Jakarta Auto Week Kerek Penjualan Mobil dengan Promo Menarik

Terdapat beragam promo menarik, Jakarta Auto Week (JAW) 2022 siap dongkrak penjualan mobil di Indonesia

Jakarta Auto Week Kerek Penjualan Mobil dengan Promo Menarik

TRENOTO – Siap digelar akhir pekan ini, Jakarta Auto Week (JAW) berlangsung mulai 12 hingga 20 Maret 2022. Menjadi pameran otomotif pertama tahun ini, JAW diharapkan mampu mendongkrak penjualan mobil di Indonesia. 

Bersama Kementerian Perindustrian, Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo) menyebut, pemerintah telah banyak memberikan perhatian terhadap industri otomotif, khususnya di masa pandemi.

"Tapi kita juga harus sadar diri, pelan - pelan mulai bangkit tanpa bantuan dari pemerintah. Maka dari itu kami lakukan pameran ini khusus untuk hard selling," kata Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi, Rabu (9/5/2022).

Memberikan gairah pada industri otomotif, Nangoi juga menyebut, terdapat beragam promo menarik, mulai dari relaksasi PPnBM, diskon uang muka untuk pembelian kredit dan bunga 0 persen. Tak hanya itu terdapat juga hadiah langsung bagi pengunjung pameran.

"Industri otomotif Indonesia perlu terus menstimulus penjualan, oleh karena itu berbagai promo yang akan ditawarkan pada pameran Jakarta Auto Week. Kami rasa pameran ini sangat dibutuhkan untuk terus mendorong dan menjaga momentum angka penjualan otomotif,” ujar Nangoi.

Hingga saat ini, terdapat 13 merek mobil yang memastikan pihaknya ikut ambil bagian dalam pameran di Jakarta Convention Center (JCC) selama 9 hari. Karena itu, masyarakat diharapkan bisa memanfaatkan momentum yang ada, terlebih terkait diskon PPnBMdari pemerintah.

"Nanti Maret selesai PPnBM (insentif) dan hanya LCGC yang masih mendapatkan PPnBM DTP ini," tuturnya.

Photo : Pribadi

Berikut daftar 13 Agen Pemegang Merek (APM) yang hadir sebagai peserta Jakarta Auto Week:

  • Daihatsu
  •  Honda
  •  Isuzu
  •  Kia
  •  Lexus
  •  Mazda
  •  Morris Garage (MG)
  •  Mitsubishi
  •  Nissan
  •  Suzuki
  •  Toyota
  •  Wuling
  •  Hyundai

Selain itu, Rizwan Alamsjah selaku Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran Gaikindo menyebut, Jakarta Auto Week akan terselenggara dengan protokol kesehatan yang ketat. 

Masyarakat yang hadir harus memenuhi beberapa syarat, salah satunya telah divaksin sebanyak 2 kali dosis untuk orang dewasa dan minimal 1 kali dosis khusus anak berusia 6-12 tahun. 

Pengunjung juga harus memmiliki aplikasi PeduliLindungi dan melakukan pembelian tiket secara online melalui aplikasi Auto360 yang diunduh melalui Appstore dan Playstore.


Terkini

mobil
Xpeng P7+

Xpeng P7+ Diperkenalkan, Bakal Hadir di 36 Negara

Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara

news
Tilang ETLE

Jumlah Kendaraan yang Terjaring Tilang ETLE di Jakarta Naik Signifikan

Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta

mobil
Hyundai Stargazer Cartenz

Hyundai Stargazer Cartenz versi Ambulans Meluncur untuk Sumatera

MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera

news
Harga BBM

Harga BBM SPBU Swasta di Januari 2026, Shell sampai Vivo Turun

Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi

news
Insentif otomotif

Menperin Ungkap Telah Minta Insentif untuk Otomotif ke Purbaya

Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV