Toyota Avanza Bekas Jadi Buruan, Harga Mahal Karena Langka

Menjadi salah satu model di segmen Low MPV, Toyota Avanza bekas menjadi buruan konsumen hingga saat ini

Toyota Avanza Bekas Jadi Buruan, Harga Mahal Karena Langka

TRENOTO – Menjadi salah satu model yang banyak diburu konsumen Toyota Avanza bekas ternyata cukup langka. Hal ini disampaikan Naga Sujady selaku Presiden Direktur Mobil88 saat media gathering di Senopati, Jakarta.

"Avanza enggak ada barangnya, langka. Karena memang peminatnya juga bagus sih," katanya, Selasa (31/5/2022).

Naga juga menyebut pengguna Toyota Avanza merupakan konsumen loyal yang nyaman ketika menggunakan sebuah produk. Karenanya banyak pemilik enggan menjual kendaraan dengan sebutan mobil sejuta umat tersebut.

"Kalau ditanya faktor itu karena demand dan suplai. Iya mungkin orang nyaman terus harga jual kembalinya juga bagus jadi Avanza itu jarang sekarang ini," ujarnya.

Photo : Mobil123

Apabila terdapat Toyota Avanza bekas, Naga mengaku bila konsumen akan langsung menyambangi lokasi untuk melakukan pengecekan mobil. Tak lama berselang kendaraan akan langsung terjual dengan harga terbaik

"Lebih bagus diferensiasi harganya. Sebagai contoh Avanza yang telah digunakan dua sampai tiga tahun pakai paling diferensiasi harganya cuma 10 persen," tuturnya. 

Spesifikasi Avanza

Mengalami perubahan total, sisi depan Toyota Avanza yang meluncur pada 2022 menggunakan kombinasi grille besar, lampu utama sipit berteknologi LED plus lampu kabut atau fog lamp tinggi. 

Masuk ke jantung pacu, mobil ini disematkan mesin 1NR-VE 1.329 cc 4 silinder yang mampu menghasilkan tenaga 96 hp dan torsi 121.6 Nm. Sementara mesin 2NR-VE 1.496 cc 4 silinder dipercaya menghasilkan tenaga 104 hp dan torsi 137 Nm.

Photo : Toyota Astra motor

Perubahan yang juga menarik perhatian ialah, sistem penggerak roda depan (FWD). Setelah menjalani belasan tahun sebagai Low MPV berpenggerak roda belakang, kini Avanza 2022 hadir dengan penggerak roda depan.

Penggerak roda depan ditambah lagi sistem transmisi otomatis CVT membuat akselerasi menjadi lebih halus. 

Harga Toyota Avanza 2022 dibanderol mulai dari Rp233.1 juta hingga Rp295.8 juta on the road DKI Jakarta. Berikut daftar lengkapnya

  • Avanza 1.3 E M/T : Rp 233.1 juta
  • Avanza 1.3 E CVT (Spot Order) : Rp 247.8 juta
  • Avanza 1.5 G M/T : Rp 255.1 juta
  • Avanza 1.5 G CVT : Rp269.8 juta
  • Avanza 1.5 G CVT TSS : Rp 295.8 juta

Terkini

mobil
Harga Mobil Listrik Oktober 2025, Aion UT Rp 300 Jutaan

Harga Mobil Listrik Oktober 2025, Aion UT Rp 300 Jutaan

Mayoritas merek tidak melakukan penyesuaian, berikut daftar harga mobil listrik di RI per Oktober 2025

mobil
Honda hadir di GIIAS Bandung 2025

Honda Hadirkan Mobil Hybrid di GIIAS 2025

Honda hadirkan seluruh line up mobil hybrid di GIIAS 2025 termasuk Step Wgn yang baru meluncur di Indonesia

news
BP AKR dan Shell Kehabisan Stok BBM, Vivo Aman

Ada Kandungan Etanol, Vivo dan BP Batal Beli BBM dari Pertamina

Vivo dan BP batal beli BBM dari Pertamina karena adanya kandungan etanol pada base feul BBM yang ditawarkan

news
SIM Keliling Jakarta

Syarat dan Biaya Lengkap SIM Keliling Jakarta Hari Ini 2 Oktober

Ada persyaratan dokumen yang perlu disiapkan oleh pemohon jika ingin memanfaatkan SIM keliling Jakarta

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 2 Oktober 2025, Diawasi Tilang Elektronik

Ganjil genap Jakarta 2 Oktober 2025 bakal diawasi ketat menggunakan kamera ETLE di berbagai lokasi utama

news
Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, Bisa Ditemui di Batununggal

Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, Bisa Ditemui di Batununggal

Pasar Modern Batununggal menjadi salah satu lokasi SIM keliling Bandung yang beroperasi untuk melayani warga

otosport
Marc Marquez: Sirkuit Mandalika Seperti Cinta dan Benci

Marc Marquez: Sirkuit Mandalika Seperti Cinta dan Benci

Misi besar Marc Marquez dalam mematahkan kutukan ketika berlaga di MotoGP Mandalika 2025 di akhir pekan nanti

mobil
Chery Technician Skill Contest 2025

Ratusan Teknisi Adu Ilmu di Chery Technician Skill Contest 2025

Ratusan teknisi adu mekanik di Chery Technician Skill Contest 2025 yang diselenggaran untuk tingkatkan kualitas