Honda Stepwgn Mau Tantang Toyota Voxy, Pakai Teknologi Hybrid

Segmen MPV (Multi Purpose Vehicle) pintu geser bakal ramai, Honda Stepwgn mau tantang Toyota Voxy di RI

Honda Stepwgn Mau Tantang Toyota Voxy, Pakai Teknologi Hybrid

KatadataOTO – PT HPM (Honda Prospect Motor) menghadirkan sejumlah lini elektrifikasi di gelaran GIIAS 2024 (Gaikindo Indonesia International Auto Show). Beberapa di antaranya baru pertama kali hadir di RI seperti Stepwgn.

Honda Stepwgn sendiri merupakan MPV (Multi Purpose Vehicle) pintu geser yang sudah dibekali teknologi hybrid. Sedangkan saat ini lini HEV (Hybrid Electric Vehicle) Honda di Tanah Air baru ada dua model yakni CR-V e:HEV dan Accord e:HEV.

Meski akan menghadirkan mobil listrik pada 2025, Honda tengah melakukan studi untuk membawa Stepwgn e:HEV ke pasar Indonesia di masa mendatang.

“Sekarang kita lagi mau pelajari bagaimana kebutuhan HEV untuk keluarga. MPV cukup baik di Indonesia,” kata Yusak Billy, Sales & Marketing and Aftersales Director PT HPM di ICE BSD, Kamis (17/7).

Honda Stepwgn
Photo : KatadataOTO

Stepwgn hadir sebagai display di gelaran GIIAS 2024 sekaligus studi untuk melihat minat masyarakat terhadap MPV pintu geser berteknologi hybrid. 

Honda sendiri terus menjajaki tahap pengenalan kendaraan hybrid kepada para konsumen agar semakin familiar. Jadi transisi ke mobil listrik murni, Billy mengungkapkan saat ini ada beberapa keunggulan ditawarkan HEV.

Selain ramah lingkungan, konsumsi bahan bakarnya diklaim efisien. Karena kinerja mesin dibantu oleh motor elektrik yang disematkan.

“CR-V (hybrid) kami sekali isi bensin (bisa tempuh) Jakarta-Surabaya. Emisi juga bersih, irit seperti Brio satu liter bisa 20 km lebih,” ungkap Billy.

Menurut dia mobil hybrid Honda ditawarkan dengan harga jual kompetitif namun dilengkapi teknologi modern dan mumpuni sesuai kebutuhan konsumen.

Sebelumnya pernah menghadirkan Freed di RI, Billy mengatakan saat ini kebutuhan konsumen lebih cocok dengan Stepwgn karena sejumlah alasan.

“Komentar yang masuk ke kami (Freed) kurang besar. Stepwgn secara dimensi lebih cocok untuk konsumen di Indonesia, 7-seater dibandingkan Freed,” tegas Billy.

Honda Stepwgn
Photo : Istimewa

Stepwgn e:HEV di Hongkong dijual 389.880 HKD atau setara Rp 808,32 jutaan dalam kurs rupiah. Mobil ini bakal jadi salah satu pesaing baru Toyota Voxy yang merupakan MPV pintu geser di Indonesia.

Sebagai perbandingan dimensi P x L x T Honda Stepwgn adalah 4.830 mm x 1.750 mm x 1.845 mm. Sedangkan Toyota Voxy sedikit lebih kecil di 4.695 mm x 1.730 mm x 1.855 mm.


Terkini

mobil
Jalan Menuju Penggunaan Mobil Hidrogen Masih Jauh, Banyak Kendala

Jalan Menuju Penggunaan Mobil Hidrogen Masih Jauh, Banyak Kendala

Mobil hidrogen diklaim lebih efisien, hanya saja implementasinya di Indonesia masih temui banyak kendala

mobil
Toyota Calya bekas

3 Pilihan Toyota Calya Bekas di Jakarta, Ada Promo DP 0 Persen

Toyota Calya bekas di Jakarta jumlahnya cukup banyak sehingga pelanggan bisa mudah memilih sesuai keinginan

mobil
Chery Omoda E5 bekas

Chery Omoda E5 Bekas Sudah Beredar, Harga Rp 73 juta Lebih Murah

Chery Omoda E5 bekas sudah beredar dengan harga selisih Rp 73 juta lebih murah ketimbang unit barunya

mobil
Mitsubishi Pajero Sport bekas

Mitsubishi Pajero Sport Bekas Lansiran 2023, TDP Cuma Rp 35 Juta

Mitsubishi Pajero Sport bekas lansiran 2023 semakin banyak pilihannya dan kini ada paket TDP Rp 35 juta

mobil
Ford Jual 300 Unit di Indonesia pada 2023

RMA Boyong Ford Everest Titanium Next Gen Berfitur Paling Aman

RMA Indonesia memperkenalkan Ford Everest Titanium Next Gen yang dibekali dengan fitur keamanan lengkap

mobil
Wuling Confero EV

Pemesanan Wuling Confero EV Dibuka, Harga Rp 150 Jutaan

Keran pemesanan dibuka meski belum resmi meluncur, Wuling Confero EV di China ditawarkan mulai Rp 150 jutaan

otosport
Susunan Pembalap MotoGP 2025: Tersisa Satu Bangku Kosong

Susunan Pembalap MotoGP 2025: Tersisa Satu Bangku Kosong

Susunan pembalap MotoGP 2025 tersisa satu slot kosong usai Miguel Oliveira bergabung dengan Pramac Yamaha

otopedia
Ini Tanda Mobil Bekas Terendam Banjir, Cukup Periksa Bagian Ini

Ciri Mobil Bekas Terendam Banjir, Cukup Periksa Bagian Ini

Terdapat beberapa ciri mobil bekas terendam banjir, salah satunya timbul karat di sejumlah bagian kendaraan