11 Ribu Wuling Air ev Mengaspal di Indonesia, Ini Tipe Terlaris

Lebih dari 11 ribu unit mobil listrik Wuling Air ev mengaspal di jalanan Indonesia sejak lahir pada 2022

11 Ribu Wuling Air ev Mengaspal di Indonesia, Ini Tipe Terlaris

TRENOTO – Mobil listrik Wuling Air ev mendapatkan sambutan luar biasa dari para pecinta otomotif Indonesia. Hal itu terbukti dari jumlah kendaraan setrum asal China di Tanah Air.

Menurut Dian Asmahani, Direktur Pemasaran Wuling Motors Indonesia kalau total populasi produknya mencapai angka 11 ribu unit sejak pertama kali dikenalkan pada Agustus 2022.

Jumlah di atas tentunya menjadi bukti kalau mobil listrik Wuling sangat diterima oleh masyarakat. Sehingga dapat diandalkan dalam kegiatan sehari-hari.

Wuling Air ev
Photo : Istimewa

“Sekitar 11 ribuan lebih sementara yang paling laris varian Air ev Long Range. Sekarang berkontribusi sekitar 90 persen dari penjualan,” ungkap Dian di Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Kamis (5/10).

Kemudian dia menuturkan kalau produk anyarnya, yakni Wuling Air ev Lite juga mulai diminati calon konsumen. Terlebih sukses mencatatkan hasil apik pada gelaran GIIAS 2023.

“Wuling Air ev Lite di GIIAS itu SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) mencapai 20 persenan,” tegas Dian.

Dia lantas tidak memungkiri kalau varian barunya cukup mendongkrak penjualan mobil listrik Wuling. Sebab menjadi tipe termurah yang bisa didapatkan dengan harga Rp188.9 jutaan saja setelah mendapatkan bantuan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Lebih jauh dia menjelaskan kalau Wuling Air ev saat ini menjadi salah satu kontributor penjualan di Indonesia. Pasalnya telah melebihi model terlaris sebelumnya, yakni Wuling Confero.

“Kita ngomongin tahun lalu, nomor dua adalah Air ev, pertama Confero. Jadi memang sudah ada pergeseran,” pungkasnya.

Sekadar informasi Wuling Air ev diniagakan dalam tiga varian, yakni mulai dari Standard Range, Long Range sampai Lite.

Seluruhnya memiliki beberapa perbedaaan, buat Wuling Air ev Standard Range dilengkapi oleh baterai berkapasitas 18 kWh, cukup untuk menempuh perjalanan sejauh 250 km.

Wuling Air ev
Photo : Wuling

Sementara Long Range mengandalkan penampung daya 27 kWh sehingga mampu berjalan hingga 300 km.

Sementara buat tipe Lite dibekali baterai sama seperti Standard Range. Namun ada perbedaan, seperti absennya fitur Voice Command yang biasanya tersedia di beberapa model lain. Kemudian airbag juga kini hanya tersedia pada sisi pengemudi saja.

Harga Wuling Air ev Oktober 2023

  • Long Range Rp273.5 jutaan
  • Standard Range Rp222 jutaan
  • Lite Rp188.9 jutaan

Terkini

news
Jasa Marga

Jasa Marga Ungkap Terjadi Kenaikan Lalu Lintas Saat Libur Waisak

Jasa Marga ungkap terjadi kenaikan arus lalu lintas saat libur Waisak hingga terjadi kepadatan lalu lintas

mobil
BYD Daftarkan Mobil Baru di RI, Diduga Denza D9 PHEV

BYD Daftarkan Mobil Baru di RI, Diduga Denza D9 PHEV

BYD mendaftarkan desain model baru di RI, dari segi eksterior tampak identik dengan Denza D9 versi PHEV

otosport
Klasemen Sementara MotoGP 2025: Marquez Kian Nyaman di Puncak

Klasemen Sementara MotoGP 2025: Marquez Kian Nyaman di Puncak

Marc Marquez berhasil menjauh dari sang adik, yakni Alex di papan atas klasemen sementara MotoGP 2025

news
Ganjil genap Jakarta ditiadakan

Ganjil Genap Jakarta Tidak Berlaku Selama Libur Waisak

Ganjil genap Jakarta tidak berlaku selama libur dan cuti bersama hari raya waisak untuk mudahkan mobilitas warga

otosport
Hasil MotoGP Prancis 2025: Zarco Buat Honda Menang di Le Mans

Hasil MotoGP Prancis 2025: Zarco Buat Honda Menang di Le Mans

Tidak ada yang menduga kalau Johann Zarco berhasil membawa LCR Honda menjadi pemenang di MotoGP Prancis 2025

mobil
10 Merek Mobil Terlaris April 2025, BYD Pertahankan Posisinya

10 Merek Mobil Terlaris April 2025, Penjualan BYD Mengilap

BYD masih mempertahankan posisinya dan catat kenaikan penjualan, berikut 10 merek mobil terlaris April 2025

motor
Motor Baru

Wholesales Motor Baru di April 2025 Kian Merosot, Hanya Segini

Berdasarkan data milik AISI di laman resminya, wholesales motor baru di April 2025 kembali merosot cukup dalam

mobil
Honda Bicara Potensi Mobil Listrik Ye Masuk Indonesia

Honda Bicara Potensi Mobil Listrik Ye Masuk Indonesia

Baru diluncurkan di pasar Cina, Honda bicara peluang PT HPM menghadirkan mobil listrik seri Ye di RI