Suzuki Jimny EV Diluncurkan Tahun Depan

Memasuki era elektrifikasi Suzuki Jimny EV akan dirilis untuk pasar Eropa beserta lima produk kendaraan lainnya

Suzuki Jimny EV Diluncurkan Tahun Depan

TRENOTO – Suzuki Jimny EV (Electric Vehicle) telah dikonfirmasi akan meluncur untuk pasar Eropa. Ini menjadi satu dari lima model mobil listrik baru yang akan diluncurkan Suzuki mulai 2024 untuk mencapai netralitas karbon di Eropa pada 2050.

Sebelumnya model EV pertama dari Suzuki yang sudah dikonfirmasi akan meluncur ialah eVX. Mobil konsep eVX sudah terlebih dulu tampil di Auto Expo 2023 India, dengan dimensi mirip S-Cross dan jarak tempuh hingga 550 kilometer.

5 model mobil listrik tersebut dipublikasikan oleh Suzuki dalam bentuk siluet. Belum bisa dipastikan model apa yang akan ikut meluncur selain eVX dan Jimny.

Terlihat pada grafis Suzuki rencana produksi hingga pertengahan 2030 akan melibatkan 80 persen BEV (Battery Electric Vehicle) dan 20 persen HEV (Hybrid Electric Vehicle) atau mobil hibrida.

Photo : Carscoops

Di samping Jimny EV terlihat siluet mobil menyerupai Fronx, SUV (Sport Utility Vehicle) yang menggunakan basis Baleno. Model tersebut telah diperkenalkan juga pada Auto Expo.

Nantinya mobil listrik pertama Suzuki di Eropa akan mulai mengaspal mulai 2024. Sementara itu versi produksi dari eVX diprediksi siap dijual mulai 2025.

Ada sejumlah alasan mengapa Eropa menjadi salah satu negara tujuan utama Suzuki meluncurkan kendaraan elektrifikasi. Terhitung per 2035 negara tersebut akan melarang penggunaan kendaraan konvensional dengan mesin bensin. 

Baca juga: Harga Suzuki S-Presso Bekas Drop Rp30 Juta, Masih Seperti Baru

Hal ini membuat pabrikan otomotif harus mulai lebih cepat dalam mengimplementasikan rencana elektrifikasi.

Selain untuk pasar Eropa, Suzuki juga akan meluncurkan 6 mobil listrik untuk negara asalnya yakni Jepang mulai 2023. Karena perbedaan regulasi rinciannya tidak sama dengan Eropa yakni 80 persen HEV atau mobil hybrid sedangkan 20 persennya adalah kendaraan listrik murni.

Sedangkan di pasar India Suzuki sudah menjadwalkan peluncuran EV pertamanya di 2024 menggunakan model small SUV. Masih sama seperti di Jepang lini kendaraan listrik murninya tidak sebanyak yang akan diluncurkan untuk pasar Eropa.

Photo :

Transisi elektrifikasi di India sendiri masih lebih lambat jika dibandingkan Eropa dan Jepang, menjadi salah satu alasan mengapa Suzuki masih akan meluncurkan mobil konvensional dengan rasio 60 persen.

Namun tidak hanya kendaraan roda empat, pihak pabrikan juga bakal memperkenalkan hingga 8 sepeda motor listrik per 2030.


Terkini

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor

komunitas
Honda Culture Indonesia 2025

Honda Culture Indonesia Kembali Digelar, Ajak Puluhan Komunitas

Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung

motor
Honda ADV 160

Jelajah Jawa Barat Pakai Honda ADV 160 Roadsync Menuju HBD 2025

Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025

mobil
Toyota Calya bekas

Toyota Calya Bekas Lansiran 2024 Pilihannya Makin Banyak

Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang