Hyundai Venue Meluncur di IIMS 2025, Incar Generasi Muda

Hyundai Venue meluncur di IIMS 2025 untuk mengincar generasi muda yang ingin tampil beda saat beraktivitas

Hyundai Venue Meluncur di IIMS 2025, Incar Generasi Muda

KatadataOTO – Hyundai Venue resmi meluncur di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. Mobil di segmen Compact SUV ini siap untuk menyasar segmen anak muda yang ingin tampil beda dan mencolok di jalanan.

Kehadirannya dipercaya dapat memperkuat Hyundai di segmen SUV yang selama ini sudah dilengkapi beberapa model seperti Creta sampai Palisade.

“Lengkapnya lini SUV Hyundai bertujuan memenuhi permintaan di masing-masing segmen sehingga kami bisa menjawab kebutuhan konsumen lebih baik. Apa pun preferensi dan prioritas mereka,” ungkap Ju Hun Lee, President Director PT Hyundai Motors Indonesia (13/02).

Hyundai Venue hadir dengan desain sporti melalui gril berlapis krom sehingga membuatnya terkesan mewah. Pabrikan asal Korea Selatan itu juga menambahkan lampu Projector LED yang dilengkapi Daytime Running Lights (DRL) memastikan pencahayaan optimal di segala situasi.

Hyundai Venue
Photo : KatadataOTO

Ruang kabin Hyundai Venue dibuat agar terasa karena memiliki legroom 1.040 mm di baris pertama dan 905 mm di baris kedua. Kapasitas bagasinya juga besar yaitu mencapai 343 liter sehingga mampu menampung hingga tiga tas gym atau dua koper kabin.

Untuk hiburan, mobil sudah dibekali oleh layar display 8 inci dengan Apple CarPlay dan Android Auto. Berkat ini maka pengendara bisa terhubung ke smartphone buat navigasi, hiburan hingga komunikasi.

Jantung pacu dari Hyundai Venue menggunakan mesin Turbo GDI berkapasitas 1.000 cc. Tenaga yang dihasilkan pun cukup besar yaitu 118 hp pada putaran 6.000 rpm serta torsi maksimal 172 Nm pada putaran 1.500-4.000 rpm.

Performa tersebut kemudian disalurkan ke dua roda depan melalui transmisi otomatis 7-Speed Dual Clutch Transmission (DCT). Untuk menyesuaikan gaya berkendara dengan berbagai aktivitas, Hyundai memberikan tiga pilihan mode berkendara yaitu Eco, Normal serta Sport.

Hyundai Venue
Photo : KatadataOTO

Beberapa fitur keselamatan juga sudah disematkan guna melindungi pengemudi maupun penumpang. Mulai dari Tire Pressure Monitoring System (TPMS), Anti-lock Brake System (ABS), Electronic Stability Control (ESC) hingga Hill-Start Assist Control (HAC).

Tersedia enam warna yang bisa dipilih yaitu Abyss Black Pearl, Atlas White, Titan Gray Metallic, Fiery Red Pearl, Two tone White – Black dan Two tone Red – Black. Hyundai Venue dibanderol Rp 340 juta.


Terkini

mobil
Mobil China Mulai Ancam Dominasi Jepang di RI

Pelan Tetapi Pasti, Mobil China Mulai Ancam Dominasi Jepang di RI

Pabrikan Jepang perlu mulai memperhatikan banjirnya merek mobil China di RI yang mulai diminati masyarakat

news
Ganjil Genap Puncak Bogor Saat Libur Panjang Wafat Yesus Kristus

Ganjil Genap Puncak Bogor Saat Libur Panjang Wafat Yesus Kristus

Kepolisian bakal menerapkan rekayasa lalu lintas ganjil genap Puncak Bogor dan one way di akhir pekan ini

mobil
Jeep Bicara Mengenai Dampak dari Tarif Impor Amerika Serikat

Jeep Angkat Bicara Soal Dampak dari Tarif Impor Amerika Serikat

Jeep Indonesia coba merespon mengenai dampak dari penerapan tarif impor Amerika Serikat oleh Donald Trump

mobil
Volvo Ungkap Sisi Positif Banyaknya Merek EV China di RI

Volvo Ungkap Sisi Positif Banyaknya Merek EV China di RI

Merek EV China semakin banyak di Indonesia termasuk di segmen premium, Volvo ungkap ada sisi positifnya

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Karena Libur Wafat Isa Almasih

Ganjil genap Jakarta Jumat (18/04) ditiadakan karena bertepatan dengan libur peringatan wafal Isa Almasih

news
Kamera ETLE Polda Metro Jaya

Polda Metro Jaya Bakal Evaluasi ETLE Buat Hindari Kesalahan

Polda Metro Jaya bakal melakukan evaluasi program ETLE karena menilang ambulans yang sedang melaksanakan tugas

otosport
Yamaha Uji Mesin V4 untuk MotoGP, Siap Kejar Ducati

Yamaha Uji Mesin V4 untuk MotoGP, Siap Kejar Ducati

Menurut Bartolini, Yamaha sudah memulai pengujian mesin V4 untuk digunakan di motor balap Quartararo dan Rins

mobil
Penjualan Honda

Penjualan Honda Maret 2025 Naik, Brio Jadi Model Terlaris

Penjualan Honda Maret 2025 naik dibandingkan bulan sebelumnya dan Brio masih menjadi model paling laris