Cara Mengetahui Perbedaan Honda Vario 160 ABS dan CBS

Perbedaan Honda Vario 160 ABS dan CBS tidak hanya semata-mata pada sistem pengereman, namun terdapat bagian lainnya

Cara Mengetahui Perbedaan Honda Vario 160 ABS dan CBS

Perbedaan Honda Vario 160 ABS dan CBS

Diniagakan dalam dua pilihan varian, perbedaan Honda Vario 160 ABS dan CBS tidak hanya semata teknologi pengereman yang digunakan. Namun lebih dari itu, pabrikan asal Jepang ini memberikan beberapa sentuhan dan berikut rangkuman TrenOto.

  1. Sistem pengereman

Sistem pengereman CBS pada dasarnya ditemukan untuk bisa memberikan jarak pengereman lebih pendek. Dengan memadukan pengereman depan dan belakang sekaligus dalam satu tuas, juga memberikan rasa aman pada pengendara.

Pada versi ABS teknologinya lebih mutakhir sehingga dipercaya mampu mereduksi potensi bahaya ketika kecepatan tinggi. Teknologi tersebut harus ditebus dengan banderol lebih mahal daripada varian CBS.

  1. Bobot

Teknologi penghenti laju kendaraan di atas ternyata memberikan perbedaan bobot. Meskipun tidak terlalu signifikan namun tetap menjadi hitungan tersendiri.

  1. Pilihan warna

Pada varian CBS konsumen bisa memilih kelir Grande Matte Red, Active Black dan Grande Matte Black. Sedangkan pada tipe ABS opsinya adalah Grande Matte White, Active Black dan Grande Matte Black.

  1. Fitur Brake Lock

Untuk konsumen yang memilih varian CBS akan dilengkapi dengan fitur Parking Brake Lock pada rem belakang. Hal ini tidak berlaku pada versi ABS karena sudah menggunakan model cakram untuk keduanya.

Baca juga : Harga dan Spesifikasi Honda Vario 160 Terbaru

  1. Harga

Perbedaan teknologi penghentian laju tersebut membuat pabrikan mematok banderol tidak sama tentunya. Vario 160 ABS dipasarkan lebih mahal Rp2.8 jutaan.

Itulah perbedaan Honda Vario 160 ABS dan CBS sehingga masyarakat bisa mengetahui lebih jelas. Calon konsumen bisa melakukan pilihan yang sesuai dengan kebutuhan.

Harga Vario 160 Terbaru April 2023

  • Vario 160 CBS Rp26.5 juta
  • Vario 160 ABS Rp29.4 juta

Spesifikasi Honda Vario 160

Photo : istimewa

Skutik bergaya sporti tersebut menawarkan mesin lebih bertenaga dari sebelumnya. Untuk keterangan lebih jelasnya kami mengutip laman resmi AHM seperti di bawah ini.

Tipe Mesin

4 Langkah, 4-Valve, eSP+

Sistem Pendingin

Pendingin Cairan

Sistem Pengapian

PGM-FI (Programmed Fuel Injection)

Volume Langkah

156.9 cc

Diameter x Langkah

60 x 55.5 mm

Perbandingan kompresi

12 : 1

Daya Maksimum

15.3 hp pada 8.500 rpm

Torsi Maksimum

13.8 Nm pada 7.000 rpm

Tipe Transmisi

Otomatis, V-Matic

Tipe Starter

Elektrik

Tipe Kopling

Otomatis, Sentrifungal, Tipe Kering

Tipe Minyak Pelumas

Basah

Kapasitas Minyak Pelumas

0.8 Liter

Tidak hanya melakukan ubahan pada mesin, spesifikasi Honda Vario 160 juga menyasar pada sistem kaki-kaki. Khususnya pengereman terdapat dua pilihan yang bisa disesuaikan kebutuhan konsumen.


Terkini

motor
Motul 300V

Motul 300V Ester Core Diluncurkan di Sirkuit Mandalika

Motul 300V yang dikembangkan dari dunia balap, diluncurkan di sirkuit Mandalika, Lombok Nusa Tenggara Barat

modifikasi
IMX Surabaya 2025

IMX Surabaya 2025 Siap Digelar Buat Dukung Modifikator Jawa Timur

IMX Surabaya 2025 siap diselenggarakan untuk mendukung dunia modifikasi di kota Pahlawan yang terus berkembang

komunitas
Daihatsu Kumpul Sahabat

Daihatsu Kumpul Sahabat Resmi Digelar Perdana di Tangerang

Rangkaian acara Daihatsu Kumpul Sahabat dimulai di Tangerang buat pertama kalinya, diramaikan beragam UMKM

mobil
Mitsubishi Sebut Gempuran Brand Cina Belum Ganggu Penjualan

Mitsubishi Klaim Gempuran Brand Cina Belum Ganggu Penjualan

Banyak merek Cina meramaikan pasar otomotif RI, namun Mitsubishi mengaku penjualannya belum terganggu

news
Ahmad Luthfi Ingin Jateng Bebas Tunggakan Pajak Kendaraan di 2026

Ahmad Luthfi Ingin Jateng Bebas Tunggakan Pajak Kendaraan di 2026

Ahmad Luthfi ingin para pemilik mobil dan motor di Jateng tidak lagi menunggak pajak kendaraan di 2026

motor
Uji Kinerja Yamalube Turbo Matic untuk Touring Ratusan Kilometer

Uji Kinerja Yamalube Turbo Matic untuk Touring Ratusan Kilometer

Kinerja oli Yamalube Turbo Matic diuji selama touring bersama JMC dari Cibinong sampai Bandung, Jawa Barat

mobil
BYD Seal bekas

BYD Seal Bekas Mulai Beredar, Harga Lebih Terjangkau

BYD Seal bekas kini sudah tersedia di pasaran dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan unit baru

mobil
Mitsubishi Xpander bekas

3 Mitsubishi Xpander Bekas Lansiran 2022, Ada TDP Rp 7 Juta

Mitsubishi Xpander bekas lansiran 2022 bisa menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau