Sudah Dapat Insentif, Suzuki XL7 Hybrid Diskon Rp 32 Juta di IIMS

Selama perhelatan IIMS 2025, low SUV Suzuki XL7 Hybrid mendapatkan potongan harga sebesar Rp 32 jutaan

Sudah Dapat Insentif, Suzuki XL7 Hybrid Diskon Rp 32 Juta di IIMS

KatadataOTO – PT SIS (Suzuki Indomobil Sales) memiliki tiga model hybrid yang telah memenuhi persyaratan menerima insentif dan akan alami penurunan harga. Di samping itu, masih ada program menarik berlaku selama IIMS 2025 berlangsung. 

Sejumlah tenaga penjual ternyata menawarkan potongan harga yang dapat diberlakukan untuk uang muka maupun harga on the road.

“Suzuki XL7 potongannya Rp 32 jutaan. Harganya sekitar Rp 200 juta sampai Rp 300 jutaan,” kata seorang wiraniaga Suzuki saat ditemui KatadataOTO beberapa waktu lalu.

Dia menjelaskan bahwa diskon tersebut berlaku untuk unit dengan tahun produksi atau NIK 2024. Sementara harga mobil NIK 2025 menurutnya sudah berbeda lagi dan mengalami sedikit kenaikan, serta potongan harganya berbeda.

Sudah Dapat Insentif, Suzuki XL7 Hybrid Diskon di IIMS Rp 32 Juta
Photo : Istimewa

“Kalau melakukan pemesanan di sini (IIMS 2025), bisa mendapatkan voucher MAP Rp 2 juta,” ucap tenaga penjual tersebut.

Bagi Anda yang berminat, berikut KatadataOTO merangkum daftar harga dan skema cicilan Suzuki XL7 Hybrid di IIMS 2025. Harga berstatus on the road Jakarta.

Suzuki XL7 Beta MT Hybrid, Rp 284,5 juta DP Rp 86 juta

  • Angsuran Rp 18,8 jutaan tenor 12 bulan
  • Angsuran Rp 9,8 jutaan tenor 24 bulan
  • Angsuran Rp 7,2 jutaan tenor 35 bulan
  • Angsuran Rp 6,1 jutaan tenor 44 bulan
  • Angsuran Rp 5,3 jutaan tenor 54 bulan

Suzuki XL7 Beta AT Hybrid, Rp 295,3 juta DP Rp 89 juta

  • Angsuran Rp 19,3 jutaan tenor 12 bulan
  • Angsuran Rp 10,2 jutaan tenor 24 bulan
  • Angsuran Rp 7,5 jutaan tenor 35 bulan
  • Angsuran Rp 6,3 jutaan tenor 44 bulan
  • Angsuran Rp 5,5 jutaan tenor 54 bulan
Suzuki di IIMS 2025
Photo : KatadataOTO

Suzuki XL7 Alpha MT Hybrid, Rp 296,6 juta DP Rp 89 juta

  • Angsuran Rp 19,2 jutaan tenor 12 bulan
  • Angsuran Rp 10,1 jutaan tenor 24 bulan
  • Angsuran Rp 7,4 jutaan tenor 35 bulan
  • Angsuran Rp 6,3 jutaan tenor 44 bulan
  • Angsuran Rp 5,5 jutaan tenor 54 bulan

Suzuki XL7 Alpha AT Hybrid, Rp 305,4 juta DP Rp 92 juta

  • Angsuran Rp 19,9 jutaan tenor 12 bulan
  • Angsuran Rp 10,5 jutaan tenor 24 bulan
  • Angsuran Rp 7,7 jutaan tenor 35 bulan
  • Angsuran Rp 6,5 jutaan tenor 44 bulan
  • Angsuran Rp 5,7 jutaan tenor 54 bulan                          

Terkini

news
Ganjil Genap Puncak Bogor Saat Libur Panjang Wafat Yesus Kristus

Ganjil Genap Puncak Bogor Saat Libur Panjang Wafat Yesus Kristus

Kepolisian bakal menerapkan rekayasa lalu lintas ganjil genap Puncak Bogor dan one way di akhir pekan ini

mobil
Jeep Bicara Mengenai Dampak dari Tarif Impor Amerika Serikat

Jeep Angkat Bicara Soal Dampak dari Tarif Impor Amerika Serikat

Jeep Indonesia coba merespon mengenai dampak dari penerapan tarif impor Amerika Serikat oleh Donald Trump

mobil
Volvo Ungkap Sisi Positif Banyaknya Merek EV China di RI

Volvo Ungkap Sisi Positif Banyaknya Merek EV China di RI

Merek EV China semakin banyak di Indonesia termasuk di segmen premium, Volvo ungkap ada sisi positifnya

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Karena Libur Wafat Isa Almasih

Ganjil genap Jakarta Jumat (18/04) ditiadakan karena bertepatan dengan libur peringatan wafal Isa Almasih

news
Kamera ETLE Polda Metro Jaya

Polda Metro Jaya Bakal Evaluasi ETLE Buat Hindari Kesalahan

Polda Metro Jaya bakal melakukan evaluasi program ETLE karena menilang ambulans yang sedang melaksanakan tugas

otosport
Yamaha Uji Mesin V4 untuk MotoGP, Siap Kejar Ducati

Yamaha Uji Mesin V4 untuk MotoGP, Siap Kejar Ducati

Menurut Bartolini, Yamaha sudah memulai pengujian mesin V4 untuk digunakan di motor balap Quartararo dan Rins

mobil
Penjualan Honda

Penjualan Honda Maret 2025 Naik, Brio Jadi Model Terlaris

Penjualan Honda Maret 2025 naik dibandingkan bulan sebelumnya dan Brio masih menjadi model paling laris

mobil
Penjualan Daihatsu di Kuartal Pertama 2025 Capai 36 Ribu Unit

Penjualan Daihatsu di Kuartal Pertama 2025 Capai 36 Ribu Unit

Catatkan hasil positif di 2025, penjualan Daihatsu secara ritel di kuartal pertama tembus 336 ribu unit