Honda Brio Satya Bekas Lansiran 2024, Harganya Makin Terjangkau
07 Juni 2025, 11:00 WIB
Terdapat berbagai harga Toyota Avanza bekas mulai dari puluhan juta, tentu jumlah tersebut sangat bersaing dengan mobil LCGC
Oleh Satrio Adhy
TRENOTO – Siapa tidak mengenal Toyota Avanza. Mobil keluarga yang pertama kali dikenalkan pada 2003 sangat banyak beredar di jalan raya.
Awal kehadirannya mereka menawarkan dua varian, yaitu 1.3 E dan 1.3 G. Hanya tersedia pilihan transmisi manual lima percepatan.
Varian 1.3 E adalah trim terendah benar-benar dibuat sederhana. Salah satu paling jelas terlihat pada pelek model kaleng 13 inci, pemutar kaca jendela serta spion model tipis dioperasikan secara manual.
Trim teratas yakni Avanza 1.3 G memiliki fitur paling lengkap seperti fog lamp, spion, AC sudah double blower juga pelek alloy 14 inci dengan ban berukuran 185/70.
Namun seiring perjalanannya waktu pabrikan asal Jepang terus melakukan pembaruan pada produknya.Tercatat sudah ada empat generasi beredar hingga sekarang.
Hal itu menandakan bahwa masyarakat Tanah Air sangat menerima kehadirannya. Bahkan pada 2022 Toyota mencatatkan penjualan 55.576 unit Avanza generasi terbaru membuatnya jadi mobil terlaris.
Nah ternyata bukan hanya Avanza baru saja yang digemari pecinta otomotif. Akan tetapi kondisi bekasnya pun ramai dicari.
Tim TrenOto mencoba mengumpulkan harga Toyota Avanza bekas pada sejumlah website jual beli mobil pada Sabtu (10/12). Hasilnya harga dari kendaraan roda empat satu ini cukup kompetitif dengan mobil LCGC (Low cost green car) terkini.
Sebagai contoh ada pedagang menjajakan Toyota Avanza G tahun 2010 transmisi matic dijual Rp77 juta. Dia menyebut kalau mobilnya dalam kondisi baik.
Mulai dari jarak tempuhnya 195 ribu kilometer serta pajak masih hidup hingga Oktober 2025. Dia menjamin bukan bekas kecelakaan dan banjir.
Kondisi mesin juga sensor-sensor dalam keadaan normal. Bisa dibilang mobilnya minim kerusakan berarti.
Kemudian ada juga pedagang menawarkan Avanza 1.3 G tahun 2008. Dia menjual mobilnya di harga Rp87 juta saja.
Pedagang tersebut menjelaskan unit miliknya berwarna hitam menggunakan transmisi manual. Selain itu jarak tempuhnya sudah 160 ribu kilometer.
Sama seperti sebelumnya untuk satu ini tidak terlalu banyak terdapat kerusakan. Semuanya dalam keadaan baik sampai fungsi pendingin udaranya.
Terakhir ada Avanza 1.3 G manual 2010 seharga Rp97 juta. Mobilnya bisa dibilang istimewa, soalnya pedagang menjamin mobilnya dalam keadaan mulus serta pajaknya masih s ampai Juli 2023.
Dia mengatakan mobil tersebut sudah melewati inspeksi lebih dari 200 item. Sehingga pemilik barunya tidak mendapatkan pekerjaan rumah guna perbaikan.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
07 Juni 2025, 11:00 WIB
31 Mei 2025, 19:00 WIB
31 Mei 2025, 19:00 WIB
21 Maret 2025, 16:00 WIB
01 Maret 2025, 13:00 WIB
Terkini
04 Juli 2025, 09:00 WIB
Dishub DKI menyiapkan teknologi senilai Rp 120 miliar untuk mengatasi kemacetan lalu lintas yang ada di Ibu Kota
04 Juli 2025, 08:00 WIB
Pemerintah terbuka jika merek Jepang mau ikut program insentif impor mobil listrik seperti yang dinikmati BYD
04 Juli 2025, 07:00 WIB
Aismoli berharap rencana pemberian subsidi motor listrik pada bulan depan bukan sekadar harapan palsu
04 Juli 2025, 06:00 WIB
Mendekati akhir pekan, SIM keliling Jakarta masih beroperasi sebagai fasilitas alternatif perpanjangan SIM
04 Juli 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 4 Juli 2025 kembali diterapkan guna menghindari terjadinya kemacetan khususnya di jam sibuk
04 Juli 2025, 06:00 WIB
Salah satu lokasi SIM keliling Bandung yang tersedia jelang akhir pekan ada di Dago Plaza, JL. IR. Juanda
03 Juli 2025, 22:00 WIB
Aprilia tengah menyiapkan rencana cadangan dengan mendekati Bastianini buat mengantisipasi kepergian Martin
03 Juli 2025, 21:00 WIB
Desain baru MG 4 EV resmi diperkenalkan di Cina dengan tampilan yang lebih ramah dibanding sebelumnya