Honda Revo 2022 Resmi Meluncur, Dapat Mesin Baru

Resmi memeriahkan pasar otomotif Thailand, Honda Revo 2022 mendapatkan perubahan mesin dan tampilan

Honda Revo 2022 Resmi Meluncur, Dapat Mesin Baru

TRENOTO – Menjadi sepeda motor dengan penjualan terbanyak di Thailand, Honda Wave110i atau Honda Revo 2022 resmi meluncur. Berhasil menjadi raja selama selama 13 tahun berturut-turut, motor bebek terbaru ini mendapatkan cukup banyak perubahan.

Seperti dilansir Great Biker, Selasa (8/3/2022), khusus model di Negeri Gajah Putih, Honda tampil lebih memukau dengan corak grafis serta kombinasi warna baru. Tak hanya dari sisi tampilan, motor ini juga mengalami perubahan pada sektor mesin dan fitur yang disematkan.

Terkait fitur, motor pabrikan Jepang ini dibenamkan lampu depan LED sehingga lebih aman dan nyaman ketika berkendara di malam hari. Terdapat juga speedometer dengan tampilan layar LCD dan informasi penting yang bisa didapatkan pengendara.

Motor ini juga memiliki ruang penyimpanan hingga 10 liter di bawah jok, sehingga memudahkan pemilik kendaraan menaruh barang ketika tengah berkendara. Cocok untuk perjalanan jarak jauh, Honda Wave110i mendapatkan kapasitas tangki Bahan Bakar Minyak (BBM) hingga 5 liter.

Dari sisi jantung pacu, New Wave110i hadir dengan mesin Smart Engine 110cc yang mampu bekerja dengan injektor PGM-FI sehingga hasil pembakarannya lebih bersih.

Diklaim hemat BBM, motor berlambang sayap mengepak ini mampu menempuh jarak hingga 76,9 kilometer hanya dengan satu liter bensin berdasarkan standar uji level 7 oleh Institute of Motor Vehicles.

Photo : Great Biker

Terbagi menjadi 4 model berikut ulasan setiap kendaraan:

  • Menjadi yang termahal, model pertama Honda Wave110i mendapatkan rem cakram depan, pelek, serta tersedia tiga pilihan warna, yakni merah-abu-abu, biru-abu-abu dan hitam-abu-abu. Terkait harga, model ini dibanderol di angka 46 ribu baht atau setara dengan Rp19.9 juta.
  • Selanjutnya terdapat model dengan roda wire spoke dan 4 pilihan warna, seperti merah-hitam, biru-hitam, hitam-abu-abu dan abu-abu-hitam. Untuk model ini, harga yang direkomendasikan adalah 44 ribu baht atau Rp19 juta.
  • Pilihan ketiga terdapat model foot starter yang dibanderol dengan harga 41.1 ribu baht atau setara dengan Rp17.8 juta.
  • Terakhir tredapat model foot start. Khusus model ini, fitur yang diberikan hanya rem tromol dan roda wire spoke. Menjadi yang terendah, varian ini memiliki dua pilihan warna yakni merah-hitam dan hitam dengan model termurah 37.4 ribu baht atau setara dengan Rp16.2 juta.

Terkini

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor

komunitas
Honda Culture Indonesia 2025

Honda Culture Indonesia Kembali Digelar, Ajak Puluhan Komunitas

Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung

motor
Honda ADV 160

Jelajah Jawa Barat Pakai Honda ADV 160 Roadsync Menuju HBD 2025

Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025

mobil
Toyota Calya bekas

Toyota Calya Bekas Lansiran 2024 Pilihannya Makin Banyak

Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang