All New Honda Accord Hadir Tawarkan Varian Hybrid

All new Honda Accord hadir dengan beragam pilihan menarik, termasuk varian hybrid yang akan menjadi andalan

All New Honda Accord Hadir Tawarkan Varian Hybrid
  • Oleh Adi Hidayat

  • Jum'at, 18 November 2022 | 16:35 WIB

TRENOTO – Accord generasi 11 resmi dikenalkan oleh American Honda Motor Co., Inc dan siap dijual awal tahun depan. Sebagai generasi baru, maka tidak mengherankan bila konsep serta karakter mobil menjadi berubah total dibandingkan sebelumnya.

Hal ini karena mereka telah membangun all new Honda Accord dengan dimensi bodi yang lebih panjang. Selain itu, pabrikan asal Jepang tersebut juga sudah menambahkan teknologi hybrid untuk memberi lebih banyak pilihan pada pelanggan.

Honda Accord generasi kesebelas menghadirkan sebuah tolak ukur baru di kelasnya dalam hal gaya, efisiensi, performa berkendara serta konektivitas. Kami menargetkan 50 persen dari penjualan model ini berasal dari model Hybrid Elektrik,” ungkap Mamadou Diallo, Vice President of Auto Sales, American Honda Motor Co., Inc.

Photo : Honda Indonesia

Dari segi tampilan, Honda Accord hadir dengan garis bodi memanjang dan bagian depan telah dilengkapi oleh grille baru. Terdapat pula headlamp LED sehingga tampilan mobil menjadi lebih modern.

Masuk ke dalam kabin, pabrikan asal Jepang tersebut membuat tampilannya lebih sporti dibanding generasi sebelumnya. Kesan itu diperkuat melalui instrumen panel berukuran 10.2 inci.

Baca juga : Resmi Meluncur, Tampilan New Honda Accord Lebih Elegan

Sementara untuk sistem audio, Honda telah menyematkan display berukuran 7 inci untuk varian LX dan EX. Sedangkan tipe Sport, EX-L, Sport-L serta Touring menggunakan display audio berukuran 12.3 inci yang disambungkan pada 12 premium speaker dari Bose.

Honda Accord generasi ke 11 memiliki enam tipe untuk dipilih pelanggan. Varian tersebut adalah LX dan EX bermesin 1.5 liter turbocharged 4 silinder segaris, kemudian Sport, EX-L, Sport-L serta Touring yang menggunakan 2.0 liter 4 silinder Atkinson segaris juga sistem hybrid dua motor.

Photo : Honda Indonesia

Varian LX & EX menghadirkan dua mode berkendara yaitu ECON dan Normal. Sedangkan Sport, EX-L, Sport-L serta Touring mempunyai empat mode berkendara yaitu ECON, Normal, Sport hingga Individual.

Dari segi keselamatan, Accord telah dilengkapi teknologi Honda Sensing. Dalam teknologi ini terdapat beberapa fitur keselamatan seperti Low-Speed Braking Control, Traffic Sign Recognition System (TSR), Traffic Jam Assist (TJA) serta 10 airbags.


Terkini

mobil
Indomobil Group Bakal Sediakan Mobil Listrik Bagi PLN Icon Plus

Indomobil Group Bakal Sediakan Mobil Listrik Bagi PLN Icon Plus

Indomobil Group baru saja menjalin kerja sama untuk menyediakan berbagai mobil listrik bagi PLN Icon Plus

otosport
Federal Oil

Federal Oil Sambut Kedatangan Fermin Aldeguer di Gresini Racing

Federal Oil menyambut kedatangan pembalap baru di tim Gresini Racing untuk beraksi di musim balap MotoGP 2025

mobil
Toyota bZ7 Concept Debut, Prius Listrik yang Pakai Baterai BYD

Toyota bZ7 Concept Debut, Prius Listrik yang Pakai Baterai BYD

Begini tampilan mobil konsep Toyota bZ7 yang debut di China, penggerak sampai baterainya disuplai oleh BYD

mobil
Neta Sebut Bangun Diler di Pluit Potensial

Diler Neta di Pluit Disebut Memiliki Potensi, Target 50 Unit Sebulan

Jadi sasaran sejumlah manufaktur otomotif China, Neta mengungkapkan mengapa area Pluit terbilang potensial

mobil
Hyundai Ioniq 9

Hyundai Ioniq 9 Diperkenalkan, Jakarta - Yogyakarta Tanpa Charge

Punya kapasitas baterai lebih besar dari saudaranya Kia EV9, Hyundai Ioniq 9 tawarkan daya jelajah 620 km

mobil
Neta Resmikan Diler Pluit

Neta Resmikan Diler 3S Baru di Kawasan Pluit

Menjangkau konsumen di kawasan Jakarta Utara, berikut fasilitas yang ditawarkan diler baru Neta di Pluit

mobil
New Hyundai Tucson Resmi Meluncur, Usung Mesin Turbo Hybrid

New Hyundai Tucson Resmi Meluncur, Usung Mesin Turbo Hybrid

New Hyundai Tucson akhirnya diluncurkan buat pasar Indonesia, mobil tersebut dijual mulai Rp 632 jutaan

news
Perbaikan jalan tol Jakarta Cikampek

Perbaikan Tol Dikebut, Harus Selesai Sebelum Libur Nataru

Pemerintah meminta agar perbaikan tol dikebut dan harus selesai sebelum periode libur Natal dan tahun baru