Wholesales LMPV November 2025, Daihatsu Xenia Naik 14 Persen
12 Desember 2025, 10:00 WIB
Diskon Daihatsu Xenia NIK 2022 mencapai puluhan juta dengan jumlah ketersediaan unit yang sudah terbatas
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Diskon Daihatsu Xenia NIK 2022 mencapai Rp26.5 juta. Hal ini diungkap oleh tenaga penjual yang dihubungi TrenOto kemarin (20/01).
Tidak bisa dipungkiri bahwa Xenia telah menjadi low MPV andalan Daihatsu. Terlebih ketika generasi ketiga diluncurkan di akhir 2021 sehingga memperkuat posisinya sebagai mobil keluarga.
“Diskon Rp26.5 juta berlaku untuk pembelian secara kredit. Tetapi unitnya terbatas menyesuaikan ketersediaan stok,” ungkap tenaga penjual tersebut.
Selama ini potongan harga masih menjadi salah satu promo yang menarik perhatian. Berkat kemudahannya pelanggan bisa mengeluarkan dana lebih kecil guna mendapat kendaraan impiannya.
“Diskon dapat diterapkan pada harga OTR sehingga nanti cicilannya lebih ringan,” ungkapnya kemudian.
Ia pun kemudian memberikan beberapa paket kredit menarik untuk Daihatsu Xenia. Dalam penawarannya pelanggan bisa mengambil tenor 60 bulan dengan TDP Rp20 jutaan dan cicilan hanya Rp5.2 jutaan.
Selain itu ada juga paket tenor 36 kali dengan TDP Rp20 jutaan. Dalam paket tersebut pelanggan hanya perlu mengeluarkan dana Rp7.5 jutaan per bulan.
Daihatsu Xenia generasi ketiga diluncurkan pada ajang GIIAS 2021 yang mendapat beragam ubahan. Termasuk telah disematkannya platform berbasis DNGA.
Selain memanfaatkan platform anyar Daihatsu juga mengganti sistem penggerak belakang menjadi depan. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kenyamanan berkendara bagi para penggunanya.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
12 Desember 2025, 10:00 WIB
10 November 2025, 10:00 WIB
26 Desember 2024, 08:00 WIB
26 November 2024, 08:00 WIB
13 Oktober 2024, 22:32 WIB
Terkini
31 Desember 2025, 13:00 WIB
BYD Atto 1 baru debut jelang akhir 2025 namun catatkan wholesales mobil baru tertinggi yakni 17 ribu unit
31 Desember 2025, 12:00 WIB
Aismoli menuturkan kalau pasar motor listrik tetap menunjukan pertumbuhan secara bertahap dan moderat
31 Desember 2025, 12:00 WIB
Pemprov DKI Jakarta akan menempatkan beberapa panggung dalam menyambut perayaan malam tahun baru 2026
31 Desember 2025, 11:00 WIB
Kinerja pasar motor baru di Indonesia pada 2025 terbilang cukup stabil meski banyak rintangan menghadang
31 Desember 2025, 10:00 WIB
Pemerintah dinilai perlu lebih mempertegas aturan soal TKDN EV penerima insentif mobil listrik impor
31 Desember 2025, 09:00 WIB
Dinas Perhubungan telah menyiapkan kantong parkir Car Free Night untuk memudahkan masyarakat yang bawa kendaraan
31 Desember 2025, 08:00 WIB
Dinas Perhubungan bakal rekayasa lalu lintas di TMII dan Ragunan untuk hindari kepadatan di malam tahun baru
31 Desember 2025, 07:00 WIB
Koleksi motor mantan atlet dan buron FBI jadi perhatian, banyak unit bersejarah dari Moto2 sampai MotoGP