Beli Mobil Lelang di Auksi Kini Bisa Dicicil
13 Oktober 2024, 22:30 WIB
Auksi menghadirkan layanan baru yang memudahkan yakni titip jual lelang dari pelanggan perorangan dengan cara mudah
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – PT Balai Lelang Asta Nara Jaya atau lebih dikenal Auksi mengenalkan layanan titip jual lelang untuk pelanggan perorangan. Inovasi ini dilakukan untuk mengembangkan jenis layanan yang ditawarkan selama ini.
Balai lelang dikenal banyak orang sebagai sebuah lembaga untuk pelanggan korporat. Namun dengan semakin banyaknya peminat lelang mobil, jenis-jenis layanan terus berkembang.
“Sebelumnya Auksi telah mengembangkan layanan dengan menambahkan fitur lelang online. Setelah mendapatkan sambutan positif dari pelanggan, kami terus melakukan pengembangan,” ucap Ari Adrian, General Manager Auksi, dalam siaran persnya (29/10).
Ia menjelaskan bahwa layanan titip jual pelanggan perorangan menitipkan mobilnya untuk dilelang. Dikatakan bahwa selama ini lelang hanya tersedia untuk perusahaan dengan unit kendaraan dalam jumlah besar.
Pelanggan yang ingin mendaftarkan dan menitipkan kendaraannya untuk dilelang dapat menyambangi laman resmi Auksi.co.id. Di sana akan terlihat menu titip jual kemudian mengisi data dan melihat estimasi harga jual.
Data yang dibutukan meliputi merek, tipe dan tahun kendaraan untuk bisa mendapatkan estimasi harga dasar kendaraan. Jika harganya sesuai, maka pelanggan dapat langsung melaukan proses selanjutnya.
Proses selanjutnya tim Auksi akan menghubungi pelanggan yang telah disertakan. Kedua belah pihak akan melakukan penandatanganan dokumen perjanjian.
Selain melakukan pendaftaran secara online, pelanggan juga bisa menyambangi langsung pool Auksi di Jalan Ciledug Raya No 58 RT06/04 Kelurahan Petukangan Utara, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Di sana kendaraan milik pelanggan akan diinspeksi untuk menentukan harga dasar pada saat lelang berlangsung. Dikatakan proses selanjutnya mirip dengan kondisi lelang pada umumnya.
Selain lelang untuk pelanggan perorangan, Auksi juga rutin memberikan penghargaan sebagai bentuk apresiasi dari loyalitas para pelanggan. Tahun ini penghargaan diberikan kepada pelanggan yang melakukan pembelian dan kehadiran lelang paling banyak, medio September 2020 – Agustus 2021.
Lalu adapula penghargaan top customer dengan nilai transaksi terbesar periode yang sama. Masih ada lima konsumen terbaik berdasarkan persentase kehadiran lelang.
Balai lelang Auksi sebagai salah satu anak usaha PT Mitra Pinasthika Mustika Rent dikatakan mengedepakan transparansi. Selain itu mereka juga menyertakan harga yang kompetitif sehingga mendapatkan kepercayaan dari konsumen.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
13 Oktober 2024, 22:30 WIB
16 Agustus 2024, 15:00 WIB
12 Juni 2024, 07:00 WIB
28 November 2023, 16:14 WIB
25 Mei 2023, 07:59 WIB
Terkini
22 November 2024, 19:00 WIB
Aion V tampil di GJAW 2024 dengan menawarkan beragam keunggulan termasuk banderol yang menarik yaitu Rp 499 juta
22 November 2024, 19:00 WIB
Calon rival baru Chery Omoda E5, Kia EV3 diperkenalkan kepada pengunjung lewat pameran otomotif GJAW 2024
22 November 2024, 18:00 WIB
Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition akhirnya meluncur di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)
22 November 2024, 17:00 WIB
Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6
22 November 2024, 16:16 WIB
BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)
22 November 2024, 15:37 WIB
Hadir perdana di pameran GJAW 2024, ini tampilan dua mobil listrik Zeekr yang bakal dipasarkan di RI
22 November 2024, 13:00 WIB
PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut
22 November 2024, 11:52 WIB
GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta