Daihatsu Sigra Bekas Lansiran 2023, Ada DP Rp 2 jutaan
16 November 2024, 13:00 WIB
Menjadi cabangnya yang kedua, Honda resmikan diler mobil bekas untuk layani konsumen di area Sawangan, Depok
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Honda resmikan diler mobil bekas cabangnya yang kedua yakni Honda Ambara Used Car di Sawangan, Depok pada Selasa (16/5). Konsumen dapat membeli mobil bekas berkualitas dan tersertifikasi di diler tersebut.
Sebelumnya HPM (Honda Prospect Motor) juga telah mempunyai satu diler mobil bekas yakni Honda Primauto di area Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing sekaligus Customer First After Sales Operation Director PT HPM mengungkapkan sejumlah keuntungan ditawarkan, termasuk garansi dan harga yang bersaing.
“Kami ingin memberikan kemudahan bagi konsumen di daerah Depok dan sekitarnya dalam mencari mobil bekas Honda yang berkualitas,” ucap Billy dalam keterangan resminya, dikutip Rabu (17/5).
Untuk diketahui sertifikasi mobil bekas dari pabrik asal Jepang ini, atau Honda Certified Used Car adalah sertifikasi resmi diberikan pada mobil bekas Honda dengan pemakaian di bawah lima tahun.
Jadi lebih unggul dari mobil bekas yang dijual dari pasaran, karena unitnya telah mendapatkan pemeriksaan kualitas secara menyeluruh dan telah direkondisi menggunakan suku cadang asli Honda.
Konsumen juga tidak perlu khawatir akan kualitas unitnya, karena pemeriksaan maupun penggantian suku cadang dilakukan langsung oleh teknisi dari Honda. Harga juga bersaing serta pilihannya beragam.
Beragam keuntungan lain yang ditawarkan misalnya perpanjangan garansi selama satu tahun, atau setelah 20.000 km. Jika konsumen sudah punya mobil Honda namun ingin melakukan tukar tambah, diler ini dapat membantu proses tukar tambahnya.
Sebagai informasi alamat rinci Honda Ambara Used Car yakni Jl. Raya Cinangka Nomor 9, Serua, Bojongsari Kota Depok. Layanan jual beli dapat diakses secara daring di laman http://hondapradana.co.id/used-car.
Sementara apabila ingin berkonsultasi atau bertanya langsung dengan pihak diler maka dapat menghubungi nomor WhatsApp Honda Ambara Used Car di 20000517.
Sebagai referensi di e-commerce harga mobil bekas Honda terbilang beragam. Beberapa di antaranya masih mendapat garansi namun ada pula yang hanya dijual unitnya saja tanpa keuntungan lain.
Salah satu yang terfavorit yakni Brio Satya dibanderol mulai Rp100 jutaan untuk tipe lamanya, sementara generasi kedua harganya mulai dari Rp120 jutaan ke atas.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
16 November 2024, 13:00 WIB
11 November 2024, 11:21 WIB
07 November 2024, 09:00 WIB
03 November 2024, 13:00 WIB
26 Oktober 2024, 14:10 WIB
Terkini
22 November 2024, 10:00 WIB
Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan
22 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut
22 November 2024, 09:00 WIB
Pameran otomotif ini resmi dibuka di ICE BSD, Tangerang Selatan, berikut kami rangkum harga tiket GJAW 2024
22 November 2024, 08:00 WIB
HMID masih melihat bagaimana respon penerimaan masyarakat terhadap new Hyundai Tucson di dalam negeri
22 November 2024, 07:00 WIB
Cara urus paspor kendaraan sebelum Road Trip keluar negeri sebenarnya tidak terlalu sulit untuk dijalani
22 November 2024, 06:07 WIB
Polda Metro Jaya menghadirkan SIM Keliling Jakarta hari ini di lima tempat berbeda demi melayani masyarakat
22 November 2024, 06:05 WIB
Jangan sampai terlewat karena SIM keliling Bandung tidak beroperasi di akhir pekan, berikut informasinya
22 November 2024, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 22 November 2024 digelar di puluhan titik untuk memastikan kelancaran lalu lintas