JKIND Tawarkan Kaca Film dan Paint Protection di GJAW 2024

JKIND menawarkan produk-produk unggulannya mulai kaca film sampai Paint Protection dalam ajang GJAW 2024

JKIND Tawarkan Kaca Film dan Paint Protection di GJAW 2024

KatadataOTO – PT Jaya Kreasi Indonesia (JKIND) ikut meramaikan ajang GJAW 2024. Sebagai salah satu sponsor acara, mereka menawarkan sejumlah produk unggulan.

Adapun tiga brand andalannya meliputi LLumar, CPF1 dan Duratect. Masing-masing menyuguhkan teknologi mutakhir yang memudahkan para pemilik mobil.

Tidak hanya memberikan rasa aman dalam berkendara. Produk-produk lini produk JKIND mampu menambah rasa nyaman di setiap perjalanan.

“JKIND terus menghadirkan produk inovatif yang mendukung pengalaman berkendara. Dalam GJAW 2024, JKIND menunjukkan kualitas dan keunggulan produknya,” kata Herrys Winata, National Sales & Marketing Manager JKIND dalam siaran pers (24/11).

JKIND
Photo : Istimewa

LLumar PPF merupakan pelapis bodi mobil yang berkualitas tinggi dari Eastman Chemical Company, Amerika Serikat. Dirancang secara elastis, sehingga bisa melindungi maksimal.

Keunggulan lain LLumar PPF adalah kemampuan self healing, teknologi HydroGard dan fleksibel digunakan pada eksterior maupun interior kendaraan.

Lalu masih ada LLumar Window Film dan menyodorkan perlindungan optimal dari sinar Ultraviolet dari matahari. Produk satu ini dikatakan telah direkomendasikan Skin Cancer Foundation & British Cancer Foundation.

Kaca film LLumar diyakini mampu mencegah penuaan dini dan kanker kulit. Sehingga menambah rasa nyaman dalam berkendara.

Lebih jauh JKIND juga memboyong kaca film CPF1 di GJAW 2024. Model utama mereka yakni Black Security memberikan fungsi ganda.

Karena tidak hanya bisa menolak panas secara maksimal, tapi juga memberikan perlindungan ekstra pada pengemudi maupun penumpang.

Lalu juga mampu mencegah semburan hingga serpihan kaca ketika terjadi kecelakaan. CPF1 Black Security diklaim memiliki empat kali dibandingkan kaca film secara umum.

JKIND
Photo : Istimewa

Kemudian terdapat Duratect yang tidak lain merupakan PPF (Paint Protection Film). Berbekal teknologi mutakhir, menjadi solusi untuk permukaan kendaraan dari berbagai goresan, kotoran hingga korosi.

Duratect PPF dikatakan memberikan perlindungan efektif. Lebih jauh juga menjaga penampilan kendaraan untuk tetap seperti baru keluar dari diler.

“Melalui riset mendalam bersama tim berpengalaman dan penerapan standar produk berkelas. Kami menghadirkan solusi yang mampu memenuhi kebutuhan para penggemar otomotif di Tanah Air,” jelas Herrys.


Terkini

motor
Isu Suzuki Satria Baru Mau Meluncur di Indonesia, Ini Faktanya

Isu Suzuki Satria Baru Mau Meluncur di Indonesia, Ini Faktanya

SIS masih membuka kemungkinan Suzuki Satria terbaru bakal diluncurkan untuk para konsumen di Indonesia

otosport
Motornya Berasap di MotoGP Jepang 2025, Ini Penjelasan Bagnaia

Motornya Berasap di MotoGP Jepang 2025, Ini Penjelasan Bagnaia

Francesco Bagnaia buka suara soal asap tebal yang muncul dari motornya jelang akhir balapan di Jepang

mobil
Dealer Honda Cimahi

Pelanggan Makin Kritis, Honda Cimahi Fokus ke Layanan Purna Jual

Honda Cimahi mengaku pelanggan mobil kini makin kritis sehingga pelayanan purna jual terus ditingkatkan

news
Begini Cara Cairan AdBlue Bantu Kurangi Emisi Kendaraan Diesel

Begini Cara Cairan AdBlue Bantu Kurangi Emisi Kendaraan Diesel

Cairan dengan larutan urea bernama AdBlue merupakan salah satu inovasi buat kurangi emisi kendaraan diesel

otosport
Fermin Aldeguer Ogah Serahkan Nomor 54 ke Toprak Razgatlioglu

Fermin Aldeguer Ogah Serahkan Nomor 54 ke Toprak Razgatlioglu

Bagi Fermin Aldeguer nomor 54 terasa sangat spesial, sehingga Toprak Razgatlioglu harus mencari yang lain

news
Pengendara Nmax Minta Maaf Usai Adang Bus di Tikungan Ciwidey

Pengendara Yamaha Nmax Arogan Minta Maaf, Berdalih Urai Macet

Pengendara Yamaha Nmax yang viral menyetop sebuah bus di tikungan Ciwidey, Bandung merupakan anggota BMC

mobil
Mobil Listrik Jetour X20e Terdaftar, NJKB Mulai Rp 165 Juta

Mobil Listrik Jetour X20e Terdaftar, NJKB Mulai Rp 165 Juta

Jetour X20e bakal meluncur dalam waktu dekat dan digadang jadi rival baru Wuling Air ev, segini NJKB-nya

news
Indonesia Jadi Pasar Incaran Utama Pabrik Mobil Listrik Cina

Indonesia Jadi Pasar Incaran Utama Pabrik Mobil Listrik Cina

Tingginya sumber daya dan jumlah penduduk jadi daya tarik bagi pabrikan mobil listrik Cina untuk berinvestasi