Melihat Peluang Suzuki Burgman Electric Masuk Tanah Air

Suzuki Burgman Electric telah debut di JMS 2023, pihak SIS menanggapi peluang kendaraan tersebut masuk RI

Melihat Peluang Suzuki Burgman Electric Masuk Tanah Air

TRENOTO – Sepeda motor merupakan moda transportasi paling banyak digunakan di Tanah Air. Di samping motor konvensional, ternyata populasi motor listrik juga semakin berkembang mencapai 70.000 unit sejak 2018 sampai September 2023.

Gelaran IMOS 2023 jadi kesempatan buat meluncurkan motor listrik. Namun saat itu yang hadir justru mendatangkan Suzuki Burgman Street 125EX.

Sebagai informasi Suzuki Burgman Electric merupakan motor listrik Suzuki yang diperkenalkan pada masyarakat di gelaran JMS (Japan Mobility Show) 2023 dan belum mulai dijual.

M. Razwankaizar, Head Domestic Sales & Digital Marketing 2W PT SIS (Suzuki Indomobil Sales) berbicara kepada awak media mengenai kemungkinan pihaknya memboyong motor listrik tersebut di atas.

Suzuki Burgman Electric
Photo : Suzuki

“Tidak ada, kita fokus ini (Suzuki Burgman Street 125EX dulu aja. Motor listrik kita belum ada di kita, belum resmi cuma mungkin global ada,” ungkap Razwan di ICE BSD di sela IMOS 2023 beberapa waktu lalu.

Ia menjelaskan salah satu kendala utama dihadapi ialah harga. Terkhusus jika unitnya masih berstatus CBU (Completely Built Up) atau impor utuh.

Skutik lain yang sempat ditunggu konsumen yakni Saluto juga ternyata tidak bakal dihadirkan dalam waktu dekat karena lagi-lagi faktor harga.

“Tapi intinya kita belum, kalau sudah ada pasti akan kami show di sini,” tegas dia.

Spesifikasi Suzuki Burgman Electric

Diberi nama eBurgman, motor listrik ini punya dimensi serupa dengan Burgman Street 125EX dengan panjang 1.825 mm, lebar 765 mm dan tinggi 1.140 mm. 

Sebagai perbandingan versi ICE-nya berdimensi P x L x T di 1.875 mm x 700 mm x 1.140 mm. Bobotnya ada di 147 kg.

Dibuat praktis karena menggunakan baterai swap. Tipe motor elektrik yang digunakan AC Synchronous Motor, dapat menghasilkan tenaga 5.3 hp dan torsi puncak 18 Nm.

Pada April sampai Juni 2023 Suzuki telah melakukan pengujian melibatkan 8 unit Burgman listrik. Ini dilakukan untuk melihat kecocokan eBurgman buat penggunaan sehari-hari dan mobilitas perkotaan.

Spesifikasi Suzuki Burgman Street 125EX
Photo : Istimewa

Berikut ringkasan spesifikasi Suzuki Burgman Electric.

  • Dimensi: Panjang 1.825 mm, lebar 765 mm, tinggi 1.140 mm
  • Ketinggian jok: 780 mm
  • Bobot: 147 kg
  • Tenaga maksimum: 5.3 hp
  • Torsi puncak: 18 Nm
  • Tipe motor elektrik: AC Synchronous Electric Motor
  • Tipe baterai: Lithium ion

Terkini

otosport
MotoGP Spanyol 2024

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia dan Marquez Naik Podium

Francesco Bagnaia merajai MotoGP Spanyol 2024, dia mencatatkan kemenangan tiga kali berturut-turut di Jerez

mobil
BYD

BYD Masih Enggan Ungkap Jumlah SPK, Diklaim Lebihi Ekspektasi

Sejak pertama meluncur di Februari 2024 BYD masih enggan ungkap jumlah SPK, peminat merata untuk ketiga model

motor
Simak 7 Fitur Honda Stylo 160, Bikin Nyaman di Jalan

Simak 7 Fitur Honda Stylo 160, Bikin Nyaman di Jalan

Berikut 7 Fitur Honda Stylo 160 yang bisa memanjakan pemilik, seperti contoh lampu full LED serta USB Port

komunitas
Daihatsu Kumpul Sahabat

Daihatsu Kumpul Sahabat Sambangi Bekasi, Diikuti 21 Komunitas

Daihatsu Kumpul Sahabat digelar Bekasi dan diikuti oleh sedikitnya 21 komunitas dari berbagai model kendaraan

mobil
SPKLU Diler BYD

Gandeng PLN, SPKLU Diler BYD Bisa Digunakan Semua Merek

Mengakomodir kebutuhan ekosistem mobil listrik, SPKLU diler BYD Haka Cibubur bisa digunakan semua merek EV

otosport
Tiket MotoGP Mandalika didiskon 50 persen

Tiket MotoGP Mandalika 2024 Didiskon 50 Persen, Mulai Rp 350.000

Tiket MotoGP Mandalika 2024 didiskon 50 persen sehingga masyarakat bisa membelinya mulai dari Rp 350.000

mobil
Kata BYD soal Inden

Kata BYD soal Inden, Pemesanan Diklaim Membludak

Sejumlah konsumen tak kunjung terima unit sejak pemesanan, ini kata BYD soal inden yang diklaim mengular

news
BYD Resmikan Diler 3S Baru di Cibubur

BYD Resmikan Diler 3S Baru di Cibubur, Punya 4 Charging Station

Menjadi bagian dari total target 50 outlet tahun ini, BYD resmikan diler 3S di kawasan Cibubur hari ini