Menanti Kia EV5 Masuk Indonesia, Ini Spesifikasinya

Terlihat seperti versi lebih kecil dari sang pendahulu EV9, ada potensi Kia EV5 masuk Indonesia tahun ini

Menanti Kia EV5 Masuk Indonesia, Ini Spesifikasinya

KatadataOTO – PT KIA (Kreta Indo Artha) masih punya sejumlah model kendaraan baru yang bakal diperkenalkan tahun ini termasuk mobil listrik atau BEV (Battery Electric Vehicle). 

Untuk diketahui sekarang Kia sudah memasarkan model EV6 yang merupakan crossover sementara EV9 mengisi segmen SUV tiga baris, sekaligus jadi model termahal dari Kia di pasar Tanah Air.

Sebelumnya Ario Soerjo, Head of Marketing & Development Division PT KIA memang mengungkapkan akan ada mobil listrik baru diperkenalkan di Indonesia tahun ini. Namun ia masih enggan mengungkapkan bocoran modelnya.

“Saya belum bisa kasih komentar untuk pertanyaannya,” ungkap dia kepada KatadataOTO beberapa waktu lalu.

Kia EV5 Masuk Indonesia
Photo : Kia

Meski begitu ada potensi Kia EV5 masuk Indonesia tahun ini. Mengingat model tersebut belum lama debut Asia di BIMS (Bangkok International Motor Show), Thailand, mengusung konsep crossover kompak. Secara desain terlihat seperti versi lebih kecil dari EV9.

Dari segi dimensi Kia EV5 memiliki ukuran panjang 4.615 mm, lebar 1.875 mm dan tinggi 1.715 mm dengan wheelbase 2.750 mm.

Buat perbandingan EV5 sedikit lebih pendek dari Kia EV6 yang punya panjang 4.680 mm serta wheelbase 2.900 mm.

Masuk ke interior diketahui Kia EV5 menggunakan karakter kabin seperti EV9 dilengkapi dua layar touchscreen 12,3 inci berfungsi sebagai meter cluster dan sistem infotainment.

Di samping itu ada layar climate control berukuran lima inci terintegrasi tombol kontrol di konsol tengah.

Varian tertinggi dipasarkan di Thailand menggunakan dua motor elektrik dan menggunakan penggerak semua roda atau AWD (All Wheel Drive), disebut trim Earth Exclusive. Berkat dua motor elektrik mobil dapat menghasilkan tenaga tertinggi 308 hp dan torsi puncak 480 Nm.

Trim lain yaitu Light, Air dan Earth Long Range menggunakan penggerak roda depan (FWD/Front Wheel Drive) yang di atas kertas dapat memuntahkan tenaga 215 hp dan torsi 310 Nm.

Kia EV5 masih pakai platform e-GMP seperti digunakan pada Ioniq 5. Baterai digunakan berkapasitas 64,2 kWh (jarak tempuh 490 km) dan 88,1 kWh dapat mengakomodir daya jelajah 665 km.

Kia EV5 diperkenalkan
Photo : Kia

Sedangkan varian AWD punya jarak tempuh sedikit lebih rendah di 620 km. Waktu fast charging adalah 36 menit sementara pengecasan normal butuh waktu sembilan jam 43 menit.

Di pasar Thailand Kia EV5 dijual mulai 1,2 juta Baht (sekitar Rp 550,5 jutaan) sementara varian tertinggi 1,5 juta Baht atau kisaran Rp 682,7 jutaan. Disebutkan harga promo berlaku hanya sampai akhir April 2024.


Terkini

mobil
Hyundai Stargazer X bekas

Hyundai Stargazer X Bekas 2024 Sudah Dijual, Turun Rp 52 Juta

Hyundai Stargazer X bekas lansiran 2024 sudah dijual di situs jual beli dengan harga turun Rp 52 juta

news
Pengamat Minta Polisi Kedepankan Teguran selama Operasi Zebra 2024

Pengamat Minta Polisi Kedepankan Teguran selama Operasi Zebra

Bantu memaksimalkan ketertiban, pengamat minta polisi utamakan teguran dan edukasi selama Operasi Zebra 2024

mobil
Intip Spesifikasi Toyota Alphard yang Antar Jokowi Pulang ke Solo

Intip Spesifikasi Toyota Alphard yang Antar Jokowi Pulang ke Solo

Presiden Jokowi akan pulang ke Solo, Jawa Tengah menggunakan Toyota Alphard berpelat nomor polisi AD 1 JKW

mobil
Toyota Raize bekas

Pilihan Toyota Raize Bekas Lansiran 2023, Ada TDP Rp 14 Juta

Pilihan Toyota Raize bekas lansiran 2023 bisa menjadi pilihan menyenangkan karena harganya terjangkau

news
Tarif tol Jakarta Tangerang

Tarif Tol Jakarta Tangerang Resmi Naik, Ini Detailnya

Tarif tol Jakarta Tangerang resmi naik dengan besaran yang beragam guna memastikan layanan tetap terjaga

news
Kurangi Impor, Pertamina Kejar Produksi BBM Biofuel E5

Kurangi Impor, Pertamina Kejar Produksi BBM Biofuel E5

Bahan bakar biofuel E5 yang diklaim lebih ramah lingkungan dinilai jadi salah satu solusi mengurangi impor

motor
Yamaha Nmax Turbo

Segini Harga dan Cicilan Yamaha Nmax Turbo di Makassar

KatadataOTO merangkum daftar harga Yamaha Nmax Turbo di Makassar beserta besaran cicilan perbulannya

mobil
Investasi Rp 11,7 Triliun, BYD Akan Bawa PHEV ke Pasar Indonesia

Investasi Rp 11,7 Triliun, BYD Janji Bawa PHEV ke Pasar Indonesia

Dalam pertemuan dengan Kemenperin, terungkap total investasi BYD di Indonesia sebesar Rp 11,7 triliun