BYD Sealion 05 EV Diduga Terdaftar di RI, Begini Wujudnya
02 Juli 2025, 18:00 WIB
Mitsubishi menjelaskan keunggulan New Xpander yang dipasarkan dengan harga lebih mahal daripada Avanza 2022
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – Menjadi segmen yang memiliki banyak peminat di Indonesia, beberapa pabrikan resmi menghadirkan produk andalan Low MPV. Saat ini, terdapat sedikitnya tiga model yang bisa menjadi pilihan, yakni Mitsubishi Xpander, Toyota Avanza, dan Suzuki Ertiga.
Secara berdekatan, ketiga model juga berlomba menghadirkan perubahan yang mampu menarik perhatian konsumen Tanah Air beberapa waktu lalu.
Bila Avanza 2022 dibanderol mulai Rp206 jutaan, new Xpander mendapatkan harga lebih mahal yakni Rp249 jutaan. Melihat hal ini, Direktur Sales & Marketing Division PT MMKSI, Tetsuhiro Tsuchida menyebut, mobil berkapasitas 7 penumpang tersebut memiliki kelebihan dibandingkan model lain.
“Kami percaya produk kami selalu value for money, sesuai dengan nilai yang didapatkan. Kalau kita lihat memang lebih murah dari Xpander (Avanza 2022), tapi fitur yang dimiliki Avanza berbeda. Kami setiap melakukan produk selalu melakukan penelitian dan segmentasi produk,” kata Tsuchida.
Tak hanya dari sisi produk, Tsuchida juga menegaskan, pelayanan after sales untuk konsumen new Xpander adalah yang terbaik.
“Ini produk yang sangat matang sehingga konsumen dapat kendaraan memenuhi harapan mereka. New Xpander dengan fitur-fitur terbaik di kelasnya, kami berusaha menawarkan best produk dan terbaik,” tuturnya.
Selain itu, Deputy Group Head Sales & Marketing Division MMKSI, Mukhamad Arwani mengatakan, perubahan pelayanan after sales yang dilakukan Mitsubishi diakui sebagai daya tarik utama saat ini. Banyak konsumen percaya dan merasa nyaman melakukan servis di bengkel resmi karena pelayanan terbaik selalu diberikan.
“Jujur saja, penilaian after sales kami sebelumnya tidak terlalu bagus. Saat itu saya berusaha untuk mendengar keinginan konsumen. Saya putuskan bagaimana bisa memberikan layanan terbaik buat customer. Akhirnya kami membuat program khusus seperti Mitusbishi One,” jelasnya.
Ke depannya, Mitsubishi optimis mampu meningkatkan layanan aftersales ke arah lebih baik lagi. Karena itu, saat ini pihaknya juga telah menyiapkan beberapa program menarik terkait after sales.
“Kita juga menyiapkan paket khusus seperti smart package yang bisa mengurangi beban customer dalam memiliki kendaraan. Juga untuk memberikan perpanjangan usia mobil kami juga berupaya memberikan dress up,” tutupnya.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
02 Juli 2025, 18:00 WIB
01 Juli 2025, 09:00 WIB
30 Juni 2025, 17:00 WIB
28 Juni 2025, 07:00 WIB
27 Juni 2025, 09:00 WIB
Terkini
04 Juli 2025, 23:00 WIB
Jeep Wrangler 4Xe Mojito mejeng dan digunakan para aktor dalam beradegan pada film Jurassic World Rebirth
04 Juli 2025, 22:00 WIB
Kemenhub tanggapi simpang siur wacana kenaikan dan potongan tarif ojol, sebut masih dalam tahap diskusi
04 Juli 2025, 21:00 WIB
Mazda CX-3 Essential diprediksi hadir di ajang GIIAS 2025 setelah terlebih dulu diluncurkan di Thailand
04 Juli 2025, 20:00 WIB
Banyaknya tantangan yang harus diatasi membuat uji coba Car Free Night pada Sabtu (05/07) resmi dibatalkan
04 Juli 2025, 19:00 WIB
Pihak Xpeng mengungkapkan alasan pihaknya bakal lebih dulu melakukan perakitan lokal X9 ketimbang G6
04 Juli 2025, 18:00 WIB
KatadataOTO merangkum enam kesalahan memilih tempat parkir yang dapat merugikan pengemudi saat bepergian
04 Juli 2025, 17:00 WIB
Desta kecelakaan saat memarkirkan Ducati DesertX yang digunakannya buat touring di kawasan Sembalun, NTB
04 Juli 2025, 16:30 WIB
Diler Xpeng di Puri, Jakarta Barat siapkan layanan 3S dan perbaikan bodi, ada unit test drive buat konsumen