Wholesales LSUV November 2025 Turun Tipis, Rush Terlaris
16 Desember 2025, 13:00 WIB
Toyota Rush dan Daihatsu Terios masih memimpin angka wholesales LSUV di Indonesia pada September 2025
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – Low Sport Utility Vehicle (LSUV) jadi salah satu opsi favorit kendaraan bagi masyarakat di samping Low Multi Purpose Vehicle (LMPV).
Kapasitasnya banyak yakni tujuh penumpang namun dibalut dengan tampilan lebih sporti jika dibandingkan LMPV.
Kemudian masih ada pilihan model menggunakan penggerak belakang atau Rear Wheel Drive (RWD) yang kerap jadi preferensi konsumen.
Tak hanya itu, banderol LSUV terbilang kompetitif di angka Rp 400 jutaan sehingga menjadi daya tarik.
Sepanjang September 2025, angka wholesales (penyaluran dari pabrik ke diler) LSUV adalah 5.255 unit.
Meskipun stabil di angka 5.000-an, capaian tersebut turun dari 0,77 persen dari torehan terdahulu di Agustus 2025 yakni 5.266 unit.
Berdasarkan data yang diolah dari Gaikindo, posisi pertama wholesales LSUV terbanyak masih ditempati oleh Toyota Rush sebesar 2.273 unit.
Wholesales LSUV Toyota Rush di September 2025 naik 15 persen dari Agustus 2025 (1.959 unit).
Daihatsu Terios juga menunjukkan tren positif di 1.265 unit, naik 12 persen dari bulan sebelumnya.
Selain Toyota Rush, Daihatsu Terios dan Citroen C3 Aircross, seluruhnya mengalami penurunan dari rapor di Agustus 2025.
Suzuki XL7 dikirimkan 742 unit di September 2025. Padahal di Agustus 2025 angkanya tembus 1.001 unit.
Menyusul setelahnya Mitsubishi Xpander Cross tersalurkan 406 unit, Hyundai Stargazer X 246 unit.
Sedangkan Honda BR-V yang menjadi satu-satunya LSUV dari Honda Indonesia dikirimkan sebanyak 252 unit ke diler.
Selengkapnya berikut laporan wholesales LSUV di Indonesia sepanjang September 2025. Perlu dicatat data tercantum bukan merupakan retail sales atau pengiriman dari diler ke konsumen.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
16 Desember 2025, 13:00 WIB
14 Desember 2025, 17:00 WIB
17 November 2025, 15:00 WIB
23 September 2025, 09:00 WIB
19 September 2025, 10:00 WIB
Terkini
19 Januari 2026, 08:00 WIB
Ada banyak hal yang mempengaruhi harga BBM di Indonesia, seperti contoh potensi perang antara Iran dan AS
19 Januari 2026, 07:00 WIB
Mobil hybrid menunjukkan pertumbuhan stabil di Indonesia, PHEV populer berkat kehadiran merek Tiongkok
19 Januari 2026, 06:00 WIB
Menyambut awal pekan, kepolisian di Kota Kembang kembali menghadirkan SIM keliling Bandung di dua tempat
19 Januari 2026, 06:00 WIB
Pembatasan ganjil genap Jakarta kembali diterapkan setelah libur panjang yang terjadi akhir pekan lalu
19 Januari 2026, 06:00 WIB
Seperti biasa, SIM keliling Jakarta hari ini kembali dibuka di lima lokasi berbeda di sekitar Ibu Kota
18 Januari 2026, 22:25 WIB
Penjualan Polytron adalah 353 unit di periode Juli-Desember 2025, tutup akhir tahun dengan capaian positif
18 Januari 2026, 17:00 WIB
Andhika Pratama dikenal menggemari dunia otomotif, ia kerap menggunakan BMW R Nine T saat bersama grup Predain
18 Januari 2026, 15:00 WIB
Honda Brio S Satya CVT diluncurkan dengan tujuan memberi kemudahan pelanggan memilih kendaraan sesuai kebutuhan