Wholesales Motor Baru di 2025 Berpeluang Lampaui 6,4 Juta Unit
31 Desember 2025, 11:00 WIB
Yamaha Lexi 125 masih tersedia di beberapa diler di Bandung, Jawa Barat meskipun unitnya tidak banyak
Oleh Denny Basudewa
KatadataOTO – Yamaha Lexi 125 resmi dihentikan produksinya seiring versi terbaru meluncur. Sekarang motor tersebut menggunakan mesin 155 cc dan tampilan lebih segar.
Meskipun sudah setop produksi namun model terdahulu dikatakan masih tersedia. Hanya saja sisa unit tidak melimpah sehingga konsumen harus bergegas.
Lebih jauh guna menggoda masyarakat ditawarkan berbagai promo menggiurkan. Hal itu guna menghabiskan sisa stok di diler masing-masing.
“Unit lama ada tapi demand tidak terlalu banyak dan sudah hampir habis. Tipe lama ada promo menarik dari tiap diler,” kata Jaya Utama harianto, Chief Yamaha Area DDS Jawa Barat di Bandung (05/02).
Sementara setiap diler Yamaha terkhusus di wilayah Bandung telah memasarkan model terbaru dari Lexi. Adapun di kota Kembang respon masyarakat terbilang positif.
“Sejauh ini animonya kuat dan terbilang sangat bagus. Konsumen yang beli banyak sudah ada Nmax lalu nambah unit,” tutur Jaya di sela-sela Media test Drive Yamaha Lexi LX 155 (5 – 7/02).
Menurut Jaya banyak konsumen mengaku penasaran dengan Yamaha Lexi LX 155. Ubahan dari sektor mesin dan tampilan memberikan daya tarik tersendiri.
Lebih jauh ia mengakui jika diler-diler Yamaha di Bandung hampir semua sudah menjual Lexi terbaru. Sehingga konsumen harus sabar menunggu unit datang.
“Kalau di Bandung hampir semua diler sudah mulai jualan (Lexi LX 155). Unit ada tapi tidak banyak, inden tidak tapi terus mengalir, datang langsung kirim,” ungkap Jaya kemudian.
Yamaha Lexi LX 155 mengusung mesin Blue Core generasi terbaru. Terdapat pembaruan pada desain camshaft, piston, head hingga jalur oli.
Konfigurasi di atas membuat performa motor lebih baik karena minim gesekan juga vibrasi. Yamaha Lexi LX 155 juga dibekali teknologi VVA (Variable Valve Actuation), SOHC, 4 Valve dan berpendingin cairan.
Adapun ouput jantung pacu kendaraan diklaim sebesar 15.3 hp pada 8.000 rpm. Sedangkan torsi puncak mencapai 14.2 Nm pada 6.000 rpm.
Yamaha Lexi LX 155 di Bandung dipasarkan lebih mahal Rp 350 ribu dari harga di DKI Jakarta. Selisih tersebut karena ada ongkos pengiriman unit dari Ibukota.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
31 Desember 2025, 11:00 WIB
30 Desember 2025, 15:00 WIB
30 Desember 2025, 10:00 WIB
29 Desember 2025, 09:00 WIB
26 Desember 2025, 11:00 WIB
Terkini
01 Januari 2026, 07:00 WIB
Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah
01 Januari 2026, 06:00 WIB
Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian
31 Desember 2025, 18:00 WIB
Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV
31 Desember 2025, 17:19 WIB
Modifikasi motor matic yang bakal digandrungi pada tahun depan diperkirakan akan lebih terjangkau masyarakat
31 Desember 2025, 16:00 WIB
Massimo Rivola ingin Jorge Martin percaya dengan kemampuan diri sendiri agar kembali kompetitif di MotoGP 2026
31 Desember 2025, 15:00 WIB
Strategi membanting harga mobil listrik di Cina diprediksi masih akan berlangsung beberapa tahun mendatang
31 Desember 2025, 14:00 WIB
SUV baru BYD diyakini berkonfigurasi 7-seater, mengisi kelas di atas Atto 3 yang sudah dijual saat ini
31 Desember 2025, 13:00 WIB
BYD Atto 1 baru debut jelang akhir 2025 namun catatkan wholesales mobil baru tertinggi yakni 17 ribu unit