Hyundai Palisade Bekas Lansiran 2022 Lebih Murah Rp 300 jutaan
08 September 2024, 17:30 WIB
Hyundai Palisade facelift bekas tipe Signature kini dijual dengan harga yang lebih murah Rp62 juta dibanding baru
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Hyundai Palisade facelift pertama kali diluncurkan di Indonesia pada Juli 2022. Mobil ini ditawarkan dalam tiga varian yaitu Prime, Signature dan Signature AWD serta diimpor langsung dari Korea Selatan.
Pabrikan asal Korea Selatan tersebut menegaskan bahwa mobil sudah dipesan ratusan unit bahkan sebelum peluncuran dilakukan. Ini menunjukkan tingginya minat pelanggan Indonesia terhadap SUV premium.
Berikut adalah daftar harga Hyundai Palisade facelift berdasarkan situs resmi :
Namun bila ingin mendapatkan harga yang lebih kompetitif maka tak ada salahnya mempertimbangkan Hyundai Palisade facelift bekas. Unit tersebut sudah mulai bisa dilihat di beberapa situs jual beli.
Salah satunya adalah diler yang berlokasi di Jakarta Selatan. Mereka menjual Hyundai Palisade facelift bekas tipe Signature dengan harga Rp950 juta atau selisih Rp62 juta lebih murah bila dibandingkan unit baru.
Untuk memudahkan pelanggan, mereka siap memberikan beragam paket kredit menarik. Sebut saja paket DP ringan, tenor hingga enam tahun serta semua proses bisa dilakukan hanya dalam satu hari kerja.
Dalam keterangan disampaikan bahwa meski sudah berusia 10 bulan namun odometer baru menunjukkan angka 2.000 km. Kondisi kendaraannya pun diklaim masih berfungsi normal sehingga pelanggan bisa menggunakannya tanpa perlu melakukan banyak perbaikan.
Karena usia yang masih muda maka beragam kemudahan dari pabrikan pun masih bisa didapatkan. Mulai dari gratis biaya perawatan dan jasa serta garansi kendaraan.
Hyundai Palisade facelift hadir dalam beragam ubahan khususnya pada sisi eksterior. Bumpernya dibuat agar memberi kesan menyatu dengan grille dan menerapkan fitur Parametric Shield.
Selain itu mereka juga memasangkan Parametric Hidden-Type DRL yang mengintegrasikan grille dan lampu secara penuh. Dengan ini maka tampilan lampu tidak terlihat saat mobil dalam keadaan mati.
Sementara pada mesin, Hyundai tetap menghadirkan mesin R. 2.2 L CRDI inline 4 cylinder diesel with e-VGT yang disandingkan 8-speed automatic transmission system. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 197 hp dan torsi 440 Nm.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
08 September 2024, 17:30 WIB
10 Juli 2024, 11:00 WIB
15 Juni 2024, 13:00 WIB
04 Juni 2024, 14:47 WIB
28 Mei 2024, 13:00 WIB
Terkini
21 November 2024, 07:00 WIB
Membuat SIM Internasional pada November 2024 kini menjadi lebih mudah karena bisa dilakukan secara online
21 November 2024, 06:00 WIB
Para pengendara di Ibu Kota bisa memanfaatkan kehadiran SIM Keliling Jakarta yang dihadirkan Polda Metro Jaya
21 November 2024, 06:00 WIB
Ditempatkan di dua lokasi strategis setiap hari, simak informasi lengkap SIM keliling Bandung hari ini
21 November 2024, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 21 November 2024 kembali diterapkan untuk tekan kepadatan lalu lintas di jam sibuk
20 November 2024, 23:00 WIB
Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional saat libur Natal dan tahun baru 2025 untuk hindari kemacetan
20 November 2024, 21:00 WIB
Kementerian Perhubungan siapkan 3 solusi atasi kemacetan di Puncak Bogor yang selama ini menjadi tantangan
20 November 2024, 19:01 WIB
BYD M6 masih merajai mobil listrik terlaris pada Oktober 2024 dengan mencatatkan penjualan 1.866 unit
20 November 2024, 18:00 WIB
Rekor baru, produksi kendaraan lingkungan BYD secara global berhasil tembus 10 juta unit pada November 2024