Pameran Indonesia Diecast Expo 2023 Dibuka 28-29 Oktober 2023

Kembali digelar secara offline di ICE BSD, Indonesia Diecast Expo 2023 dibuka mulai 28-29 Oktober 2023

Pameran Indonesia Diecast Expo 2023 Dibuka 28-29 Oktober 2023

TRENOTO – Pameran Indonesia Diecast Expo 2023 kembali diselenggarakan secara offline di ICE BSD, Tangerang pada 28-29 Oktober untuk yang ke-10 kalinya. 

Memperingati 10 tahun gelaran tersebut akan ada event lebih besar dan konsep menarik agar menarik lebih banyak pengunjung. Arya Lembana selaku Ketua Penyelenggara Indonesia Diecast Expo optimis IDE X bisa jadi pengalaman menarik buat pengunjung.

“Setiap IDE kita mencoba kreativitas. Kita lihat ada potensi besar di diorama, nanti akan didisplay diorama besar dan kecil,” ujar Arya di acara konferensi pers IDE X 2023, Kamis (12/10).

Tidak ketinggalan ada sejumlah diecast limited edition yang hanya bisa didapatkan selama pameran berlangsung. Misal 200 piece produksi pabrikan diecast Nissan Skyline GT-R serta Mini GT sebanyak 3.000 unit.

Pameran Diecast IDE X Kembali Dibuka 28-29 Oktober 2023
Photo : NMAA

Pihak penyelenggara juga menyediakan 2.500 diecast hotwheels untuk pengunjung pertama IDE X. Terbarunya ada Galeri Diorama, komunitas aeromodeling sampai Tamiya Race bagi para penggemarnya.

“Indonesia Diecast Expo juga merupakan bazaar mainan miniatur tapi kita akan perluas segmen. Kami berikan juga ruang untuk komunitas,” ucap Arya.dalam kesempatan tersebut.

Promo menarik lain seperti bazaar diecast bisa dinikmati pengunjung. Akan ada potongan harga menarik buat banyak produk termasuk jika pembelian dilakukan online lewat Tokopedia selama masa pameran.

Untuk mendukung produk lokal atau buatan dalam negeri, Indonesia Diecast Expo menghadirkan dua merek lokal yakni RollSpeed dan SHP Toys.

Harapannya UMKM yang hadir bisa mengambil kesempatan ini untuk menampilkan produk terbaik di pameran diecast terbesar di Indonesia. Meski sekarang masih sedikit yakni 30 persen lokal dan 70 persen impor.

Pameran Diecast IDE X Kembali Dibuka 28-29 Oktober 2023
Photo : TrenOto

Jika melihat pengunjung pada gelaran IDE 2022 ada banyak pengunjung internasional turut hadir. Sedangkan untuk gender 70 persen pengunjung adalah pria, dengan usia 45 persen di atas 30 tahun.

“Karena ini industri mainan yang bukan main-main, pelakunya bukan cuma anak-anak. Pendatang overseas yang terdaftar di kami ada Amerika Serikat, Brazil, Mexico, Malaysia, Singapura dan Thailand,” ungkap Arya.


Terkini

news
Tarif tol Trans Sumatera

5 Ruas Tol Trans Sumatera Beroperasi Tanpa Tarif Saat Arus Balik

Sedikitnya ada lima ruas tol Trans Sumatera yang beroperasi tanpa tarif saat arus balik untuk melancarkan lalu lintas

mobil
Chery J6 Dilirik Konsumen Fleet, Berpeluang Dijadikan Taksi Online

Chery J6 Dilirik Konsumen Fleet, Bisa Dijadikan Taksi Online

PT CSI mulai incar konsumen fleet untuk Chery J6, berpeluang dijadikan armada taksi online di masa mendatang

news
Tol Probolinggo

Tol Probolinggo Banyuwangi Seksi 1 Buka Fungsional Saat Arus Balik

tol Probolinggo Banyuwangi seksi 1 dibuka secara fungsional saat arus balik Lebaran 2025 untuk hindari kemacetan

motor
Begini Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah

Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah

Melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat bakal berdampak ke harga motor Honda di Indonesia

news
Tol Japek II Selatan Mulai Dibuka Hari Ini, Tidak Dipungut Biaya

Tol Japek II Selatan Mulai Dibuka Hari Ini, Tidak Dipungut Biaya

Demi mengurangi kepadatan lalu lintas pada arus balik Lebaran 2025, Tol Japek II Selatan mulai dibuka hari ini

news
Tarif tol

Jasa Marga Bebaskan Tarif Tol Saat Arus Balik, Simak Aturannya

Jasa Marga bebaskan tarif tol saat arus balik untuk beri kemudahan kepada masyarakat saat arus balik

mobil
Nissan

Nissan Jual Pabrik Pada Renault Demi Selamatkan Perusahaan

Nissan jual pabrik mereka di India pada Renault demi selamatkan perusahaan dari ancaman kebangkrutan

mobil
Modal Jetour X50e EV Gaet Minat Konsumen Tanah Air

Modal Jetour X50e EV Gaet Minat Konsumen Tanah Air

Jetour X50e EV siap dipasarkan di Indonesia tahun ini, disebut telah didesain menyesuaikan kebutuhan konsumen