Daihatsu Xenia Lawas Laris Manis di November 2021

Daihatsu Xenia lawas terjual lebih dari 1.000 unit, mengalahkan generasi baru yang diluncurkan di GIIAS 2021

Daihatsu Xenia Lawas Laris Manis di November 2021
  • Oleh Adi Hidayat

  • Jum'at, 17 Desember 2021 | 07:02 WIB

TRENOTO – Penjualan all-new Daihatsu Xenia rupanya masih belum bisa mencapai perfoma maksimal di bulan November 2021. Hal ini terlihat dari masih mendominasinya penjualan Xenia lawas bila dibandingkan model baru.

Pada November 2021, total penjualan retail (dealer ke pembeli) Low MPV ini mencapai 1.555 unit meningkat jauh bila dibandingkan bulan sebelumnya yang sebesar 741 unit. Dari jumlah tersebut, Daihatsu Xenia lawas menyumbang 70 persen penjualan atau setara 1.087 unit, sementara model baru hanya terjual 468 unit atau 30 persen.

Banyaknya jumlah penjualan Daihatsu Xenia lama setelah model barunya hadir dinilai wajar oleh Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Tbk. Daihatsu Sales Operation (AI-DSO). Menurutnya, kehadiran model baru membuat beberapa dealer memberikan diskon cukup besar (untuk model lawas)

“Ini adalah normal ketika mobil baru hadir, versi lamanya justru banyak dicari. Salah satu alasan adalah biasanya dealer memberikan promo menarik untuk pelanggan. Kemarin, kepala cabang justru banyak yang minta untuk dikirimkan suplay lagi karena masih ada program relaksasi PPnBM dan diskonnya pun besar,” ungkapnya.

Meski demikian Ia menegaskan bahwa pihaknya belum menghentikan produksi Daihatsu Xenia lama. Hal ini karena permintaan akan mobil RWD masih besar sehingga tetap harus disediakan pilihan model lama.

Penyebab Penjualan Daihatsu Xenia Baru Masih Kecil

Photo : Daihatsu

Tak hanya itu, Ia juga menjelaskan penyebab dari kecilnya penjualan Daihastu Xenia generasi baru. Salah satunya adalah karena penyebaran unit yang masih belum merata sehingga penjualan tak bisa bisa maksimal.

“Peluncuran baru dilakukan pada 11 November di GIIAS 2021. Kami masih harus melakukan distribusi kendaraan tersebut dan baru selesai pada akhir November. Jadi wajar bila memang masih belum maksimal,” ungkapnya.

Dari 468 unit, yang paling laris adalah tipe 1.3 R manual dan CVT. Secara total, kedua tipe itu menyumbang 58 persen penjualan Xenia baru. Sementara itu untuk varian terlaris ketiga adalah 1.5 R CVT atau 13 persen.

Sementara untuk komposisi mesin berkapasitas 1.300 cc menjadi favorit pelanggan dengan menguasai 75 persen. Jauh lebih tinggi bila dibandingkan mesin berkapasitas 1.500 cc yang hanya meraih 25 persen dari total penjualan Daihatsu Xenia.


Terkini

mobil
Penjualan Mobil Listrik di China Diprediksi Melambat pada 2026

Penjualan Mobil Listrik di China Diprediksi Melambat pada 2026

Berakhirnya insentif dari pemerintah membuat kinerja penjualan mobil listrik di Cina pada tahun depan turun

otosport
Aprilia

Aprilia Disebut Siap Kudeta Ducati pada MotoGP 2026

Aprilia menunjukan kemajuan sangat signifikan dalam hal pengembangan motor balap milik Marco Bezzecchi

mobil
Wuling Almaz Darion

Wuling Almaz Darion Makin Dekat ke Indonesia, Desainnya Terdaftar

Bocoran tampilan interior Wuling Almaz Darion mulai terungkap di laman DJKI, pakai basis SUV Xingguang 560

mobil
Mobil Listrik

Manufaktur Mobil Listrik Cina Disebut Belum Serap Komponen Lokal

GIAMM sebut perakitan lokal dihitung 30 persen TKDN, komponen lokal mobil listrik tak jadi prioritas produsen

mobil
Baterai Mobil Listrik

Cina Rancang Aturan Baru soal Keamanan Baterai Mobil Listrik

Ditetapkan secara nasional di Cina, manufaktur wajib pastikan baterai mobil listrik tak bisa terbakar atau meledak

news
Bus Damri

Manuver Berbahaya Dua Bus Damri di Jalan Tol, Sopir Diberi Sanksi

Dua sopir bus Damri tertangkap kamera melalukan aksi tidak terpuji, bahkan sampai membahayakan pengemudi lain

mobil
Mobil Bekas

Tren Mobil Bekas di 2026, MPV dan LCGC Tetap Jadi Favorit

Model-model MPV dan LCGC masih tetap dicari konsumen mobil bekas, rentang harganya Rp 100 juta-Rp 300 jutaan

news
Bantuan yang Diperlukan Buat Dongkrak Penjualan Kendaraan Niaga

Bantuan yang Diperlukan Buat Dongkrak Penjualan Kendaraan Niaga

Menurut Mitsubishi Fuso ada beberapa kendala yang menghambat kinerja penjualan kendaraan niaga pada 2025