Ferrari Aktor Black Panther Rusak Parah Setelah Kecelakaan

Ferrari aktor Black Panther, Michael B. Jordan rusak parah setelah menabrak Kia Niro yang sedang terparkir

Ferrari Aktor Black Panther Rusak Parah Setelah Kecelakaan
  • Oleh Adi Hidayat

  • Selasa, 05 Desember 2023 | 12:10 WIB

KatadataOTO – Pemeran Killmonger di Black Panther, Michael B. Jordan mengalami kecelakaan saat menggunakan Ferrari 812 Superfast berwarna biru dengan rumah roda keemasan. Mobil tersebut menabrak Kia Niro yang sedang terparkir di Los Angeles.

Kejadian berlangsung pada Sabtu (02/12) pukul 23.30 waktu setempat. Walau insiden cukup berat namun dipastikan tidak ada korban luka serius dalam kejadian tersebut.

Dengan demikian Michael B. Jordan yang dijadwalkan untuk datang ke Academy Museum Gala pada keesokan harinya batal hadir.

Pemeran killmonger di Black Panther kecelakaan
Photo : TMZ

Dilansir dari Carscoops, insiden memberi dampak cukup besar pada kedua kendaraan. Bodi sebelah kanan Ferrari aktor Black Panther hancur, roda serta rem terlepas dari tempatnya ada cairan keluar dari bawah mobil

Sementara untuk Kia Niro terdorong maju hingga keluar dari lokasi parkirnya. Beberapa bagian juga terlihat mengalami kerusakan terutama kaca dan bodi sisi kiri.

Hingga berita ini dibuat belum ada informasi penyebab kecelakaan tersebut. LAPD yang menangani kasus pun dikabarkan masih menolak berkomentar secara resmi.

Namun dikabarkan bahwa sang aktor mengemudi dalam kondisi sadar dan tidak terpengaruh oleh obat-obatan maupun alkohol. Meski demikian dirinya berkewajiban untuk membuat laporan kecelakaan pada kepolisian secara online.

Ferrari 812 Superfast pertama kali diluncurkan pada Maret 2017. Mobil ini dilengkapi oleh mesin V12 berkapasitas 6.496 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 789 hp dan torsi 717 Nm.

Jantung pacu itu membuat mobil bisa melesat hingga 100 km per dalam waktu 2.9 detik. Sementara untuk dari 0 ke 200 km per jam maka Ferrari 812 Superfast cuma membutuhjan 7.9 detik.

Pemeran killmonger di Black Panther kecelakaan
Photo : TMZ

Sedangkan kecepatan maksimal dari Ferrari 812 Superfast adalah 340 km per jam. Performa tersebut tentunya membuat sang pengemudi harus memiliki kemampuan lebih agar dapat mengendalikannya.

Meski demikian pabrikan asal Italia itu telah menambahkan beberapa fitur guna memudahkan pengemudi. Mulai dari electronic power steering, virtual short wheelbase 2.0 sampai handling lebih stabil ketika melintasi tikungan dalam kecepatan tinggi.


Terkini

otosport
Julian johan

Julian Johan Bawa Misi Penting pada Rally Dakar 2026

Julian Johan sudah melakukan berbagai persiapan guna berlaga di Rally Dakar 2026, seperti latihan di Maroko

mobil
Taksi Listrik

Pengamat Tanggapi Kecelakaan Taksi Listrik yang Kembali Terulang

Taksi listrik Green SM kembali alami kecelakaan, pengamat sorot pentingnya pelatihan softskill pengemudi

mobil
Penjualan BYD

Penjualan BYD sejak Debut di RI, Sudah Pasarkan 50 Ribu Unit

Penjualan BYD di Indonesia selama periode 2024-2025 tembus 50 ribu unit dan wajib dirakit lokal tahun ini

mobil
BYD

BYD Gerah Desain Mobil Mereka Selalu Ditiru Kompetitor

BYD menilai terobosan serta inovasi pada mobil listrik sebagai kontribusi dalam pengembangan industri

mobil
Leapmotor

Leapmotor B10 Makin Dekat ke Indonesia, Calon Pesaing Geely EX5

Leapmotor merupakan salah satu merek asal Tiongkok yang bakal masuk Indonesia melalui Indomobil Group

mobil
Mobil Cina

3 Merek Mobil Cina Ini Mulai Geser Popularitas Jepang di Inggris

Tiga merek mobil Cina catat penjualan positif di Inggris, angka penjualannya diproyeksikan 200 ribu di 2025

motor
Motor listrik

Subsidi Motor Listrik Sudah Tidak Diharapkan Lagi pada 2026

Aismoli mengungkapkan ada cara lain untuk kembali menggairahkan pasar motor listrik pada periode 2026

mobil
Harga Mobil Listrik

Daftar Harga Mobil Listrik Januari 2026 Stabil, Lumin Termurah

Harga mobil listrik di Indonesia bervariasi mulai Rp 100 juta sampai Rp 1 miliar ke atas, berikut daftarnya