Wuling Almaz Diskon Rp49 juta, SUV Macho Bertabur Fitur Modern

Wuling Almaz diskon Rp49 juta menjelang penutupan GIIAS 2023 yang berlangsung hingga 20 Agustus 2023

Wuling Almaz Diskon Rp49 juta, SUV Macho Bertabur Fitur Modern

TRENOTO – Jelang penutupan GIIAS 2023, Wuling Almaz diskon Rp49 juta. Hal ini disampaikan oleh salah satu internal perusahaan pada TrenOto sore hari tadi.

Meski tidak menyebut secara detail unit apa yang diberikan diskon, promo tersebut diyakini cukup menarik minat pengunjung. Terlebih selama ini Wuling Almaz memang telah menjadi model yang paling diminati.

Tak hanya potongan harga, pelanggan juga berhak untuk membeli kendaraan dengan beragam program lain. Diantaranya adalah paket kredit ringan yang bisa diambil bila membeli Wuling Almaz 1.5 Lux+.

Diskon Wuling Almaz di GIIAS
Photo : TrenOto

Model tersebut dijual Rp439.2 juta dan ditawarkan dengan TDP mulai dari Rp46.7 jutaan. Berkat paket ini maka pelanggan cukup membayar cicilan sebesar Rp9.4 jutaan selama 59 bulan.

Namun bila waktu kredit dirasa terlalu lama, maka bisa mengambil tenor 23 bulan. Dalam paket tersebut maka melanggan harus membayar angsuran Rp19.2 jutaan.

Walau mendapat diskon dan beragam kemudahan lain, tetapi seluruh layanan dipastikan tetap sama mulai gratis biaya perawatan hingga garansi kendaraan. Hal ini tentu diharapkan cukup untuk menarik minat konsumen.

Selain lebih murah, pelanggan juga masih bisa merasakan beragam kemudahan lain khususnya bila melakukan pembelian secara kredit. Pasalnya pabrikan sudah bekerjasama dengan beberapa perusahaan pembiayaan sehingga ada banyak paket dapat dipilih sesuai kebutuhan.

Sejak dijual di Indonesia, Wuling Almaz telah menarik banyak perhatian pecinta SUV Tanah Air. Desain agresif ditambah beberapa keunggulan lain seperti performa mesin menjadi daya tarik tersendiri.

Wuling Almaz RS Pro
Photo : TrenOto

Mesin empat silinder berkapasitas 1.500 cc turbocharged yang dipasang mampu menghasilkan tenaga 140 hp di 5.200 rpm dan torsi 250 Nm pada 1.600-3.600 rpm. Besarnya tenaga tersebut kemudian disalurkan ke dua roda depan melalui transmisi CVT.

Sejumlah fitur hiburan juga sudah disematkan termasuk layar berukuran 10.4 inci yang diletakkan pada dashboard. Berkat ini maka pengemudi bisa melakukan berbagai pengaturan seperti musik, radio, pengaturan AC Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Kamera 360 hingga pengaturan kendaraan.


Terkini

mobil
Xpeng P7+

Xpeng P7+ Diperkenalkan, Bakal Hadir di 36 Negara

Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara

news
Tilang ETLE

Jumlah Kendaraan yang Terjaring Tilang ETLE di Jakarta Naik Signifikan

Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta

mobil
Hyundai Stargazer Cartenz

Hyundai Stargazer Cartenz versi Ambulans Meluncur untuk Sumatera

MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera

news
Harga BBM

Harga BBM SPBU Swasta di Januari 2026, Shell sampai Vivo Turun

Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi

news
Insentif otomotif

Menperin Ungkap Telah Minta Insentif untuk Otomotif ke Purbaya

Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV