Arief Muhammad Beli BMW M4 Coupe Competition Buat Istri

Arief Muhammad beli BMW M4 Coupe Competition sebagai untuk istri yang baru berulang tahun beberapa waktu lalu

Arief Muhammad Beli BMW M4 Coupe Competition Buat Istri
  • Oleh Adi Hidayat

  • Senin, 12 September 2022 | 16:31 WIB

TRENOTO – Arief Muhammad beli BMW M4 Coupe Competition sebagai hadiah ulang tahun untuk istrinya. Mobil ini Ia pesan sejak tahun lalu namun baru tiba beberapa waktu lalu, sesuai hari kelahiran istrinya.

Meski merupakan hadiah untuk istri, Ia tidak menampik bahwa mobil tersebut sebenarnya adalah keinginannya. Bahkan menurutnya, istrinya tidak akan menyukai hadiah darinya.

“Jadi tahun lalu ada kendaraan yang saya sangat inginkan, tapi kalau beli pasti Tipang marah-marah. Karena indent dan dibandingkan dia marah-marah lebih baik berikan mobil bertepatan dengan ulang tahunnya, jadi strategi ini aman,” tegas Youtuber dengan 3.1 juta subscriber.

Photo : @ariefmuhammad

Sayang strateginya ternyata kurang berhasil karena nyatanya sang istri masih kurang berkenan. Bahkan Ia mengatakan bahwa mobil tersebut bukanlah hadiah untuknya melainkan untuk Arief sendiri.

“Bukan masalah bagusnya, ini mah hadiah buat kamu sendiri,” protesnya.

Dibandingkan dengan hadiah mobil, Tipang justru lebih menyukai hadiah berupa tas mewah yang diletakkan di bagasi kendaraan. Tas bermerek Hermes tersebut memang sudah menjadi impiannya.

“Ini prank bukan isinya? Tapi isinya beneran kan? Bukan rengginang?” tanyanya.

BMW M4 Coupe Competition pertama kali meluncur pada Juni 2021 dengan tampilan sporti. Desain ini tentunya sesuai target konsumen mereka yang memang ingin kendaraan berpenampilan tangguh.

Dari sisi depan, mobil sudah dilengkapi oleh BMW kidney-grille berukuran besar ciri khas pabrikan asal Jerman tersebut. Tampilan depannya semakin terlihat menarik berkat disematkannya teknologi headlamp LED adaptive dipadu BMW Laserlight.

Kesan sporti pun dipertahankan pada interior kendaraan. BMW telah menyematkan BMW M Sport Seats berlapis kulit fine-grain Merino lengkap dengan pengaturan elektrik serta ventilasi udara.

Photo : @ariefmuhammad

Tak hanya itu, BMW juga telah mengaplikasikan M Carbon interior package guna memperkuat kesan sporti. Penyematan dilakukan pada konsol tengah, lingkar kemudi hingga paddle shift.

Mesin BMW 3.000 cc TwinPower Turbo dipercaya untuk menjadi jantung pacunya. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 510 hp dan torsi 650 Nm yang disalurkan ke roda belakang melalui transmisi BMW M Steptronic 8-percepatan dengan Drivelogic.

Berkat besarnya tenaga yang dihasilkan membuat mobil dapat mencapai kecepatan 100 km/jam hanya dalam waktu 3.9 detik dari posisi diam.


Terkini

mobil
Xpeng P7+

Xpeng P7+ Diperkenalkan, Bakal Hadir di 36 Negara

Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara

news
Tilang ETLE

Jumlah Kendaraan yang Terjaring Tilang ETLE di Jakarta Naik Signifikan

Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta

mobil
Hyundai Stargazer Cartenz

Hyundai Stargazer Cartenz versi Ambulans Meluncur untuk Sumatera

MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera

news
Harga BBM

Harga BBM SPBU Swasta di Januari 2026, Shell sampai Vivo Turun

Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi

news
Insentif otomotif

Menperin Ungkap Telah Minta Insentif untuk Otomotif ke Purbaya

Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang

news
Harga BBM

Simak Harga BBM Pertamina di Tahun Baru 2026, Pertamax Turun

Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah

news
SIM keliling Bandung

SIM Keliling Bandung Buka di Tahun Baru 2026, Hanya Satu Lokasi

Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV