Daftar Harga Matic 110 cc Akhir Agustus, Honda Beat Rp 18 Jutaan
28 Agustus 2024, 21:00 WIB
Menjadi salah satu kendaraan telaris di Indonesia, harga Honda Beat bekas tahun muda masih cukup terjangkau saat ini
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – Skuter matik atau skutik menjadi kendaraan roda dua yang banyak diminati konsumen saat ini. Selain lebih mudah dikendarai, motor jenis ini juga memiliki ruang di bagian depan untuk membawa barang lebih banyak.
Untuk pasar otomotif Tanah Air, populasi motor pabrikan Jepang tersebut mampu menembus 17 juta unit hingga 2020 lalu. Karena itu, Honda Beat bekas juga mampu menarik perhatian konsumen.
Harga yang lebih terjangkau dan bisa langsung digunakan, tak heran bila motor bekas masih menjadi pilihan hingga saat ini.
Hadir sejak 2008, unit bekas Beat yang banyak dicari saat ini berumur di bawah 5 tahun. Karena itu, TrenOto telah merangkum kisaran harga Honda Beat produksi 2018 dan 2019 dari situs jual beli online.
Merupakan generasi keempat, Honda Beat produksi 2018 mengadopsi speedometer baru. Dengan memadukan sistem digital dan analog, motor ini tampil lebih modern.
Khusus model ini, tersedia juga Eco Indicator, sehingga lebih hemat Bahan Bakar Minyak (BBM). Mampu menampung lebih banyak bahan bakar, tangki bensi pada kendaraan diperbarui menjadi 4 liter.
Selain Beat Pop, Honda juga memberikan pilihan Beat Street bagi konsumen milenial. untuk model ini, pabrikan sayap mengepak tersebut memberikan perubahan dari sisi tampilan.
Dari sisi fitur, Honda Beat Street sama dengan varian regular. Pada model produksi 2018 dibenamkan parking brake lock, fitur ECO indikator, ACG starter, dan standar samping otomatis.
Seperti dilansir beberapa situs jual beli online, Honda Beat dengan mesin standar dan pajak hidup, memiliki harga mulai dari Rp11,8 jutaan. Karena ini motor bekas, pembeli harus mengeceknya secara langsung dengan teliti sebelum melakukan transaksi.
Cek juga kebenaran surat-surat kendaraan, agar tak mengalami masalah di kemudian hari. Untuk harga bekas Honda Beat Street 2018 memiliki pasaran lebih mahal yakni mulai dari Rp13 jutaan.
Sedangkan Honda Beat Pop 2018 harga bekas ditawarkan lebih murah dibandingkan kedua varian tersebut, yakni mulai dari Rp11 jutaan.
Meski hanya berbeda satu tahun, harga bekas Beat 2019 masih berada di kisaran Rp13 jutaan. Sedangkan harga varian Street berada di kisaran Rp13,5 jutaan.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
28 Agustus 2024, 21:00 WIB
11 Agustus 2024, 08:50 WIB
24 Juni 2024, 11:00 WIB
15 Juni 2024, 11:00 WIB
13 Juni 2024, 08:00 WIB
Terkini
21 November 2024, 09:00 WIB
Begini tampilan serta spesifikasi mesin Citroen Basalt yang bakal diperkenalkan di pameran GJAW 2024
21 November 2024, 08:00 WIB
ACC berharap penjualan mobil baru kembali bergairah pada 2025 karena tidak terlalu banyak agenda besar
21 November 2024, 07:00 WIB
Membuat SIM Internasional pada November 2024 kini menjadi lebih mudah karena bisa dilakukan secara online
21 November 2024, 06:00 WIB
Para pengendara di Ibu Kota bisa memanfaatkan kehadiran SIM Keliling Jakarta yang dihadirkan Polda Metro Jaya
21 November 2024, 06:00 WIB
Ditempatkan di dua lokasi strategis setiap hari, simak informasi lengkap SIM keliling Bandung hari ini
21 November 2024, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 21 November 2024 kembali diterapkan untuk tekan kepadatan lalu lintas di jam sibuk
20 November 2024, 23:00 WIB
Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional saat libur Natal dan tahun baru 2025 untuk hindari kemacetan
20 November 2024, 21:00 WIB
Kementerian Perhubungan siapkan 3 solusi atasi kemacetan di Puncak Bogor yang selama ini menjadi tantangan