Simulasi Kredit Toyota Avanza 1.5 G CVT Setelah Diskon

Tersedia beberapa pilihan varian, simulasi kredit Toyota Avanza 1.5 G CVT cukup menggiurkan calon konsumen

Simulasi Kredit Toyota Avanza 1.5 G CVT Setelah Diskon

TRENOTO – Toyota Avanza 1.5 G CVT merupakan unit termahal kedua karena tidak dilengkapi dengan sistem TSS. Namun berdasarkan laman resminya, mobil jenis Low MPV (Multi Purpose Vehicle) tersebut ready stock.

Menyandang nama Avanza, kendaraan keluarga yang mampu menampung tujuh penumpang ini memiliki sejarah panjang. Hingga sekarang kembaran Daihatsu Xenia masih menjadi andalan masyarakat dalam berbagai kegiatan.

Untuk meminangnya konsumen diberikan dua pilihan pembayaran yakni tunai dan kredit. Pembelian melalui cara mencicil hadir untuk memudahkan masyarakat mempunyai mobil idamannya.

Photo : TAM

Simulasi kredit Toyota Avanza merupakan salah satu pencarian terbanyak di dunia maya. TrenOto merangkum skema cicilan Toyota Avanza berdasarkan kalkulator kredit milik salah satu bank ternama di Indonesia.

Kami juga menghitung besaran angsuran unit setelah diskon. Pada umumnya tenaga penjual menawarkan potongan harga sebesar Rp20 juta.

Kecakapan bernegosiasi mempengaruhi nilai diskon yang bisa didapatkan calon konsumen. Kebijakan diler juga menentukan kemungkinan mendapatkan angka lebih besar.

Baca juga : Diskon Toyota Avanza Capai Rp20 Juta Jelang Penutupan IIMS 2023

Mendapatkan berbagai keuntungan juga bisa didapatkan dalam ajang pameran. Sekarang tengah berlangsung pameran tahunan juga dinamakan pasar rakyat yakni Jakarta Fair di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Harga Toyota Avanza 1.5 G CVT 2023 Rp272.5 juta di laman resminya. Lalu setelah dikorting Rp20 juta menjadi Rp252.2 juta.

Kemudian uang muka dibayarkan sebesar Rp40 persen atau senilai Rp101 juta. Namun nominal tersebut belum termasuk biaya administrasi dan lain-lain.

Photo : TAM

Dengan skema kredit di atas, maka didapatkan besaran angka cicilan perbulannya sebesar di bawah ini.

Simulasi Kredit Toyota Avanza 1.5 G CVT 2023

Tenor

TDP (Total Down Payment)

Angsuran

1 Tahun

Rp127.529.000

Rp13.654.000

2 Tahun

Rp122.922.000

Rp7.093.000

3 Tahun

Rp122.946.000

Rp4.916.000

4 Tahun

Rp124.241.000

Rp3.878.000

5 Tahun

Rp125.698.000

Rp3.358.000 – Rp3.440.000

6 Tahun

Rp126.715.000

Rp3.019.000 – Rp3.077.000

Hitungan di atas menggunakan asuransi Combine (Comprehensive plus TLO). Calon konsumen bisa menghubungi diler Toyota terdekat atau menyambangi bank untuk mendapatkan informasi lebih jelas.

Anda masih bisa mengutak-atik skema cicilan Toyota Avanza di atas sesuai dengan kebutuhan masing-masing.


Terkini

news
Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional

3 Ruas Tol Dibuka Fungsional Jasa Marga Saat Libur Nataru

Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional saat libur Natal dan tahun baru 2025 untuk hindari kemacetan

news
Ganjil genap Puncak

Kemenhub Siapkan 3 Solusi Atasi Kemacetan di Puncak

Kementerian Perhubungan siapkan 3 solusi atasi kemacetan di Puncak Bogor yang selama ini menjadi tantangan

mobil
10 Mobil Listrik Terlaris Oktober 2024, BYD M6 Pecundangi Omoda E5

10 Mobil Listrik Terlaris Oktober 2024, BYD M6 Pecundangi Omoda E5

BYD M6 masih merajai mobil listrik terlaris pada Oktober 2024 dengan mencatatkan penjualan 1.866 unit

mobil
BYD Rayakan Rekor Produksi 10 Juta Mobil Listrik dan Hybrid

BYD Rayakan Rekor Produksi 10 Juta Mobil Listrik dan Hybrid

Rekor baru, produksi kendaraan lingkungan BYD secara global berhasil tembus 10 juta unit pada November 2024

mobil
Parkir Valet Mobil Sekarang Kena Pajak, Segini Besarannya

Parkir Valet Mobil di Jakarta Sekarang Dikenakan Pajak 10 Persen

Bapenda DKI Jakarta mengenakan pajak sebesar 10 persen buat pengguna jasa parkir Valet di kawasan Ibu Kota

modifikasi
Honda GL Max Kustom

Honda GL Max Kustom Bergaya Boardtracker Pemenang HMC 2024

Honda GL Max Kustom menggunakan konsep Boardtracker dan berhasil menggasak gelar juara nasional HMC 2024

otosport
Makana di balik Logo Baru MotoGP, Jadi Lebih Modern

Makna di Balik Logo Baru MotoGP, Jadi Lebih Modern

Logo baru MotoGP baru saja diperkenalkan, memiliki makna yang sangat luas karena terinspirasi dari banyak hal

mobil
Toyota bakal lakukan efisiensi imbas kenaian PPN

Toyota Bakal Lakukan Efisiensi Imbas Kenaikan PPN

Toyota bakal lakukan efisiensi imbas kenaikan PPN menjadi 12 persen yang berdampak pada peningkatan biaya produksi