Asa GJAW 2025 Tuk Dongkrak Penjualan Mobil Baru di Indonesia
13 November 2025, 09:00 WIB
Sebanyak 130 unit mobil listrik Toyota bZ4X mendapatkan tugas berpartisipasi di ajang World Water Forum 2024
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – PT TAM (Toyota Astra Motor) kembali meramaikan gelaran internasional. Kali ini mereka menurunkan 130 Toyota bZ4X dalam ajang World Water Forum 2024.
Nantinya ratusan mobil listrik Toyota tersebut mendapat tugas sebagai kendaraan pengawal delegasi negara di acara yang berlangsung pada 18-20 Mei 2024 di Bali.
Henry Tanoto, Vice President Director PT TAM mengaku senang dengan kesempatan yang didapatkan. Sebab menjadi kehormatan karena pihaknya kembali dipercaya pemerintah untuk menyediakan bZ4X.
“Kehadiran Toyota BZ4X diharapkan akan menjadi simbol komitmen Indonesia mengurangi polusi udara menuju era Carbon Neutrality pada 2060 mendatang serta menunjukkan keseriusan Toyota menjalankan gerakan It’s Time For Everyone secara berkelanjutan,” kata Henry dalam keterangan resmi.
Lebih jauh dia menjelaskan kalau pemilihan mobil listrik Toyota satu ini merupakan bagian dari strategi dan refleksi pengalaman acara sebelumnya.
Sebab produk tersebut sanggup menghadirkan pengalaman mobilitas terbaik bagi para delegasi. Sehingga tamu-tamu World Water Forum 2024 bisa merasakan sensasi dari Toyota bZ4X.
Di sisi lain Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT TAM menuturkan kontribusi pihaknya menuju netralitas karbon akan terus ditingkatkan dengan berbagai strategi.
Seperti contoh melengkapi opsi kendaraan elektrifikasi yang dapat menjangkau semua kalangan, hingga memperkuat layanan After Sales.
Salah satunya mulai menambah Charging Station BEV dan PHEV secara gratis di semua jaringan bengkel serta tempat publik lain. Jadi memudahkan pengguna mobil listrik Toyota.
"Harapannya dengan menggunakan xEV Toyota, partisipasi masyarakat dalam menjaga lingkungan akan semakin tinggi dan siap menyongsong era bebas emisi karbon demi kehidupan generasi masa depan yang lebih baik,” kata Anton.
Patut diketahui, mobil listrik Toyota bZ4X dibekali platform e-TNGA. Kemudian menggendong baterai berkapasitas 71,4 kWh.
Berkat penampung daya tersebut, kendaraan roda empat setrum ini mampu menempuh jarak hingga 500 kilometer dalam sekali pengecasan
Beragam fitur unggulan juga sudah disematkan, termasuk Advanced Park untuk membantu pengemudi ketika parkir paralel atau mundur tanpa perlu menggerakkan kemudi. Hal ini tentu memudahkan masyarakat dalam berkendara.
Kemudian ada juga fitur keselamatan Toyota Safety Sense (TSS) guna melindungi pengendara. Selain itu terdapat teknologi T Intouch berfungsi menghubungkan pengguna mobil dengan berbagai layanan Toyota.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
13 November 2025, 09:00 WIB
12 November 2025, 08:00 WIB
11 November 2025, 08:00 WIB
10 November 2025, 19:00 WIB
10 November 2025, 13:00 WIB
Terkini
16 November 2025, 17:00 WIB
Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air
16 November 2025, 15:14 WIB
Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen
16 November 2025, 13:00 WIB
Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru
16 November 2025, 11:00 WIB
Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor
16 November 2025, 09:00 WIB
Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung
16 November 2025, 08:00 WIB
Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025
16 November 2025, 07:00 WIB
Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang
15 November 2025, 21:43 WIB
Alex Marquez berhasil keluar sebagai pemenang pada sprint race MotoGP Valencia 2025 usai menudukkan Acosta