir karena semua rute Transjakarta beroperasi normal,” ungkap Ayu Wardhani, Kepala Humas dan CSR Transjakarta dilansir Antara (29/01).

Ia pun mengimbau masyarakat yang biasa menggunakan Transjakarta untuk bisa menyesuaikan perjalanannya. Pasalnya kemungkinan bakal terjadi kepadatan lalu lintas di sejumlah titik.


Terkini

news
V-KOOL

Rayakan Eksistensi 30 Tahun, V-KOOL Luncurkan Sepatu Kustom

V-KOOL luncurkan sepatu edisi terbatas dalam rangka memperingati eksistensinya selama 30 tahun di Indonesia

mobil
Mobil Listrik Offroad Racikan Subaru dan Toyota Debut Tahun Ini

Mobil Listrik Offroad Racikan Subaru dan Toyota Debut Tahun Ini

Subaru dan Toyota kembali bekerja sama merancang mobil listrik, kali ini menyasar penyuka petualangan

otosport
Klasemen Sementara MotoGP 2025: Marc Marquez Kembali ke Puncak

Klasemen Sementara MotoGP 2025: Marc Marquez Kembali ke Puncak

Marc Marquez berhasil kembali ke pucuk klasemen sementara MotoGP 2025 setelah memenangkan seri Qatar di Lusail

mobil
Kejagung Kembali Sita Mobil Mewah Dalam Kasus Suap PN Jakpus

Kejagung Kembali Sita Mobil Mewah Dalam Kasus Suap PN Jakpus

Kejagung kembali menyita beberapa mobil mewah dari rumah tersangka AR terkait kasus dugaan suap PN Jakpus

motor
Wholesales Motor Baru di Indonesia Merosot Setelah Lebaran 2025

Wholesales Motor Baru di Indonesia Merosot Setelah Lebaran 2025

Berdasarkan data AISI di laman resmi mereka, wholesales motor baru setelah Lebaran 2025 mengalami penurunan

mobil
Manufaktur iPhone Bikin EV, Mau Rebrand Sebagai Merek Jepang

Manufaktur iPhone Bikin EV, Bakal Dijual Sebagai Merek Jepang

Perusahaan pembuat iPhone, Foxconn berminat menawarkan EV untuk pasar Australia pakai brand asal Jepang

mobil
Mitsubishi DST Concept

Mitsubishi DST Concept Terdaftar di RI, Ada Empat Varian

SUV terbaru Mitsubishi DST Concept disinyailr siap meluncur di Indonesia, ada empat varian berbeda ditawarkan

mobil
Ada Recall Toyota Alphard, Dua Komponen Ini Perlu Dicek

Recall Toyota Alphard, Dua Komponen Ini Perlu Dicek

PT TAM lakukan recall Toyota Alphard karena ada dua komponen pada unit produksi tahun tertentu perlu dicek,