Nasib Honda Mobilio Mantan Penantang Toyota Avanza

Hanya tersisa satu tipe pilihan bagi konsumen, produksi Honda Mobilio tak lagi jadi prioritas pabrikan

Nasib Honda Mobilio Mantan Penantang Toyota Avanza

TRENOTO – Hanya tersisa satu pilihan tipe, Honda Mobilio tak lagi menjadi prioritas PT Honda Prospect Motor (HPM). Meski demikian, pabrikan otomotif asal Jepang tersebut menegaskan bila pihaknya tak akan menghentikan penjualan mobil di segmen Low MPV tersebut.

"Baik-baik saja Mobilio tidak pernah ada rencanan untuk stop produksi. Untuk kendaraan 7 penumpang kami fokus di Low SUV mengingat tren SUV sedang meningkat," kata Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM.

Walau menegaskan masih menjual Honda Mobilio, pabrikan berlambang huruf H ini mengaku bila mobil keluarga tersebut tak lagi masuk daftar prioritas dari sisi produksi. Terlebih, kelangkaan chip semikonduktor masih terjadi hingga saat ini.

"Jadi sekarang itu part yang bermasalah chip semikonduktor sama dengan Honda Brio. Demand Brio itu sangat tinggi, sekarang saja kita masih punya inden selama dua bulan, tergantung daerah," katanya.

Photo : Honda

Yusak juga menjelaskan bila pihaknya hanya mempertahankan satu tipe pilihan karena Mobilio saat ini lebih digemari konsumen fleet, khususnya di luar DKI Jakarta. 

"Sekarang konsumen mobilio di kami itu maunya S manual karena banyak permintaan dari fleet terutama kalau kita keluar pulau Jawa. Kalau kita tambah varian lain Brio harus di korbankan sedangkan demand brio sangat tinggi," tegasnya.

Dalam penjelasannya Yusak juga mengaku bila pihaknya harus mempertimbangkan sekala prioritas produksi, hal ini membuat Honda Brio menjadi perhatian utama.

Photo : HPM

"Jadi kami sekarang sangat tergantung dari ketersedian pasokan komponen. Harus dipertimbangkan mana yang menjadi sekala prioritas, jadi untuk Brio atau Mobilio kita lebih mengutamakan Brio terlebih dulu karena demandnya sangat tinggi," tuturnya. 

Dari seluruh Low MPV di Indonesia, hanya Honda Mobilio yang masih belum mendapat pengembangan signifikan. Bahkan penjualan mobil 7 penumpang ini hanya berada di angka ratusan unit setiap bulannya.

Berdasarkan data penjualan April 2022, Honda Mobilio hanya berhasil terjual sebanyak 304 unit. Jumlah tersebut jauh di bawah Honda Brio yang kini menjadi tulang punggung penjualan yaitu 4.914 unit.


Terkini

news
Tol Cipularang

Awas Macet, Ada Perbaikan di Tol Cipularang dan Padaleunyi

Sebagian ruas jalan di Tol Cipularang dan Padaleunyi ditutup untuk dilakukan perbaikan selama sepekan

news
Lokasi contraflow saat Libur Nataru

Kemenhub Bakal Rekayasa Lalu Lintas Kawasan Wisata saat Libur Nataru

Kementerian Perhubungan gelar pembatasan lalu lintas di kawasan wisata saat libur Natal dan tahun baru

news
Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Ada di 5 Tempat Hari Ini 17 November 2025

Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C

news
ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 17 November 2025, Ada Operasi Zebra

Ganjil genap Jakarta 17 November 2025 berbarengan dengan penyelenggaraan operasi Zebra sehingga pengawasan lebih ketat

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen