10 Mobil Listrik Terlaris September 2024, BYD M6 Berada di Puncak

10 mobil listrik terlaris September 2024 berhasil dikuasai oleh BYD M6 yang baru diluncurkan di GIIAS

10 Mobil Listrik Terlaris September 2024, BYD M6 Berada di Puncak

KatadataOTO – BYD berhasil menunjukkan bahwa MPV listrik memang dicari oleh masyarakat. Hal ini terlihat dari angka penjualan yang mereka raih di September 2024.

Model yang baru diluncurkan pada ajang GIIAS 2024 berhasil menjadi mobil listrik terlaris di Indonesia di September 2024. Berdasarkan data Gaikindo, Whole Sales dari MPV itu mencapai 836 unit.

Dominasi BYD tidak berhenti di sana karena BYD Atto 3 berhasil menduduki peringkat kedua setelah terjual 602 unit di periode serupa. Hasil tersebut hanya selisih tipis dibandingkan Wuling Cloud EV yang terkirim 506 unit dari pabrik ke diler.

Sementara itu Wuling Air ev masih diminati pasar karena mampu melepas 492 unit ke diler. Kemudian BYD Seal menjadi penutup lima besar setelah mengirim 491 unit.

Chery Omoda E5
Photo : Istimewa

Chery Omoda E5 hadir sebagai model terlaris keenam karena mencatatkan wholesales sebesar 206 unit. Di bawahnya ada Wuling BinguoEV yang terkirim 178 unit.

Hyundai Kona Electric jadi satu-satunya Battery Electric Vehicle di luar pabrikan China yang mampu masuk ke 10 besar mobil listrik terlaris di Indonesia. Whole Sales dari model itu mencapai 174 unit sepanjang September 2024.

MG ZS EV serta MG 4 EV menjadi penutup 10 besar mobil listrik terlaris. Masing-masing meraih Whole Sales sebesar 165 unit dan 156 unit.

Mobil Listrik MG ZS EV Resmi dijual Rp453 Jutaan, Produksi Lokal
Photo : KatadataOTO
Perlu diketahui bahwa sepanjang September 2024 sedikitnya ada 27.547 unit Battery Electric Vehicle yang telah terjual di Indonesia. Dari jumlah itu BYD menjadi merek terlaris karena mampu meraih Whole Sales sebanyak 2.075 unit.

10 Mobil Listrik Terlaris September 2024

  1. BYD M6 : 836 unit
  2. BYD Atto 3: 602 unit
  3. Wuling Cloud EV : 506 unit
  4. Wuling Air ev : 492 unit
  5. BYD Seal : 491 unit
  6. Chery Omoda E5 : 206 unit
  7. Wuling BinguoEV : 178 unit
  8. Hyundai Kona Electric 174 unit
  9. MG ZS EV : 165 unit
  10. MG 4 EV : 156 unit

Terkini

motor
Koleksi Kendaran Omesh

Koleksi Kendaraan Omesh, Ada Motor Langka

Koleksi kendaraan Omesh cukup menarik disimak karena mengingat motor miliknya sangat beragam dan unik

mobil
Penjualan Daihatsu Oktober 2025, Gran Max Kontributor Utama

Penjualan Daihatsu Oktober 2025, Gran Max Kontributor Utama

Penjualan Daihatsu alami kenaikan di Oktober 2025, Gran Max Pick Up jadi penyumbang utama sebanyak 4.436 unit

news
Bobibos

Wagub Jabar Bakal Uji Bobibos Buat Pastikan Keamanan Masyarakat

Bobibos akan diuji oleh dinas dari pemerintah provinsi Jawa Barat untuk memastikan klaim yang sudah dijanjikan

mobil
Mitsubishi Destinator

Mitsubishi Destinator Raih Bintang Lima Tes Tabrak ASEAN NCAP

SUV Mitsubishi Destinator membuktikan kualitasnya berkat fitur-fitur keamanan dan keselamatan di dalamnya

otosport
Link Live Streaming MotoGP Valencia 2025: Martin Bersiap Balapan

Link Live Streaming MotoGP Valencia 2025: Martin Hadapi Penalti

Jorge Martin mendapatkan izin untuk tampil dan balapan di MotoGP Valencia 2025 di Sirkuit Ricardo Tormo

mobil
Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron

Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron

Polytron menunjukkan tren positif penjualan mobil listrik di Oktober 2025, salurkan 103 unit ke konsumen

komunitas
Ratusan Anggota J6 EVO Kumpul dan Offroad Bareng di Puncak Bogor

Ratusan Anggota J6 EVO Kumpul dan Offroad Bareng di Puncak Bogor

Ratusan anggota komunitas J6 EVO diajak untuk mengikuti acara yang diinisiasi oleh Chery beberapa waktu lalu

komunitas
Von Dutch

Von Dutch Buka Gerai Terbaru di Jakarta, Gandeng Komunitas Kustom

Von Dutch merilis koleksi busana untuk perempuan dengan pilihan warna menarik untuk memperluas pasar