Hyundai STARGAZER jadi Bintang Baru Keluarga Indonesia

Hyundai STARGAZER tampil untuk pertama kalinya di GIIAS 2022 dengan menawarkan berbagai keunggulan dibandingkan kompetitor

Hyundai STARGAZER jadi Bintang Baru Keluarga Indonesia

TRENOTO – Hyundai STARGAZER secara resmi diluncurkan pada ajang GIIAS 2022. Mobil ini menjadi model keempat yang merupakan hasil produksi pabrik Hyundai Cikarang, Jawa Barat.

Dikatakan bahwa Low MPV (Multi Purpose Vehicle) satu ini dibuat sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Berbekal seluruh fitur unggulan yang disematkan, Hyundai STARGAZER kini jadi bintang baru keluarga Indonesia.

“STARGAZER telah dirancang sesuai dengan karakteristik, kebutuhan masyarakat dan kondisi jalanan di Indonesia. Kami sangat berterima kasih atas sambutan yang positif untuk STARGAZER dari para pelanggan di Indonesia,” Woojune Cha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia (HMID).

Photo : trenoto

Hyundai STARGAZER memiliki tampilan yang mengusung konsep Sleek One Box. Sehingga tampilannya terlihat lebih futuristik dengan ciri khas terdapat pada Horizontal DRL yang melintang pada bagian depan kendaraan seperti garis khatulistiwa, yang menjadi tanda bahwa STARGAZER diluncurkan pertama kali di Indonesia, untuk Indonesia.

Lalu pada bagian belakang terdapat distinctive H Rear Lamp yang ikonik. Lampu tersebut digunakan sebagai pembeda dan membuatnya mudah dikenali dari jauh sekalipun.

Datang sebagai kendaraan keluarga, Low MPV satu ini memiliki dimensi yang sesuai dengan kebutuhan. Panjang keseluruhan kendaraan mencapai 4.460mm, lebar 1.780mm dan tinggi 1.695mm.

Jarak sumbu roda mobil 7 penumpang ini disebutkan mencapai 2.780mm, sehingga kenyamanan dalam kabin lebih terasa.

Adapun untuk ground clearance mobil ini mencapai 195 mm, sehingga penggunanya lebih percaya diri menempuh berbagai medan jalan.

Masuk ke dalam mobil, Hyundai STARGAZER mengusung desain multifunctional storage space. Konsep ini dikatakan memaksimalkan tempat penyimpanan seperti glove box, console tray, cup holder pada sisi pintu dan lainnya.


Terkini

news
Jadwal dan Lokasi SIM keliling Bandung hari ini

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 29 April 2024

Fasilitas SIM keliling Bandung kembali beroperasi seperti biasa awal pekan ini, berikut jadwal dan lokasinya

news
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Akhir April 2024

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Akhir April 2024

Terdapat lima lokasi SIM Keliling Jakarta yang beroperasi hari ini buat melayani kebutuhah warga Ibu Kota

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 29 April 2024, Ketat di Akhir Bulan

Ganjil Genap Jakarta 29 April 2024 digelar dengan ketat guna menghindari terjadinya kemacetan lalu lintas

otosport
MotoGP Spanyol 2024

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia dan Marquez Naik Podium

Francesco Bagnaia merajai MotoGP Spanyol 2024, dia mencatatkan kemenangan tiga kali berturut-turut di Jerez

mobil
BYD

BYD Masih Enggan Ungkap Jumlah SPK, Diklaim Lebihi Ekspektasi

Sejak pertama meluncur di Februari 2024 BYD masih enggan ungkap jumlah SPK, peminat merata untuk ketiga model

motor
Simak 7 Fitur Honda Stylo 160, Bikin Nyaman di Jalan

Simak 7 Fitur Honda Stylo 160, Bikin Nyaman di Jalan

Berikut 7 Fitur Honda Stylo 160 yang bisa memanjakan pemilik, seperti contoh lampu full LED serta USB Port

komunitas
Daihatsu Kumpul Sahabat

Daihatsu Kumpul Sahabat Sambangi Bekasi, Diikuti 21 Komunitas

Daihatsu Kumpul Sahabat digelar Bekasi dan diikuti oleh sedikitnya 21 komunitas dari berbagai model kendaraan

mobil
SPKLU Diler BYD

Gandeng PLN, SPKLU Diler BYD Bisa Digunakan Semua Merek

Mengakomodir kebutuhan ekosistem mobil listrik, SPKLU diler BYD Haka Cibubur bisa digunakan semua merek EV