Ducati Scrambler KW Buat Jalan-jalan ke Pasar

Ducati Scrambler KW (tiruan) muncul di China dengan kapasitas mesin setara Honda CBB150R Streefire di Indonesia

Ducati Scrambler KW Buat Jalan-jalan ke Pasar

TRENOTO – Ducati Scrambler KW (imitasi) diluncurkan di China dengan mengusung mesin berkapasitas 150 cc. Jialing Scrambler dinamakan CoCo Pony 150F benar-benar menggunakan bodi mirip motor buatan Italia.

Menyebut nama Jialing di Indonesia untuk sebagian orang tidaklah asing. Karena brand asal China ini pernah hadir dan memasarkan beberapa produknya di Indonesia.

Meskipun umurnya di Tanah Air tidak lama, namun merek satu ini cukup percaya diri pada awalnya. Seperti biasa salah satu keunggulannya adalah harga lebih murah daripada kompetitor sekelasnya.

Kala itu Jialing menawarkan produk sepeda motor jenis bebek. Menjadi menarik karena bodi yang digunakan persis Honda Grand Astrea.

Photo : Top Speed

Bentuk bodinya sama persis hingga kapasitas mesin juga ditiru habis-habisan. Sayangnya kualitas produk tidak bisa sebaik kendaraan buatan Jepang.

Masih belum puas Jialing juga meniru Honda lainnya yakni Supra 110. Jika melihat sekilas orang pasti akan terkecoh karena bentuknya sama persis.

Pembedanya hanyalah merek dan striping hanya bisa dilihat dari jarak dekat. Suara mesin juga menjadi pembeda karena kualitas produk berbeda.

Meskipun belakangan merek-merek China sudah mulai menunjukkan kreativitasnya. Namun bukan berarti kebiasaan meniru di negeri Tiongkok hilang begitu saja.

Buktinya baru-baru ini muncul Jialing Scrambler yang dinamakan CoCo Pony 150F (berdasarkan Google Translate). Bentuk motor benar-benar mirip dengan kuda besi asal Italia yakni Ducati Scrambler.

Bahkan hingga striping sampai font dari tulisan model juga sama persis. Perbedaan kedua kendaraan tersebut hanya pada dimensinya saja.

Jika Ducati menawarkan Scrambler mesin paling kecil 400 cc. Jialing Scrambler ditawarkan mesin mirip Honda CB150R Streetfire yakni 150 cc.

Photo : Top Speed

Jialing Scrambler CoCo Pony 150F bahkan menggunakan rangka turbular sama dan menjadi keunggulan Ducati. Bentuk knalpot motor asal China tersebut juga dibuat sangat mirip dengan acuannya.

Hanya saja jika dilihat lebih dekat dan seksama, kualitas dari produk terlihat sangat murahan. Seperti terlihat pada swing arm yang menunjukkan tekukan dan pengelasan tidak teratur.

Menjadi kecil dimensinya karena motor ini menggunakan ban berukuran 14 inci dan pelek berbahan alloy. Tidak diketahui berapa harga ditawarkan untuk kuda besi tersebut.


Terkini

motor
Motul 300V

Motul 300V Ester Core Diluncurkan di Sirkuit Mandalika

Motul 300V yang dikembangkan dari dunia balap, diluncurkan di sirkuit Mandalika, Lombok Nusa Tenggara Barat

modifikasi
IMX Surabaya 2025

IMX Surabaya 2025 Siap Digelar Buat Dukung Modifikator Jawa Timur

IMX Surabaya 2025 siap diselenggarakan untuk mendukung dunia modifikasi di kota Pahlawan yang terus berkembang

komunitas
Daihatsu Kumpul Sahabat

Daihatsu Kumpul Sahabat Resmi Digelar Perdana di Tangerang

Rangkaian acara Daihatsu Kumpul Sahabat dimulai di Tangerang buat pertama kalinya, diramaikan beragam UMKM

mobil
Mitsubishi Sebut Gempuran Brand Cina Belum Ganggu Penjualan

Mitsubishi Klaim Gempuran Brand Cina Belum Ganggu Penjualan

Banyak merek Cina meramaikan pasar otomotif RI, namun Mitsubishi mengaku penjualannya belum terganggu

news
Ahmad Luthfi Ingin Jateng Bebas Tunggakan Pajak Kendaraan di 2026

Ahmad Luthfi Ingin Jateng Bebas Tunggakan Pajak Kendaraan di 2026

Ahmad Luthfi ingin para pemilik mobil dan motor di Jateng tidak lagi menunggak pajak kendaraan di 2026

motor
Uji Kinerja Yamalube Turbo Matic untuk Touring Ratusan Kilometer

Uji Kinerja Yamalube Turbo Matic untuk Touring Ratusan Kilometer

Kinerja oli Yamalube Turbo Matic diuji selama touring bersama JMC dari Cibinong sampai Bandung, Jawa Barat

mobil
BYD Seal bekas

BYD Seal Bekas Mulai Beredar, Harga Lebih Terjangkau

BYD Seal bekas kini sudah tersedia di pasaran dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan unit baru

mobil
Mitsubishi Xpander bekas

3 Mitsubishi Xpander Bekas Lansiran 2022, Ada TDP Rp 7 Juta

Mitsubishi Xpander bekas lansiran 2022 bisa menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau