Intip Isi Garasi Fadli Zon, Ada Suzuki Smash sampai Range Rover
21 Oktober 2024, 18:00 WIB
Untuk membedakannya dengan lini elektrifikasi lain, Toyota patenkan nama lain mild hybrid untuk Hilux
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Ada beberapa jenis mobil hybrid bisa ditemukan di pasaran saat ini seperti HEV (hybrid electric vehicle) dan PHEV (plug in hybrid electric vehicle). HEV sendiri masih terbagi jadi dua yakni mild hybrid dan strong hybrid.
Kendaraan memakai teknologi mild hybrid kinerjanya sedikit dibantu oleh motor listrik, seperti yang bakal dipakaikan pada Toyota Hilux Hybrid nantinya.
Hanya saja ternyata pabrikan asal Jepang ini menghindari penggunaan nama mild hybrid. Dilansir dari Drive, Senin (3/7) Toyota patenkan nama lain mild hybrid untuk kendaraan hibridanya seperti Hilux.
Nama yang dipatenkan adalah Toyota Kinetic Assist. Nampaknya dilakukan untuk jadi pembeda Hilux dengan lini kendaraan hybrid lainnya seperti Prius ataupun Camry, menawarkan efisiensi bahan bakar serta pengurangan emisi lebih baik.
Hilux hybrid dikabarkan akan meluncur untuk Australia tidak lama lagi. Paten istilah Toyota Kinetic Assist itu diajukan oleh Toyota Australia pada 15 Juni 2023.
Dalam keterangan resmi Toyota Australia menyebut mild hybrid pada Hilux punya ‘teknologi 48-volt’ dibarengi mesin 2.8 liter turbo diesel empat silinder.
Tambahan motor listrik pada Hilux diprediksi hanya dapat memangkas konsumsi bahan bakar sebanyak 10 persen. Jika dibandingkan mobil hybrid bensin Toyota lainnya yakni 50 persen lebih efisien dibandingkan lini kendaraan konvensionalnya.
Perbedaan lainnya strong hybrid dapat membantu mobil melaju hanya dengan bantuan motor listrik saja tanpa mesin konvensional, sedangkan mild hybrid tidak terlalu signifikan bantuannya dalam akselerasi.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
21 Oktober 2024, 18:00 WIB
18 Oktober 2024, 13:12 WIB
18 Oktober 2024, 07:00 WIB
22 September 2024, 11:00 WIB
20 September 2024, 16:09 WIB
Terkini
21 November 2024, 22:30 WIB
Kepolisian siapkan 59 kendaraan listrik untuk memenuhi beragam kebutuhan penugasan anggota di lapangan
21 November 2024, 22:00 WIB
Harga Aion V yang meluncur di GJAW 2024 diperkirakan mencapai Rp 500 jutaan dan sudah bisa dipesan dari sekarang
21 November 2024, 21:00 WIB
Perputaran uang judi online mencapai Rp 900 triliun, cukup untuk membeli Hyundai Tucson Hybrid secara tunai
21 November 2024, 20:00 WIB
Kebijakan opsen PKB serta PPN 12 persen yang bakal diterapkan awal 2025 diprediksi memberatkan industri motor
21 November 2024, 19:00 WIB
Indomobil Group baru saja menjalin kerja sama untuk menyediakan berbagai mobil listrik bagi PLN Icon Plus
21 November 2024, 18:00 WIB
Federal Oil menyambut kedatangan pembalap baru di tim Gresini Racing untuk beraksi di musim balap MotoGP 2025
21 November 2024, 17:00 WIB
Begini tampilan mobil konsep Toyota bZ7 yang debut di China, penggerak sampai baterainya disuplai oleh BYD
21 November 2024, 16:00 WIB
Jadi sasaran sejumlah manufaktur otomotif China, Neta mengungkapkan mengapa area Pluit terbilang potensial