Chery Akan Luncurkan Tiggo Series Terbaru di Januari 2025

Chery akan luncurkan Tiggo Series terbaru di Januari 2025 untuk mengawali tahun yang penuh tantangan

Chery Akan Luncurkan Tiggo Series Terbaru di Januari 2025

KatadataOTO – Chery akan luncurkan Tiggo Series terbaru pada Januari 2025. Kehadiran model terbaru tersebut terlihat pada postingan akun Instagram @Cherymotorindonesia pada Rabu (18/12).

Dalam unggahannya terlihat ada sebuah teaser sisi belakang mobil dengan lampu yang menyala. Selain itu bagian atas juga tertulis Tiggo.

“Pada Januari 2025 kami akan meluncurkan satu line up baru dari Tiggo Series untuk melengkapi varian yang sudah ada,” ungkap Mohamad Ilham Pratama, Head of Marketing Chery Motor Indonesia di sela-sela peresmian diler Chery Pondok Gede (19/12). 

Sayangnya ia tidak menjelaskan secara rinci mobil apa yang akan diluncurkan.

Chery Tiggo 9 PHEV
Photo : Carnewschina

“Bakal segera diluncurkan karena tahun depan kami cukup banyak agendanya. Chery akan lebih agresif di 2025,” tegasnya kemudian.

Meski menolak menyampaikan detail kendaraan namun tampilan mobil sangat mirip dengan Chery Tiggo 9 PHEV. Model tersebut memang sempat diisukan meluncur di Indonesia sebagai SUV flagship.

Bila benar maka kehadirannya bakal sangat menarik. Terlebih pemerintah telah memberikan insentif untuk kendaraan hybrid sebesar 3 persen mulai awal tahun depan sehingga harganya bakal kompetitif.

Bahkan Zeng Shuo, Assistant President Director PT CSI pun pernah mengungkap ingin membawa model tersebut ke Indonesia. Pasalnya kehadiran mobil hybrid masih sejalan dengan road map perusahaan yang ingin memberikan banyak pilihan kendaraan dan teknologi.

“Tahun depan kemungkinan Chery Tiggo 9 PHEV, jadi semua (seri Tiggo) akan dilengkapi,” kata Zeng Shuo beberapa waktu lalu.

Selama 2024, Chery telah menunjukkan komitmennya dalam menggarap pasar otomotif Tanah Air. Beberapa model telah diluncurkan dan berhasil mendapat respon positif dari masyarakat.

Chery Tiggo 9 PHEV
Photo : Carnewschina

Hal ini terlihat dari angka penjualan Chery periode Januari hingga November 2024. Berdasarkan data dari Gaikindo, retail sales mereka telah mencapai 7.506 uni dan berhasil menguasai market share sebesar 0,9 persen.

Adapun penjualan tertinggi didapatkan pada Juni 2024 dengan angka sebesar 920 unit. Banyaknya angka penjualan diyakini karena mereka memiliki banyak model untuk pelanggan.


Terkini

news
Persimpangan jalan

Dishub DKI Siapkan Teknologi Senilai Rp 120 Miliar Buat Atasi Macet

Dishub DKI menyiapkan teknologi senilai Rp 120 miliar untuk mengatasi kemacetan lalu lintas yang ada di Ibu Kota

mobil
Merek Jepang Diajak Ikut Manfaatkan Insentif Impor Mobil Listrik

Merek Jepang Diajak Ikut Manfaatkan Insentif Impor Mobil Listrik

Pemerintah terbuka jika merek Jepang mau ikut program insentif impor mobil listrik seperti yang dinikmati BYD

motor
Subsidi Motor Listrik Diharapkan Benar Diberikan di Agustus 2025

Subsidi Motor Listrik Diharapkan Benar Diberikan di Agustus 2025

Aismoli berharap rencana pemberian subsidi motor listrik pada bulan depan bukan sekadar harapan palsu

news
SIM Keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 4 Juli Jelang Akhir Pekan

Mendekati akhir pekan, SIM keliling Jakarta masih beroperasi sebagai fasilitas alternatif perpanjangan SIM

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 4 Juli 2025, Ketat Sambut Libur Akhir Pekan

Ganjil genap Jakarta 4 Juli 2025 kembali diterapkan guna menghindari terjadinya kemacetan khususnya di jam sibuk

news
SIM Keliling Bandung Beroperasi Jelang Akhir Pekan, Cek Lokasinya

SIM Keliling Bandung Beroperasi Jelang Akhir Pekan, Cek Lokasinya

Salah satu lokasi SIM keliling Bandung yang tersedia jelang akhir pekan ada di Dago Plaza, JL. IR. Juanda

otosport
Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia Diisukan Dekati Bastianini Buat Gantikan Jorge Martin

Aprilia tengah menyiapkan rencana cadangan dengan mendekati Bastianini buat mengantisipasi kepergian Martin

mobil
MG 4 EV

MG 4 EV Resmi Diperkenalkan, Tampilannya Lebih Ramah

Desain baru MG 4 EV resmi diperkenalkan di Cina dengan tampilan yang lebih ramah dibanding sebelumnya