Biaya Perbaikan Motor yang Terendam Banjir, Mulai Rp 400 Ribuan

Motor yang terendam banjir seperti warga Bekasi, wajib melakukan perawatan terlebih dahulu sebelum digunakan

Biaya Perbaikan Motor yang Terendam Banjir, Mulai Rp 400 Ribuan

KatadataOTOBanjir Bekasi memang sudah mulai surut pada Rabu (05/03). Namun bencana tersebut masih menyisakan persoalan bagi sebagian pihak.

Termasuk para masyarakat yang kendaraannya terendam air di area parkir Stasiun Bekasi, Jawa Barat pada Selasa (04/03).

“Fasilitas parkir motor di Stasiun Bekasi (Jl. Ir. H. Juanda) saat ini terkena dampak banjir,” tulis pengumuman di akun X @CommuterLine.

Tentu kejadian di atas membuat para pengguna kendaraan tidak bisa langsung memakai motor milik mereka.

Cek Biaya Servis Honda Beat FI di Akhir Tahun, Mulai Rp 80 Ribuan
Photo : KatadataOTO

Sebab jika dipaksakan maka akan berpotensi timbul kerusakan. Oleh sebab itu Anda wajib melakukan perawatan atau servis di bengkel terdekat.

“Kalau kasusnya terendam banjir sampai satu hari penuh, harus benar-benar dicek secara masif. Baik bagian filter udara sampai keadaan di luar mesin wajib diperiksa,” ujar Wahyu Budhi, Training Analyst PT Wahana Makmur Sejati kepada KatadataOTO, Selasa (04/05).

Nah buat perawatan motor yang terendam banjir dimulai dengan mengganti busi, filter udara dan pengurasan oli mesin maupun gardan.

Hal ini guna memastikan air sudah tidak ada lagi di dalam mesin. Sehingga tak menimbulkan kerusakan atau karat.

Wahyu menjelaskan buat harga busi di bengkel resmi AHASS berkisar Rp 25 ribuan. Sementara filter udara dibanderol Rp 65 ribuan saja.

Selanjutnya untuk oli mesin MPX sekitar Rp 52 ribuan dan oli gardan Rp 19 ribuan. Kemudian pemilik motor harus mengeluarkan biaya jasa servis serta pengurasan seluruh cairan.

“Sama ongkos servis jasa sekitar di angka Rp 400 ribuan sampai Rp 500 ribuan,” Wahyu melanjutkan.

Kemudian bagi pengguna motor matic juga wajib menservis bagian CVT (Continuously Variable Transmission). Untuk perawatan ini menelan biaya mulai Rp 50 ribu, namun tidak termasuk penggantian komponen yang rusak.

Planet Ban Berikan Servis Gratis buat 5.000 Motor Karyawan
Photo : KatadataOTO

Perlu diingat angka di atas belum termasuk bila ditemukan kerusakan. Apalagi jika motor yang terendam banjir dipaksakan menyala.

“Otomatis blok dan piston akan baret, nah itu harus diganti atau dikorter. Kemudian kita harus skir klep ulang juga,” tutur dia.

Untuk perbaikan satu ini Wahyu memberi estimasi biaya mulai Rp 1 jutaan sampai Rp 1,9 jutaan, buat perbaikan di bengkel resmi Honda.


Terkini

mobil
Pabrik baterai EV LG

Gaikindo Sayangkan LG Batal Investasi Pabrik Baterai EV di RI

Gaikindo sayangkan pembatalan investasi LG yang sebelumnya berencana membangun pabrik baterai EV di Indonesia

mobil
Pasar Pikap Ramai, Chery Hidupkan Kembali Sub Merek Rely

Pasar Pikap Ramai, Chery Hidupkan Kembali Sub Merek Rely

Chery menghidupkan kembali merek Rely yang sempat hiatus bertahun-tahun, fokus di pikap ramah lingkungan

mobil
BYD jadi pabrikan terlaris

Wakil Ketua MPR RI Sebut Ormas Ganggu Pembangunan Pabrik BYD

Eddy Soeparno, Wakil Ketua MPR RI menyebut pembangunan pabrik BYD di Subang mendapat gangguan dari ormas

news
IICCS Forum 2025

IICCS Digelar Oktober 2025, Tegaskan Komitmen Dekarbonisasi di RI

IICCS Forum kembali melibatkan berbagai pihak mendukung dekarbonisasi di sektor industri pada Oktober 2025

mobil
Wuling BinguoEV

Tidak Hanya Tampilan, Alasan Wuling BinguoEV Goda Konsumen Wanita

Wuling BinguoEV berhasil memikat para konsumen yang didominasi kaum perempuan berbekal sejumlah keunggulan

mobil
Suzuki Fronx Siap Masuk Indonesia Tahun Ini

Sinyal Peluncuran Suzuki Fronx Kian Kuat, Segera Dipasarkan

Tanggal Suzuki Fronx diluncurkan buat konsumen di Indonesia sepertinya hanya tinggal menunggu waktu saja

mobil
Xpeng X9

Xpeng Siap Tawarkan Mobil Otonom di RI, Tapi Pengemudi Tetap Waspada

Xpeng siap tawarkan mobil otonom di Asia Tenggara termasuk Indonesia tetapi pengemudi tetap harus waspada

mobil
Menilik Peluang Daihatsu Rocky Hybrid Dirakit Lokal di RI

Menilik Peluang Daihatsu Rocky Hybrid Dirakit Lokal di RI

Rocky Hybrid berpeluang dirakit lokal di fasilitas KAP 2 atau pabrik baru Daihatsu di masa mendatang