Simulasi Kredit Honda Scoopy Oktober 2022, DP Mulai Rp2 Jutaan

Bisa menjadi referensi saat membeli motor, berikut simulasi kredit Honda Scoopy untuk wilayah DKI Jakarta pada Oktober 2022

Simulasi Kredit Honda Scoopy Oktober 2022, DP Mulai Rp2 Jutaan

TRENOTO – Menjadi skuter matik (skutik) di kelas entry level yang banyak diminati saat ini, konsumen perlu mengetahui simulasi kredit Honda Scoopy sebelum melakukan pembelian secara kredit.

Seorang tenaga penjual Honda di wilayah Jakarta Barat menyebut bila konsumen masih perlu bersabar untuk mendapatkan motor yang diinginkan saat ini.

"Bisa kalau mau pesan. Kami usahakan barang ready secepatnya, walaupun sekarang masih inden sekitar 1 bulan. Pembelian bisa dengan sistem cash ataupun kredit," kata seorang tenaga penjual Honda kepada TrenOto.

Memiliki dua pilihan tipe, khusus varian Fashion harga yang ditawarkan berada di angka Rp21.970 juta. Sedangkan tipe Stylish dibanderol Rp22.732 juta dengan status on the road DKI Jakarta.

Photo : Astra Honda Motor

Harga tersebut lebih mahal ratusan ribu dibandingkan harga yang tertera pada website resmi PT Astra Honda Motor (AHM).

Terkait skema kredit, konsumen bisa mendapat cicilan ringan apabila melakukan pembayaran uang muka atau Down Payment (DP) tertinggi.

"Bila konsumen ingin cicilan ringan, tentu uang muka yang dibayarkan harus lebih tinggi. Terkait angsuran itu mulai dari 11 bulang hingga 35 bulan, konsumen bisa pilih mau yang mana," tuturnya.

Untuk uang muka terendah, konsumen bisa memilih DP sebesar Rp2.9 juta sedangkan yang tertinggi mencapai Rp4.6 juta. Sedangkan cicilan bisa dipilih mulai dari Rp915 ribu hingga Rp2.268 juta.

"Untuk mendapatkan angsuran terendah, konsumen perlu memilih uang muka Rp4.9 juta dengan cicilan hingga 35 bulan. Kalau cicilan tertinggi itu untuk uang muka terendah selama 11 bulan," ujar tenaga penjual yang sama.

Memiliki harga lebih tinggi, cicilan terendah tipe Stylish berada di Rp956 ribu dan tertinggi Rp2.314 juta. Terkait uang muka, calon pembeli bisa membayar Rp3.1 juta hingga Rp4.8 juta.

Photo : Astra Honda Motor

"Sebenarnya untuk kredit itu skemanya mirip aja ya, kalau semakin banyak uang muka tentu cicilannya semakin murah. Khusus Honda Scoopy enggak ada diskon saat ini. Kami paling hanya bisa usahakan unitnya cepat ready," jelasnya.

Hadir sejak 2010, new Honda Scoopy memiliki desain striping terbaru berkonsep Modern Shape yang telah disesuaikan dengan lekukan bodi motor. Khusus varian Fashion, terdapat perpaduan pilihan warna baru yakni Fashion Black.

Selain itu, varian Stylish juga mendapatkan perubahan warna, yakni Cover Back Mirror senada dengan warna bodi motor. Telah mendapatkan teknologi frame (rangka) eSAF (enhanced Smart Architecture Frame), skutik pabrikan Jepang ini diklaim lebih lincah saat dikendarai.

Fitur unggulan lain yang menjadi andalan adalah pengisi daya baterai ponsel jenis USB serta pilihan tipe dengan penyematan fitur Smart Key.


Terkini

otosport
Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2025: Alex Kantongi Kemenangan

Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2025: Alex Kantongi Kemenangan

Alex Marquez berhasil keluar sebagai pemenang pada sprint race MotoGP Valencia 2025 usai menudukkan Acosta

motor
Koleksi Kendaran Omesh

Koleksi Kendaraan Omesh, Ada Motor Langka

Koleksi kendaraan Omesh cukup menarik disimak karena mengingat motor miliknya sangat beragam dan unik

mobil
Penjualan Daihatsu Oktober 2025, Gran Max Kontributor Utama

Penjualan Daihatsu Oktober 2025, Gran Max Kontributor Utama

Penjualan Daihatsu alami kenaikan di Oktober 2025, Gran Max Pick Up jadi penyumbang utama sebanyak 4.436 unit

news
Bobibos

Wagub Jabar Bakal Uji Bobibos Buat Pastikan Keamanan Masyarakat

Bobibos akan diuji oleh dinas dari pemerintah provinsi Jawa Barat untuk memastikan klaim yang sudah dijanjikan

mobil
Mitsubishi Destinator

Mitsubishi Destinator Raih Bintang Lima Tes Tabrak ASEAN NCAP

SUV Mitsubishi Destinator membuktikan kualitasnya berkat fitur-fitur keamanan dan keselamatan di dalamnya

otosport
Link Live Streaming MotoGP Valencia 2025: Martin Bersiap Balapan

Link Live Streaming MotoGP Valencia 2025: Martin Hadapi Penalti

Jorge Martin mendapatkan izin untuk tampil dan balapan di MotoGP Valencia 2025 di Sirkuit Ricardo Tormo

mobil
Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron

Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron

Polytron menunjukkan tren positif penjualan mobil listrik di Oktober 2025, salurkan 103 unit ke konsumen

komunitas
Ratusan Anggota J6 EVO Kumpul dan Offroad Bareng di Puncak Bogor

Ratusan Anggota J6 EVO Kumpul dan Offroad Bareng di Puncak Bogor

Ratusan anggota komunitas J6 EVO diajak untuk mengikuti acara yang diinisiasi oleh Chery beberapa waktu lalu