20 Mobil Terlaris di Indonesia, BYD Atto 1 Buat Kejutan
13 November 2025, 10:00 WIB
Para konsumen yang memesan Aion V wajib bersabar, sebab pengiriman mobil listrik ini mengalami keterlambatan
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Kabar mengejutkan datang dari AIDI (Aion Indomobil Distribution Indonesia). Kali ini mengenai mobil listrik Aion V.
Manufaktur asal Cina tersebut baru saja melakukan penyesuaian jadwal pengiriman EV (Electric Vehicle) yang sudah dipesan oleh para konsumen.
“Delivery Aion V akan mengalami kemunduran dari jadwal semula,” tulis mereka dalam keterangan resmi, Rabu (14/05).
Lebih jauh jenama asal Negeri Tirai Bambu tersebut menjelaskan bahwa langkah itu diambil demi meningkatkan layanan jangka panjang.
Nantinya Aion V yang bakal diterima oleh konsumen disebut sudah dirakit secara lokal atau CKD (Completely Knocked Down).
“Seluruh konsumen setia Aion V dipastikan akan mendapatkan unit maksimal akhir Juni 2025,” lanjut mereka.
Kemudian manufaktur satu ini juga bakal memberikan supporting fee sebesar Rp 100 ribu mulai awal Juli 2025 sampai unit diterima.
Kompensasi itu berlaku kepada konsumen yang telah memesan mobil listrik Aion V sejak akhir Februari 2025.
Di sisi lain Andry Ciu, CEO Aion Indonesia meminta maaf atas keterlambatan pengiriman ke tangan konsumen. Dia berjanji akan berusaha semaksimal mungkin.
“Kami sangat menghargai kesabaran dan kepercayaan para konsumen. Kita juga memastikan pengiriman SUV (Sport Utility Vehicle) ini dilakukan secepat mungkin,” kata Andry.
Andry menuturkan kalau keputusan ini dibuat untuk pembeli Aion V yang sudah melakukan pemesanan sejak November 2024 sampai akhir Februari 2025. Selanjutnya telah melunasi pembayaran.
Sedangkan untuk pemesanan Maret 2025 dan setelahnya akan mendapatkan di bulan berikutnya. Namun hal tersebut dengan syarat serta ketentuan berlaku.
“Dengan kualitas produk dan layanan purna jual yang terus ditingkatkan, kami yakin Aion V akan menjadi pilihan terbaik kendaraan listrik bagi masyarakat Indonesia,” tegas Andy.
Sebagai informasi, Andry sebelumnya menyampaikan kalau produksi Aion V di Cikampek sejatinya baru bakal dilakukan pada Juli 2025. Namun karena minat konsumen tinggi, maka dimajukan.
Ia mengaku sudah menerima ribuan pesanan mobil listrik Aion V. Sayang Andy tidak menyebutkan berapa angka pastinya.
“Saya rasa dua ribuan (unit) lebih, sudah hampir mau tiga ribuan. Tidak bisa mengikuti angkanya lagi,” ucap dia dalam kesempatan berbeda.
Andry mengungkapkan 90 persen konsumen yang telah melakukan pemesanan ingin mendapatkan varian tertinggi Aion V.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
13 November 2025, 10:00 WIB
13 November 2025, 09:00 WIB
13 November 2025, 07:00 WIB
12 November 2025, 20:00 WIB
12 November 2025, 19:00 WIB
Terkini
14 November 2025, 09:00 WIB
Para pabrikan tidak boleh berharap banyak dengan penyelenggaraan GJAW 2025 buat menggairahkan pasar mobil baru
14 November 2025, 08:00 WIB
Penjualan truk Oktober 2025 berhasil mengalami pertumbuhan bila dibandingkan pencapaian di bulan lalu
14 November 2025, 07:00 WIB
Penjualan mobil pikap Oktober 2025 di Indonesia berhasil mencatat angka tertinggi dalam 10 bulan terakhir
14 November 2025, 06:00 WIB
Beberapa hari sebelum akhir pekan, SIM keliling Bandung bisa ditemui di dua lokasi oleh para pengendara
14 November 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta masih diterapkan hari ini untuk mengurangi risiko terjadinya kemacetan lalu lintas
14 November 2025, 06:00 WIB
Hari ini SIM keliling Jakarta masih dibuka seperti biasa, dapat mengakomodir perpanjangan SIM A dan C
13 November 2025, 23:00 WIB
PT AHM menghadirkan beberapa warna baru untuk skutik Honda Scoopy, harga mulai Rp 22 jutaan OTR Jakarta
13 November 2025, 22:30 WIB
Produksi mobil nasional, komitmen Presiden Prabowo Subianto akan melibatkan beberapa pihak termasuk Pindad