United E-Motor Sodorkan Produk Baru Khusus Ojol dan Kurir
19 Februari 2025, 12:00 WIB
Maka Motors enggan masukan IoT demi menekan harga agar lebih terjangkau buat konsumen motor listrik Tanah Air
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, Maka Motors menampilkan model Cavalry sebagai andalannya buat mengundang pengunjung datang. Menariknya, dalam pameran tersebut mereka menghadirkan fitur Internet of Things atau IoT.
Berkat fitur ini maka pemilik bisa terkoneksi dengan kendaraannya hanya melalui smartphone. Namun teknologi itu rupanya tidak bisa dimiliki oleh sembarangan orang karena memang belum dijual secara umum.
Maka Motors mengungkap bahwa untuk sementara mereka hanya menjualnya buat keperluan fleet, bukan retail. Hal ini kehadiran karena IoT akan mempengaruhi harga dan berpotensi memberatkan calon konsumen.
“IoT kami buat B2B terlebih dahulu karena di segmen tersebut tidak terlalu sensitif terhadap harga,” ungkap Arief Fadillah, Chief Technology Officer Maka Motors.
Tak hanya itu, fitur tersebut umumnya juga tidak terlalu dibutuhkan oleh konsumen retail namun harganya cukup mahal.
“Dalam riset kami ditemukan bahwa fitur IoT tidak banyak dibutuhkan tetapi menjadi sangat penting bagi konsumen fleet,” tambahnya kemudian.
Sayangnya Arief tidak menyampaikan fitur pada IoT yang dikembangkan Maka Motors untuk konsumen fleet.
Sebelumnya diberitakan bahwa Maka Motors hadir di IIMS 2025 untuk lebih mengenalkan produk mereka yaitu Cavalry pada masyarakat. Beragam keunggulan sudah disematkan pada motor termasuk baterai berkapasitas 4 kWh.
Dengan ini maka motor bisa menempuh perjalanan hingga 160 km dan mencapai kecepatan 105 km per jam. Akselerasinya juga optimal karena sanggup menyentuh 60 km per jam dalam waktu 4,8 detik.
Tak hanya itu pabrikan juga mengklaim bisa menanjak hingga kemiringan 30 derajat dan bagasi seluas 20 liter.
Karena kondisi jalan di Indonesia kerap tergenang saat musim hujan, mereka pun telah merancang agar motor bisa tetap beroperasi. Bahkan mereka mengklaim Maka Cavalry tetap bergerak normal meski ketinggian air mencapai 60 cm.
“Di R&D kami ada kolam yang memang dibuat untuk memastikan motor tidak rusak meski harus melintasi genangan,” pungkas Arief Fadillah.
Saat ini Maka Motor membanderol Cavalry dengan harga Rp 35,85 juta.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
19 Februari 2025, 12:00 WIB
19 Februari 2025, 11:00 WIB
18 Februari 2025, 22:30 WIB
17 Februari 2025, 21:00 WIB
17 Februari 2025, 13:26 WIB
Terkini
20 Februari 2025, 10:00 WIB
BYD Sealion 7 dibekali teknologi iTAC sehingga mobil tetap stabil meski melintas di jalan yang licin
20 Februari 2025, 09:00 WIB
Meskipun tidak sebesar subsidi EV, Toyota mengklaim insentif mobil hybrid signifikan bantu penjualan
20 Februari 2025, 08:00 WIB
Mobil listrik Denza Z9 GT yang melantai di IIMS 2025 memiliki berbagai kelebihan berkat disematkan platform e3
20 Februari 2025, 07:00 WIB
Menurut catatan, New Carry serta APV mendominasi penjualaan fleet Suzuki dan hal tersebut terjadi pada 2024
20 Februari 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta jadi andalan ketika pemerintah lakukan pelantikan kepada daerah di Istana Merdeka
20 Februari 2025, 06:00 WIB
Demi memanjakan para pengendara, Polda Metro Jaya menghadirkan SIM Keliling Jakarta di lima titik berbeda
20 Februari 2025, 06:00 WIB
Tersedia di dua lokasi berbeda, simak informasi lengkap terkait SIM keliling Bandung yang beroperasi hari ini
19 Februari 2025, 21:00 WIB
Diskon Honda BR-V di IIMS 2025 capai Rp 50 juta sehingga memudahkan masyarakat untuk mudik Lebaran 2025