Mesin Isuzu Euro 4 Diklaim Lebih Irit BBM

Regulasi standar emisi mesin Isuzu Euro 4 dikatakan menguntungkan bagi para konsumen setianya di Indonesia

Mesin Isuzu Euro 4 Diklaim Lebih Irit BBM

TRENOTO – PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) menyambut positif aturan standar emisi Euro 4 yang mulai berlaku pada 4 April 2022. Regulasi tersebut diyakini akan membuat kualitas udara di Tanah Air lebih baik.

Disebutkan bahwa dampak dari penetapan mesin Isuzu Euro 4 nantinya akan baik juga bagi kendaraan. Pasalnya akan ada nilai tambah bagi penggunanya karena penggunaan bahan bakar minyak (BBM) akan lebih efisien.

Penggunaan bahan bakar pada mesin diesel Isuzu yang telah menerapkan standar emisi Euro 4 akan lebih hemat 10 12 persen. Hal ini dibandingkan dengan penggunaan bahan bakar Euro 2.

“Kami telah melakukan pengujian terhadap performa mesin di truk Isuzu Elf Euro 4. Power mesin akan lebih besar dan penggunaan konsumsi BBM akan lebih irit dibandingkan model lama,” kata Attias Asril, Marketing Division Head PT IAMI dalam acara Media Gathering IAMI (02/02/2022).

Pengujian tersebut diyakini memberikan kenyamanan bagi konsumen. Sehingga para penggunanya tidak perlu khawatir kendaraan akan lebih rakus menggunakan bahan bakar dengan standar emisi tersebut di atas.

Photo : Isuzu

Tidak hanya penggunaan bahan bakar yang lebih irit, namun juga untuk perawatan berkala seperti servis. Isuzu dikatakan sudah sangat familiar dengan mesin Euro 4 (Common rail) selama 10 tahun belakangan.

Para teknisi di setiap diler juga telah siap untuk menangani mesin-mesin common rail. Nantinya saat regulasi Euro 4 pada 7 April 2022 mulai diberlakukan, pihak IAMI sudah sangat siap.

Untuk mendukung penggunaan bahan bakar Euro 4, dikatakan bahwa asupannya juga harus sesuai. Ini guna bisa benar-benar mencapai tujuan utama yakni kualitas udara lebih bersih.

“Karena Emisi standar Euro 4 akan dicapai apabila mesin-mesin menggunakan bahan bakar yang sesuai dengan spesifikasi Euro 4 juga,” jelasnya kemudian.

Aturan mengenai Euro 4 memiliki payung hukum para Permen (Peraturan Menteri) Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor P/20/MMENLHK/SETJEN-KUM.1/3/2017.

“Implementasi regulasi Euro 4 pada April 2022, kami percaya pasti akan membawa dampak positif langsung kepada lingkungan dan tidak langsung pada bisnis kendaraan niaga,” tuturnya.


Terkini

otopedia
SIM Internasional

Syarat Pembuatan SIM Internasional November 2024 Makin Mudah

Membuat SIM Internasional pada November 2024 kini menjadi lebih mudah karena bisa dilakukan secara online

news
5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 21 November 2024

5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 21 November 2024

Para pengendara di Ibu Kota bisa memanfaatkan kehadiran SIM Keliling Jakarta yang dihadirkan Polda Metro Jaya

news
Jadwal dan Lokasi SIM keliling Bandung hari ini

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 21 November 2024

Ditempatkan di dua lokasi strategis setiap hari, simak informasi lengkap SIM keliling Bandung hari ini

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 21 November 2024, Jangan Asal Pilih Jalan

Ganjil genap Jakarta 21 November 2024 kembali diterapkan untuk tekan kepadatan lalu lintas di jam sibuk

news
Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional

3 Ruas Tol Dibuka Fungsional Jasa Marga Saat Libur Nataru

Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional saat libur Natal dan tahun baru 2025 untuk hindari kemacetan

news
Ganjil genap Puncak

Kemenhub Siapkan 3 Solusi Atasi Kemacetan di Puncak

Kementerian Perhubungan siapkan 3 solusi atasi kemacetan di Puncak Bogor yang selama ini menjadi tantangan

mobil
10 Mobil Listrik Terlaris Oktober 2024, BYD M6 Pecundangi Omoda E5

10 Mobil Listrik Terlaris Oktober 2024, BYD M6 Pecundangi Omoda E5

BYD M6 masih merajai mobil listrik terlaris pada Oktober 2024 dengan mencatatkan penjualan 1.866 unit

mobil
BYD Rayakan Rekor Produksi 10 Juta Mobil Listrik dan Hybrid

BYD Rayakan Rekor Produksi 10 Juta Mobil Listrik dan Hybrid

Rekor baru, produksi kendaraan lingkungan BYD secara global berhasil tembus 10 juta unit pada November 2024