Pilihan Warna Baru Yamaha Lexi LX 155, Harga Mulai Rp 27 Jutaan
20 Januari 2026, 13:00 WIB
Seri penutup Maxi Yamaha Day 2025 diikuti oleh ribuan peserta dari empat kota berbeda pada akhir pekan lalu
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Maxi Yamaha Day 2025 masih menjadi magnet bagi para pengguna Nmax, Xmax, Lexi sampai Aerox. Hal itu terlihat pada seri penutup yang digelar di empat kota berbeda.
Mulai dari Jakarta, Bandung, Banjarmasin sampai Jambi. Acara tersebut menyedot ribuan para pemilik Maxi Family.
Dihelat pada 30-31 Agustus 2025 kemarin, ribuan orang datang dan merayakan perjalanan penting Satu Dekade Maxi.
Solidaritas serta loyalitas antar pengguna, dirayakan melalui berbagai kegiatan seru dan menyenangkan di setiap wilayah.
“Tidak terasa semarak perayaan Maxi Yamaha Day pada tahun ini sudah selesai. Senang sekali perayaan event ini bertepatan dengan Satu Dekade Maxi Yamaha di Indonesia,” ungkap Rifki Maulana, PR, YRA & Community Manager Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) di Bandung, Jawa Barat.
Rifki menghantarkan rasa terima kasih kepada seluruh konsumen di Tanah Air. Terutama buat pengguna Yamaha Xmax, Nmax, Lexi serta Aerox.
Sehingga lini motor matic Yamaha tersebut bisa meraih kesuksesan di pasar kendaraan roda dua di Tanah Air.
“Dalam event penutupakan tahun ini kami menghelat kemeriahan secara serentak di beberapa kota, untuk semakin menegaskan presensi para pengguna Maxi yang loyal dan memiliki semangat solidaritas yang terus terjaga dengan baik di seluruh Indonesia,” lanjut dia.
Lebih jauh Rifki menuturkan bahwa pada 2025 Bandung, Jawa Barat terpilih untuk seri penutup keseruan Maxi Yamaha Day yang berlangsung sejak Juni.
Berbagai kegiatan sudah disiapkan untuk memeriahkan acara kali ini. Seperti Touring menuju ke wilayah Pangalengan.
Lalu masih ada rolling city dari Yamaha Flagship Shop Bandung. Diikuti ratusan peserta yang sudah berkumpul sejak pagi.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
20 Januari 2026, 13:00 WIB
19 Januari 2026, 09:00 WIB
15 Januari 2026, 10:00 WIB
14 Januari 2026, 17:00 WIB
12 Januari 2026, 09:00 WIB
Terkini
20 Januari 2026, 19:00 WIB
Royal Alloy JPS 245 hadir untuk memenuhi kebutuhan para pencinta motor klasik yang ingin melakukan touring
20 Januari 2026, 17:41 WIB
Marc Marquez dikabarkan akan mengabdikan dirinya bersama Ducati selama dua tahun atau sampai MotoGP 2028
20 Januari 2026, 17:21 WIB
Modifikasi simpel namun sporti berupa striping stiker, dirancang untuk BYD Atto 1 oleh Portals Sticker
20 Januari 2026, 14:31 WIB
Ducati MX Team Indonesia akan dibekali motor pabrikan Desmo450 MX, siap debut di ajang motorcross Thailand
20 Januari 2026, 13:00 WIB
Penyegaraan pada Yamaha Lexi LX 155 diharapkan bisa menggairahkan pasar motor matic Indonesia pada 2026
20 Januari 2026, 12:00 WIB
Lepas jadikan Indonesia sebagai negara pertama yang memiliki diler resmi untuk memberi layanan pada pelanggan
20 Januari 2026, 11:00 WIB
Meski pemesanan sudah dibuka sejak tahun lalu, produksi Lepas L8 baru akan dilakukan mulai bulan depan
20 Januari 2026, 10:00 WIB
Sejumlah motor matic 150 cc yang ditawarkan Yamaha kepada para konsumen mengalami kenaikan di awal 2026