TYCI Rayakan Hari Jadi ke-15 Secara Virtual

Toyota Yaris Club Indonesia merayakan hari jadinya yang ke-15 dengan menggandeng atlet nasional yang meraih prestasi membanggakan

TYCI Rayakan Hari Jadi ke-15 Secara Virtual

TRENOTO – Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI) merayakan anniversary ke-15 pada 19 Agustus 2021 secara virtual. Acara ini dihadiri oleh berbagai narasumber dan sekaligus pengumuman pemenang kontes foto dan video.

Puncak acara yang diselenggarakan pada 29 Agustus 2021, TYCI menggelar Live Instagram Talks dengan narasumber (Eko Yuli Irawan) peraih medali Perak angkat besi Olimpiade Tokyo 2020.

Adapun rangkaian acara sebelumnya, komunitas mobil homogen ini melakukan aksi bakti sosial. Dengan memanfaatkan chapter-chapter yang ada, TYCI membagikan nasi box/sembako di 24 chapter mereka.

“Acara puncak 15th Annivesay TYCI diadakan untuk terus mengikat tali silaturahmi antar member. Walau diadakan dalam segala keterbatasan situasi pandemi,” ucap Febi Rosseva, Ketua Umum TYCI.

Ia juga mengatakan bahwa acara ini juga diselenggarakan untuk memberikan apresiasi kepada atlet yang telah mengharumkan nama bangsa. Atlet yang berprestasi tersebut juga diharapkan bisa memberikan inspirasi kepada para member TYCI.

TYCI yang memasuki usia ke-15 ini menyatakan niatnya untuk terus berperan aktif memberikan dampak positif kepada masyarakat. Selain itu, sebagai komunitas mobil setiap membernya juga ikut aktif dan tetap guyub.

Photo : TYCI

Komunitas ini cukup aktif dalam mengadakan acara baik berhubungan dengan otomotif maupun tidak. Salah satu contohnya adalah dengan menggelar acara gowes virtual yang melibatkan banyak orang di luar TYCI.

Gowes Virtual TYCI sendiri merupakan event pertama mereka selama masa pandemi yang sudah bergulis lebih dari 1 tahun. Acara ini melibatkan seluruh chapter TYCI di berbagai kota dan tetap mematuhi protokol kesehatan dan menerapkan 5M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas.

Kompetisi ini berjalan seru, karena semua peserta melakukannya di masing-masing, mulai jam 6 pagi hingga jam 1 siang. Setiap peserta diwajibkan untuk menempuh jarak 50 kilometer dengan waktu yang diberikan cukup lama.

TYCI merupakan komunitas para pengguna Toyota Yaris yang didirikan sejak 2006. Komunitas ini sendiri tergabung dalam Toyota Owner Club (TOC), merupakan bagian dari keluarga pemilik mobil bermerek Toyota di Indonesia.

TOC saat ini memiliki 24 chapter dan non chapter di seluruh Indonesia yang anggotanya mencapai 3.500 orang.

 


Terkini

komunitas
Mazda tawarkan banyak promo di GJAW 2024

Mazda Tawarkan Promo Menarik di GJAW 2024, Ada Bunga 0 Persen

Mazda tawarkan promo menarik di GJAW 2024 termasuk bunga 0 persen untuk seluruh model yang mereka miliki

mobil
Maxus di GJAW 2024

2 MPV Listrik Maxus Debut di GJAW 2024, Lebih Murah dari Zeekr

Isi lini MPV listrik premium di RI, Maxus merilis dua model baru dengan harga mulai dari Rp 788 jutaan

mobil
Toyota dan Pertamina Berkolaborasi Uji Coba Bioetanol E10

Toyota dan Pertamina Berkolaborasi Uji Coba Bioetanol E10

Toyota berkolaborasi dengan Pertamaina dan Trac buat melakukan uji coba bahan bakar jenis bioetanol E10

mobil
Mitsubishi XForce Ultimate DS Dipasarkan di GJAW 2024, Ini Harganya

Mitsubishi XForce Ultimate DS Melantai di GJAW 2024, Ada Fitur Baru

Mitsubishi XForce Ultimate DS resmi meluncur dalam pameran GJAW 2024 dengan dilengkapi fitur kekinian

mobil
Kia EV3 di GIIAS 2024

Kia EV3 Diperkenalkan di GJAW 2024, Tantang Chery Omoda E5

Calon rival baru Chery Omoda E5, Kia EV3 diperkenalkan kepada pengunjung lewat pameran otomotif GJAW 2024

mobil
Aion V

Aion V Resmi Tampil di GJAW 2024, Harganya Rp 499 Juta

Aion V tampil di GJAW 2024 dengan menawarkan beragam keunggulan termasuk banderol yang menarik yaitu Rp 499 juta

mobil
Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition

Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition Meluncur di GJAW 2024

Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition akhirnya meluncur di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)

mobil
Mobil listrik Aletra di GJAW 2024

Harga Mobil Listrik Aletra Diungkap di GJAW 2024

Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6