Chery Bakal Luncurkan Lima Produk Baru, Ada Tiggo 8 Pro PHEV
13 November 2024, 19:00 WIB
Chery buka diler pertamanya di Karawang dengan fasilitas 3S agar pelanggan mudah membeli dan merawat mobil
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Chery buka diler pertamanya di Karawarang sekaligus kedua di Provinsi Jawa Barat. Kehadiran jaringan tersebut diharapkan bisa memperkuat penjualan mereka di luar Jakarta.
Diler dioperasikan oleh PT Arta Bumi Motor yang juga telah mengelola empat dealer Chery lain di wilayah Jakarta dan Tangerang Selatan. Dengan ini maka pengalaman mereka dalam mengembangkan jaringan sudah tidak diragukan lagi.
“Perkembangan Kabupaten Karawang sangat pesat dan masuk dalam peta strategis jaringan Chery di Indonesia. Kami melihat potensi untuk mendukung kebutuhan mobilitas masyarakat melalui model-model terbaru kami,” ungkap Wang Peng, Vice President Chery Indonesia PT Chery Sales Indonesia (25/04).
Chery Arta Karawang berlokasi di jalan RSUD Raya Galuh Mas No. 152, Kelurahan Sukaharja, Kecamatan. Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang. Diler ini memiliki fasilitas berstandar 3S (sales service dan spare parts) yang berdiri di atas lahan seluas 585 meter persegi dengan luas bangunan 870 meter persegi.
Sayangnya karena keterbatasan lahan maka diler ini masih belum menyediakan tempat untuk pengisian baterai mobil listrik. Masyarakat yang ingin menambah daya dapat menggunakan SPKLU di beberapa lokasi di Karawang.
Meski demikian diler ini sudah mampu melakukan perawatan berkala maupun perbaikan kendaraan. Mereka juga menyediakan layanan darurat guna membantu pelanggan yang mengalami kendala pada mobilnya.
Herman Suryahusada, Vice President Arta Group mengungkap bahwa jaringan tersebut merupakan diler kelas C. Oleh sebab itu investasi yang dikeluarkan diklaim tidak terlalu besar meski fasilitasnya cukup banyak.
“Diler Chery terdiri dari beberapa kelas seperti A, B dan C. Untuk di Kabupaten Karawang saat ini masih tipe C sehingga investasinya cuma sekitar Rp 15 miliar,” ungkapnya.
Ia pun mengungkap bahwa pihaknya sudah memiliki beberapa outlet dengan kelas yang lebih tinggi. Namun masing-masing harus menyesuaikan kebutuhan dan ketersediaan lahan.
“Untuk di Pluit itu kelas A. Lahannya cukup luas dan bisa menampilkan lebih banyak line up dibandingkan lokasi lainnya,” pungkas Herman kemudian.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
13 November 2024, 19:00 WIB
13 November 2024, 10:00 WIB
12 November 2024, 20:00 WIB
12 November 2024, 17:23 WIB
05 November 2024, 23:00 WIB
Terkini
22 November 2024, 10:00 WIB
Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan
22 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut
22 November 2024, 09:00 WIB
Pameran otomotif ini resmi dibuka di ICE BSD, Tangerang Selatan, berikut kami rangkum harga tiket GJAW 2024
22 November 2024, 08:00 WIB
HMID masih melihat bagaimana respon penerimaan masyarakat terhadap new Hyundai Tucson di dalam negeri
22 November 2024, 07:00 WIB
Cara urus paspor kendaraan sebelum Road Trip keluar negeri sebenarnya tidak terlalu sulit untuk dijalani
22 November 2024, 06:07 WIB
Polda Metro Jaya menghadirkan SIM Keliling Jakarta hari ini di lima tempat berbeda demi melayani masyarakat
22 November 2024, 06:05 WIB
Jangan sampai terlewat karena SIM keliling Bandung tidak beroperasi di akhir pekan, berikut informasinya
22 November 2024, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 22 November 2024 digelar di puluhan titik untuk memastikan kelancaran lalu lintas