Skema Kredit Syariah Mitsubishi Xpander Cross, DP Mulai 25 Persen

Skema kredit syariah Mitsubishi Xpander Cross bisa menjadi opsi menarik karena DPnya terbilang ringan

Skema Kredit Syariah Mitsubishi Xpander Cross, DP Mulai 25 Persen

TRENOTO – Membeli Mitsubishi Xpander Cross di 2023 terbilang menarik perhatian khususnya bagi mereka yang menginginkan mobil keluarga. Pasalnya terdapat banyak penawaran dengan beragam keunggulan untuk dimanfaatkan.

Perlu diketahui bahwa saat ini Mitsubishi Xpander Cross dijual dalam 2 varian yaitu MT dan Premium CVT. Sementara harganya terbilang kompetitif karena dimulai dari Rp312.95 juta hingga Rp338.75 juta.

Meski baru diremajakan pada Agustus 2022, sejumlah promo telah diberikan. Mulai dari gratis kaca film V-Kool untuk varian Premium CVT hingga Konica Minolta bagi tipe MT.

Photo : MMKSI

Pelanggan juga berhak mendapatkan gratis paket Smart Silver. Dengan ini mereka bisa menikmati gratis biaya jasa perawatan di bengkel resmi sampai 50.000 km, suku cadang, chemical item, asuransi kecelakaan diri dan kerusakan ban selama satu tahun.

“Selain itu kami juga ada diskon sebesar Rp6 juta. Diskon tersebut bisa digunakan untuk mengurangi biaya uang muka yang harus dibayarkan bila membeli secara kredit,” ungkap tenaga penjual pada TrenOto hubungi siang hari tadi (03/01).

Baca juga : Skema Kredit Mitsubishi Xpander Segini Cicilan Perbulannya

Pelanggan bisa memanfaatkan perusahaan pembiayaan berbasis syariah dalam melakukan pembelian. Bahkan paketnya pun menarik karena TDP yang ditawarkan mulai 25 persen dan tenor hingga 6 tahun

Photo : Trenoto

Skema Kredit Syariah Mitsubishi Xpander Cross Premium CVT Rp338.75 juta

  • TDP Rp97.7 juta cicilan 12 bulan Rp21.7 jutaan
  • TDP Rp104 juta cicilan 24 bulan Rp11.3 jutaan
  • TDP Rp109.7 juta cicilan 36 bulan Rp7.7 jutaan
  • TDP Rp115.1 juta cicilan 48 bulan Rp6.12 jutaan
  • TDP Rp138.3 juta cicilan 60 bulan Rp4.8 jutaan
  • TDP Rp142.8 juta cicilan 72 bulan Rp4.2 jutaan

Skema Kredit Syariah Mitsubishi Xpander Cross MT Rp312.95 juta

  • TDP Rp90.37 juta cicilan 12 bulan Rp20 jutaan
  • TDP Rp96.2 juta cicilan 24 bulan Rp10.4 jutaan
  • TDP Rp101.4 juta cicilan 36 bulan Rp7.1 jutaan
  • TDP Rp106.4 juta cicilan 48 bulan Rp5.6 jutaan
  • TDP Rp127.9 juta cicilan 60 bulan Rp4.5 jutaan
  • TDP Rp132.8 juta cicilan 72 bulan Rp3.9 jutaan

Terkini

news
Tilang ETLE

Jumlah Kendaraan yang Terjaring Tilang ETLE di Jakarta Naik Signifikan

Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta

mobil
Hyundai Stargazer Cartenz

Hyundai Stargazer Cartenz versi Ambulans Meluncur untuk Sumatera

MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera

news
Harga BBM

Harga BBM SPBU Swasta di Januari 2026, Shell sampai Vivo Turun

Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi

news
Insentif otomotif

Menperin Ungkap Telah Minta Insentif untuk Otomotif ke Purbaya

Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV

modifikasi
Motor Matic

Tren Modifikasi Motor Matic yang Semakin Populer di 2026

Modifikasi motor matic yang bakal digandrungi pada tahun depan diperkirakan akan lebih terjangkau masyarakat