Piaggio Liberty S Meluncur, Harganya Hampir Rp 40 Juta
10 Desember 2025, 18:00 WIB
Maverick Vinales dan Aleix Espargaro hadir langsung pembukaan diler Motoplex Mataram jelang MotoGP Mandalika
Oleh Satrio Adhy
TRENOTO – PT Piaggio Indonesia terus memberikan yang terbaik bagi konsumen di seluruh Indonesia. Terkini mereka baru saja meresmikan diler Motoplex empat brand pertama di Kota Mataram.
Nantinya para konsumen bakal mendapatkan pelayanan maksimum ala pabrikan Italia di wilayah Nusa Tenggara Barat.
Marco Noto La Diega, Managing Director & Country Head PT Piaggio Indonesia menyambut gembira langkah tersebut. Sebab menjadi langkah strategis mereka guna memperluas kehadiran diler Motoplex.
“Pulau Lombok yang tumbuh pesat sebagai pusat baru penggemar balap dan otomotif, kami meyakini kehadiran kita di Mataram akan menjadi pijakan kuat untuk melanjutkan komitmen Piaggio Group di Indonesia,” ungkap Marco.
Selain itu Piaggio juga menggandeng PT Mobilitas Total Tujuan (Moto 7) buat meresmikan diler anyarnya. Keduanya menerapkan konsep 3S atau sales, service dan spare part.
Lalu diler Motoplex Mataram kali ini menjadi yang ke-13 guna melengkapi 58 gerai mereka di seluruh Indonesia.
Dengan begitu diharapkan Piaggio, Vespa, Aprilia maupun Moto Guzzi mampu memberikan solusi lengkap bagi pengguna membutuhkan pembelian unit, perawatan sampai penambahan aksesori penuh gaya dari merek-merek otomotif Italia yang ikonik.
Di sisi lain Kenny Kusuma, Direktur PT Mobilitas Total Tujuan (Moto7) mengaku senang atas kerja sama dengan Piaggio Indonesia. Sebab bisa memberi kemudahaan bagi masyarakat di Mataram.
“Memungkinkan setiap penggemar merek Piaggio Group buat menyesuaikan gaya berkendara menggunakan line up dari jenama asal Italia,” kata Kenny.
Sementara itu dalam peresmiannya Piaggio turut memboyong dua pembalap Aprilia, yakni Maverick Vinales serta Aleix Espargaro buat hadir di sana.
Sebagai informasi Aprilia Real Team Experience adalah rangkaian kegiatan sepanjang pekan MotoGP Mandalika 2023 yang memberikan pengalaman eksklusif bagi para pencinta dunia balap.
Kegiatannya diisi dengan sesi meet & greet bersama Aprilia Racing Factory Team. Para komunitas, penggemar dan sejumlah pihak bisa melihat langsung kedua pembalap MotoGP tersebut.
Tentu menjadi kesempatan berharga bagi masyarakat di Mataram. Jadi dimanfaatkan sebaik mungkin oleh orang-orang yang hadir di sana.
“Melalui kehadiran para pembalap ini, PT Piaggio Indonesia berharap agar penggemar Aprilia ataupun dunia balap dapat terinspirasi,” Marco menutup perkataannya.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
10 Desember 2025, 18:00 WIB
28 Agustus 2025, 17:02 WIB
14 April 2025, 09:00 WIB
20 Maret 2025, 15:00 WIB
18 Februari 2025, 18:00 WIB
Terkini
01 Januari 2026, 17:00 WIB
Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara
01 Januari 2026, 15:00 WIB
Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta
01 Januari 2026, 13:00 WIB
MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera
01 Januari 2026, 11:12 WIB
Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi
01 Januari 2026, 09:00 WIB
Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang
01 Januari 2026, 07:00 WIB
Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah
01 Januari 2026, 06:00 WIB
Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian
31 Desember 2025, 18:00 WIB
Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV