Federal Oil Mekanik Training dan Kontes 2023 Dapat Rekor Muri

Federal Oil Mekanik Training dan Kontes 2023 mendapat apresiasi dari Muri karena melibatkan banyak peserta

Federal Oil Mekanik Training dan Kontes 2023 Dapat Rekor Muri

TRENOTO – Federal Oil Mekanik Training dan Kontes 2023 baru saja selesai diselenggarakan. Sesi Grand Final berlangsung Selasa, 17 Oktober beberapa hari lalu.

Seperti diwartakan sebelumnya bahwa program rutin Federal Oil diikuti oleh ribuan peserta. Mereka datang dari berbagai wilayah Indonesia untuk bisa menjadi yang terbaik.

Ribuan mekanik harus menjalani 3 tahapan alias babak penyisihan sebelum menjadi terbaik. Adapun babak Grand Final bertempat di JHL Solitaire  Gading Serpong.

Federal Oil Mekanik
Photo : Istimewa

Menjadi menarik karena program sejak Agustus 2023 juga melibatkan para pemilik bengkel untuk berpartisipasi. Dikatakan bahwa hal tersebut sejalan dengan kampanye Pasti Makin Nyaman.

Tujuan Federal Oil sendiri adalah memberikan kenyamanan dari sisi produk dan pelayanan bagi para konsumen mengenai perawatan motor.

“Mekanik serta pemilik bengkel memiliki peranan cukup penting bagi konsumen dalam hal memberikan pelayanan terbaik. Selain menghadirkan produk pelumas harian berkualitas, kami juga ingin memberikan kemampuan dan pengetahuan andal mengenai perawatan motor,” kata Herry Hambali, B2C Sales Director PT EMLI dalam siaran pers (18/10).

Lebih lanjut ia mengucapkan selamat kepada para pemenang. Harapannya di masa depan program Federal Oil tersebut di atas dapat memberikan nilai dan dampak positif pada bengkel masing-masing.

Sebagai kontes dan training yang rutin digelar sejak 2017, kegiatan ini mendapatkan rekor Muri (Museum Rekor Dunia Indonesia). Adapun apresiasi diberikan dalam kategori Pelatihan Mekanik Motor dari Bengkel dan Peserta Terbanyak.

Tercatat sejak pertama kali dihelat, Federal Oil Mekanik Training dan Kontes 2023 masuk 1.400 bengkel ikut berpartisipasi. Peserta sendiri tersebar di berbagai wilayah Tanah Air mulai dari pulau Jawa, Sumatera, Bali, Sulawesi dan Kalimantan.

Sebanyak lebih dari 2.000 mekanik ikut serta dari tahap pertama hingga tersaring. Angka-angka itu disebutkan meningkat hampir dua kali lipat dibandingkan tahun lalu.

Federal Oil Mekanik
Photo : Istimewa

Finalis Federal Oil Mekanik Training dan Kontes 2023 akan mendapatkan sertifikat BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi). Lalu pemenang pertama berhak membawa pulang 1 unit motor sebagai hadiah utama.

Ajang tersebut semakin spesial karena disambangi perwakilan tim Gresini Racing MotoGP secara langsung. Carlo Merlini selaku Marketing Director dan David Castaneda, Mechanic Crew Gresini Racing MotoGP menularkan ilmunya.

Kedua sosok di atas memberikan sharing session mengenai aktivitas, pengalaman dan pengetahuan seputar mekanik. Sehingga diharapkan bisa menjadi motivasi peserta.


Terkini

mobil
Pentingnya stimulus di segmen otomotif

Otomotif Indonesia Butuh Stimulus, Bukan Sekadar Insentif

Insentif bersifat stimulus dipercaya lebih efektif dibandingkan kebijakan yang cenderung bersifat disposable consumption

mobil
Denza

Prediksi Mobil Baru Denza di Indonesia Tahun Ini

Denza siap membawa model baru lintas segmen untuk melengkapi line up-nya di Indonesia, diyakini Z9 dan D9L

mobil
Honda Super One

Mobil Listrik Honda Super One Resmi Dijual, Harga Rp 2,3 Miliar

Setelah melantai di Singapore Motor Show, Honda Super One kemungkinan besar segera mengaspal di Indonesia

mobil
Krida Toyota

Pabrikan Cina Mulai Gerus Dominasi Toyota dan VW di Pasar Global

Pabrikan mobil Cina berpotensi tumbuh signifikan hingga 2030 dan mengganggu dominasi Toyota dan VW di pasar global

mobil
Merek mobil terlaris

20 Merek Mobil Terlaris pada 2025, Toyota dan Daihatsu Teratas

Toyota terus menunjukan dominasinya, terutama dalam hal merek mobil terlaris usai mencatatkan 258.268 unit

mobil
Mobil bekas di bawah Rp 100 juta

3 Pilihan Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta Awal 2026

Mobil bekas di bawah Rp 100 juta di awal 2026 bisa menjadi pilihan menarik untuk dijadikan andalan bermobilitas

mobil
Raffi Ahmad

Koleksi Mobil Terbaru Raffi Ahmad, Ada BAIC BJ40 Plus

Raffi Ahmad terpantau memiliki kendaraan baru di garasinya termasuk BAIC BJ40 Plus dan Toyota Starlet

mobil
Hyundai Creta

Varian Baru Meluncur, Diskon Hyundai Creta Tembus Rp 45 Juta

Diskon Hyundai Creta tembus Rp 45 juta berlaku khusus unit lansiran 2025, tipe Prime jadi Rp 300 jutaan